TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Cara Membuat Gambar AI Menggunakan Paint di Windows, Simpel!

Tinggal masukkan prompt, lalu AI akan bikin gambarnya

Microsoft Paint Cocreator (Dok. Microsoft)

Teknologi AI memungkinkanmu membuat gambar digital hanya melalui ketikan. Ada banyak AI yang bisa digunakan untuk membuat gambar. Salah satu yang mudah digunakan yaitu Microsoft Paint Cocreator yang merupakan aplikasi besutan Microsoft.

Berbeda dengan Microsoft Paint yang ada pada Windows, Microsoft Paint Cocreator turut mengajakmu berkolaborasi dengan DALL-E, AI canggih dari OpenAI, seperti melansir laman Support Microsoft. Dengan ini, kamu berkesempatan menghasilkan gambar realistis dari deskripsi teks yang dicantumkan.

Lantas, bagaimana cara membuat gambar AI menggunakan Paint di Windows versi Cocreator? Berikut langkah-langkahnya.

Baca Juga: Cara Menulis Esai Pakai AI, Selesai dalam Hitungan Menit

Syarat menggunakan Microsoft Paint Cocreator

Microsoft Paint Cocreator (Dok. Windows)

Microsoft Paint Cocreator tidak dapat membuat atau menghasilkan gambar secara utuh. Aplikasi ini sekadar memberikan inspirasi titik awal untuk memicu kreativitas. 

Di samping itu, Microsoft Paint Cocreator belum bisa diakses oleh semua pengguna Windows. Ada syarat yang perlu dipenuhi untuk dapat memakainya. Berikut persyaratannya:

  1. Fitur Microsoft Paint Cocreator hanya tersedia di Amerika Serikat, Prancis, Inggris, Australia, Kanada, Italia, dan Jerman
  2. Menurut Pure Info Tech, Microsoft Paint Cocreator hanya tersedia pada perangkat yang terdaftar di Saluran Dev atau Canary dari Program Windows Insider
  3. Hanya memungkinkan digunakan pada Windows 11 23H2  atau di atasnya.
  4. Hanya bisa diakses dengan bahasa Inggris.

Baca Juga: 6 Website AI yang Dirahasiakan Banyak Orang, Padahal Berguna!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya