TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Cegah Stunting, Calon Pengantin Diwajibkan Unduh Aplikasi Elsimil

Platform untuk pantau kesehatan sebelum menikah

ilustrasi menikah (pexels.com/Aysenur)

Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) menyebut bahwa calon pengantin (catin) jadi kelompok yang harus mereka jaga untuk mencegah melahirkan anak stunting.

Tahukah kamu kalau kondisi stunting sebenarnya bisa dicegah dengan memberi perhatian ekstra di 1.000 hari pertama kehidupan (HPK) yang dimulai sejak masa kehamilan hingga usia anak 2 tahun.

Oleh sebab itu catin diwajibkan mengunduh aplikasi Elsimil (Elektronik siap Nikah dan Hamil) yang bertujuan memantau kesehatannya sebelum menikah. Apa itu Elsimil? Temukan jawabannya di sini.

Baca Juga: BKKBN Sebut Puasa Mutih Berisiko Lahirkan Anak Stunting

Mengukur kesehatan

Aplikasi Elsimil untuk memantau kesehatan calon pengantin. (IDN Times/Misrohatun)

Dijelaskan oleh Kepala Biro Perencanaan BKKBN, Wahidin bahwa aplikasi tersebut menjadi instrumen untuk mendeteksi kondisi catin sejak tiga bulan sebelum nikah.

"Mempersiapkan catin yang betul-betul sehat merupakan upaya pencegahan stunting dari hulu karena menyangkut anak-anak yang akan dilahirkan nanti," ujarnya di Jakarta, pada Selasa (06/02/2024).

Melalui aplikasi tersebut, kondisi kesehatan akan segera terpantau. Peserta perempuan akan di ukur tinggi badannya, berat badan, lingkar lengan atas, hemoglobin dan tekanan darah serta usia. Sementara peserta pria terkait rokok.

Jika bermasalah, masih ada waktu tiga bulan sebelum menikah untuk memperbaiki kondisi kesehatan dan akan didampingi kader.

Kader akan memantau kondisi kesehatan calon pengantin, seperti memberikan tablet tambah darah bagi mereka yang anemia.

Catin juga masih boleh menikah meski kondisi kesehatannya belum terlalu bagus, tapi diharapkan untuk menunda kehamilan agar tidak melahirkan anak yang stunting.

Untuk mencegah kehamilan, mereka bisa menggunakan alat kontrasepsi, seperti pil KB atau kondom.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya