5 Fakta Menarik Tentang Hotmail yang Mungkin Belum Pernah Kamu Ketahui

Penyimpanan gratis awalnya hanya 2 MB

Layanan surel atau email telah menjadi sarana komunikasi utama bagi jutaan orang di seluruh dunia. Namun, tahukah kamu bahwa di balik kemudahan dan kepopuleran email, terdapat fakta menarik tentang salah satu platform surel paling ikonis sepanjang masa, Hotmail.

Sebagai salah satu pionir revolusi komunikasi online, Hotmail memiliki sejarah kaya yang berkontribusi signifikan membentuk dunia digital seperti yang mudah dikenali saat ini. Dari asal-usul nama yang unik hingga peran penting dalam mengubah cara pengguna berinteraksi melalui internet, mari telusuri beberapa fakta menarik yang mungkin belum pernah kamu dengar tentang Hotmail sebelumnya.

1. Hotmail didirikan oleh Sabeer Bhatia dan Jack Smith pada 1996

5 Fakta Menarik Tentang Hotmail yang Mungkin Belum Pernah Kamu Ketahuiilustrasi Hotmail (microsoft.com)

Hotmail didirikan oleh Sabeer Bhatia dan Jack Smith pada 1996. Mereka menciptakan layanan email ini dengan konsep yang sangat revolusioner pada masanya, yaitu mengizinkan pengguna untuk mengakses email mereka melalui peramban. Sebelum Hotmail, kebanyakan orang harus menggunakan perangkat lunak email khusus yang diinstal di komputer untuk mengirim dan menerima pesan.

Baca Juga: 5 Hal yang Harus Dicek jika Email Tidak Bisa Dikirim

2. Nama Hotmail terinspirasi dari cakupan huruf HTML

5 Fakta Menarik Tentang Hotmail yang Mungkin Belum Pernah Kamu Ketahuiilustrasi Hotmail di tablet (pexels.com/Karolina Grabowska)

Nama Hotmail sebenarnya merupakan permainan kata yang menggabungkan elemen HTML (Hypertext Markup Language) dengan mail (surat elektronik). Nama ini dipilih oleh pendiri Hotmail, Sabeer Bhatia dan Jack Smith, ketika mereka mendirikan layanan email gratis ini pada 1996. Konsep di balik nama ini adalah mencerminkan kemampuan layanan mereka untuk mengirim email yang dapat mengandung elemen-elemen HTML. Pada saat itu, penemuan tersebut merupakan inovasi signifikan dalam komunikasi online. 

3. Penyimpanan gratis awalnya hanya 2 MB

5 Fakta Menarik Tentang Hotmail yang Mungkin Belum Pernah Kamu Ketahuiilustrasi membuka Hotmail (pexels.com/Karolina Grabowska)

Layanan penyimpanan gratis Hotmail awalnya hanya menyediakan kapasitas sebesar 2MB. Meski terlihat kecil, nyatanya saat itu layanan lain menyediakan kapasitas yang jauh lebih kecil lagi sehingga penawaran Hotmail dinilai jadi yang terbaik. Dengan menyediakan 2MB penyimpanan gratis, Hotmail memungkinkan penggunanya mengirim dan menerima email dengan lampiran serta pesan teks tanpa harus khawatir tentang batasan penyimpanan yang ketat.

4. Hotmail dijual ke Microsoft pada Desember 1997 seharga 400 juta dolar AS atau sekitar Rp6 triliun jika dikonversi menggunakan kurs sekarang

5 Fakta Menarik Tentang Hotmail yang Mungkin Belum Pernah Kamu Ketahuiilustrasi aplikasi Hotmail (pexels.com/Brett Jordan)

Fakta menarik lainnya tentang Hotmail adalah layanan email ini dijual kepada Microsoft pada Desember 1997 dengan harga sekitar 400 juta dolar AS atau sekitar Rp6 triliun jika dikonversi menggunakan kurs hari ini. Pada saat itu, Hotmail telah menjadi salah satu penyedia layanan email terpopuler di dunia yang menawarkan kemudahan akses email melalui browser tanpa perlu menginstal aplikasi khusus. Akuisisi ini membantu Microsoft memperluas dominasinya dalam industri perangkat lunak dan teknologi sekaligus mengintegrasikan layanan email ini ke dalam ekosistem produk-produk Microsoft, misalnya Outlook.

5. Hotmail awalnya berjalan pada campuran sistem operasi FreeBSD dan Solaris

5 Fakta Menarik Tentang Hotmail yang Mungkin Belum Pernah Kamu Ketahuiilustrasi aplikasi Hotmail (pexels.com/Torsten Dettlaff)

Ketika pertama kali rilis, Hotmail menjadi salah satu layanan email web pertama yang memungkinkan pengguna mengakses surel secara online melalui peramban web. Kombinasi antara FreeBSD dan Solaris sebagai sistem operasi membantu Hotmail menyediakan layanan inovatif sekaligus mendobrak tradisi pengiriman email pada masa itu.

Hotmail mengukir jejak mengesankan dalam evolusi email dan komunikasi daring. Sebagai salah satu pionir layanan email gratis, Hotmail membantu membuka pintu akses global bagi jutaan orang untuk berkomunikasi tanpa batasan fisik. Maka dari itu, tak bisa dimungkiri jika Hotmail telah memberikan sumbangsih berharga bagi dunia digital.

Baca Juga: 4 Strategi Mengelola Email, Kurangi Emisi Karbon

Andri Yanto Photo Verified Writer Andri Yanto

Hi, Bro!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika
  • Mayang Ulfah Narimanda

Berita Terkini Lainnya