5 Aplikasi untuk Mengurangi Screen Time Smartphone

Screen time berkurang, fokus bertambah!

Salah satu permasalahan yang muncul setelah era digitalisasi adalah ketergantungan dengan smartphone. Baik itu media sosial, gim, atau aplikasi lainnya, kecanduan smartphone dapat menurunkan tingkat fokus dan berpengaruh ke kesehatan mental. 

Namun dengan perkembangan teknologi yang pesat, muncul pula solusi untuk masalah ini. Salah satunya menggunakan aplikasi untuk mengurangi screen time smartphone. Berikut ini lima aplikasi yang dapat membantumu mengurangi screen time di depan layar smartphone.

1. Forest

5 Aplikasi untuk Mengurangi Screen Time SmartphoneAplikasi Forest (dok. Google Play/Forest)

Salah satu aplikasi untuk mengurangi screen time smartphone adalah Forest. Aplikasi ini menggunakan konsep permainan untuk membantu pengguna mengurangi waktu layar. Ketika ingin fokus dan tidak ingin tergoda untuk memakai ponsel, pengguna bisa menanam pohon virtual di dalam aplikasi Forest.

Selama pengguna tetap fokus dan tidak membuka aplikasi lain, pohon virtual akan berhasil tumbuh. Pohon hanya akan mati jika pengguna keluar dari aplikasi untuk membuka media sosial dan aplikasi lainnya sebelum timer habis. Seriap pengguna yang berhasil menyelesaikan waktu set up, mereka bakal dapat hadiah berupa koin uang yang bisa digunakan untuk menanam pohon di dunia nyata. 

2. Focus To-Do

5 Aplikasi untuk Mengurangi Screen Time SmartphoneAplikasi Focus To-Do (dok. Google Play/Focus To-Do)

Focus To-Do adalah aplikasi yang menggabungkan manajemen waktu dengan teknik Pomodoro yang sangat terkenal. Teknik Pomodoro bekerja dengan membagi waktu fokus sekitar 25 menit dan diikuti dengan jeda singkat sekitar 5 menit. Selain membantumu mengatur waktu fokus dengan timer Pomodoro, Focus To-Do menyediakan fitur manajemen tugas yang praktis.

Dalam aplikasi ini, pengguna juga dapat membuat daftar tugas harian, mengatur tenggat waktu, dan melacak perkembanganmu. Fitur praktis lain yang dimiliki Focus To-Do adalah aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk mengintegrasikan progress dan rencanamu dari berbagai perangkat seperti PC, laptop, smartphone, dan tablet.

3. Flipd

5 Aplikasi untuk Mengurangi Screen Time SmartphoneAplikasi Flipd (dok. Google Play/Flipd)

Flipd adalah aplikasi yang dirancang khusus untuk membantumu menjauh dari gangguan smartphone yang sulit untuk dihindari dengan memblokir aplikasi dan situs web yang cenderung membuat fokusmu teralihkan, termasuk media sosial dan platform hiburan lainnya. 

Aplikasi ini juga dilengkapi dengan fitur pemutar musik yang bisa meningkatkan fokus dan mood pengguna, seperti instrumen dan musik lofi. Selain itu, pengguna juga bisa berkompetisi dengan pengguna Flipd dari seluruh dunia dengan menyelesaikan challenge yang diberikan.

4. Dote Timer

5 Aplikasi untuk Mengurangi Screen Time SmartphoneAplikasi Dote Timer (dok. Google Play/Dote Timer)

Dote Timer adalah aplikasi produktivitas unik yang memiliki fitur timer yang bisa diaktifkan setelah smartphone dibalik. Jika pengguna mengangkat smartphone sebelum waktu yang ditentukan, maka timer akan otomatis berhenti. Pastikan kamu bisa menahan untuk tidak menyentuh ponsel karena setiap 10 menit fokus akan diberikan hadiah satu koin yang bisa digunakan untuk donasi, lho.

Dote Timer juga akan memotivasi dengan memberikan catatan produktivitas harian, sehingga kamu dapat melacak perkembanganmu dari waktu ke waktu. Fitur unik lainnya adalah “Study with”, dimana kamu bisa menggunakan aplikasi dengan teman-temanmu dan fokus bersama. Aplikasi ini sudah terintegrasi dengan smartwatch sehingga memudahkan pengguna mengatur waktu untuk fokus.

Baca Juga: 7 Aplikasi Terbaik untuk Gantikan Aplikasi Bawaan Windows 11

5. Zario

5 Aplikasi untuk Mengurangi Screen Time SmartphoneAplikasi Zario (dok. Google Play/Zario)

Zario bisa menjadi salah satu opsi aplikasi produktivitas dalam bentuk permainan. Setiap pengguna yang berhasil menyelesaikan tantangan, mereka akan mendapatkan reward berupa XP. Selain tantangan, Zario juga memiliki lebih dari 200 journal templates dan mindfulness sessions agar pengguna tidak selalu terdistraksi ke dunia digital.

Zario menggunakan dua teknik terapi psikologi perilaku, yaitu Terapi Perilaku Kognitif (CBT) dan Terapi Penerimaan dan Komitmen (ACT). Berdasarkan penelitian oleh Maastricht University pada 2023, aplikasi ini terbukti mengurangi penggunaan smartphone yang bermasalah sebanyak 88,87% peserta yang awalnya diklasifikasikan sebagai "berisiko".

Dengan menggunakan aplikasi untuk mengurangi screen time smartphone tadi, kamu dapat mengurangi waktu yang dihabiskan di depan layar. Selain itu, kamu bisa meningkatkan fokusmu pada tugas-tugas penting. Tak hanya kurangi screen time, menerapkan praktik pengelolaan waktu yang baik akan membantumu meningkatkan produktivitas dan kesehatan mental. Oh iya, semua aplikasi untuk mengurangi screen time smartphone di atas sudah tersedia di Apple Store dan Google Play, ya.

Baca Juga: 7 Aplikasi Windows yang Bisa Menggantikan Aplikasi Mac

Hamdiki Roziqi Photo Writer Hamdiki Roziqi

Content Writer in the making.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya