5 Rekomendasi Website Terbaik untuk Pencinta Film

Hadirkan ulasan dan info film secara lengkap

Bagi para pencinta film, selain hobi menonton di bioskop tentunya juga sering menonton film di berbagai platform streaming. Selain itu, para penggemar film juga suka mencari informasi seputar perfilman di YouTube dan media sosial lainnya untuk menambah pengetahuan tentang dunia sinema. 

Bagi kamu para penggemar film, sebenarnya ada sejumlah website yang direkomendasikan untuk menjadi sumber informasi tepercaya. Di dalam website tersebut, kamu bisa mendapatkan referensi mengenai film yang ingin kamu tonton dan ulasannya. Langsung saja, simak rekomendasi website terbaik untuk pencinta film tersebut. Dijamin sinefil suka, nih!

1. IMDb, situs info data dan rating film

5 Rekomendasi Website Terbaik untuk Pencinta Filmlogo IMDb (imdb.com)

Internet Movie Database (IMDb) adalah website yang berisikan basis data seputar film, serial televisi, aktor, produser, sutradara, dan kru pembuatan film. Hampir semua judul film dan serial televisi di seluruh dunia, ada infonya di IMDb. Di dalamnya terdapat informasi seperti sinopsis,  pemain, dan para kru dengan sangat detail. Yang paling terkenal di IMDb adalah rating ulasan dari para pengguna. Tak jarang IMDb menjadi sumber acuan banyak orang sebelum memutuskan untuk menonton suatu judul film. 

IMDb didirikan oleh Col Needham pada tahun 1990 sebagai proyek pribadi. Situs ini awalnya dioperasikan oleh penggemar film, kemudian pada 1998 Amazon membeli IMDb secara penuh. Saat ini IMDb merupakan salah satu website film dan televisi paling populer di dunia.

Baca Juga: 5 Tips Mengatasi TV yang Bergaris Layarnya, Cek LCD-nya

2. Rotten Tomatoes untuk melihat ulasan film dari kritikus profesional

5 Rekomendasi Website Terbaik untuk Pencinta Filmlogo Rotten Tomatoes (rottentomatoes.com)

Sama seperti IMDb, Rotten Tomatoes juga merupakan website yang menyediakan informasi tentang film dan acara televisi. Namun, Rotten Tomatoes menampilkan ulasan dari para kritikus profesional ditambah dengan rating para pengguna yang ditampilkan secara terpisah. Situs ini didirikan oleh Senh Duong pada tahun 1998 dan saat ini dimiliki oleh Fandango Media.

Rotten Tomatoes menggunakan sistem rating yang disebut Tomatometer untuk mengukur persentase ulasan kritikus. Skor Tomatometer dihitung dengan membagi jumlah ulasan positif dengan jumlah total ulasan yang dipertimbangkan. Skor Tomatometer dapat berkisar dari 0% hingga 100%, dengan skor yang lebih tinggi menunjukkan bahwa film atau acara televisi tersebut lebih disukai oleh kritikus. Rotten Tomatoes sering kali dijadikan referensi bagi mereka yang berpedoman pada selera kritikus film. 

3. Letterboxd, website untuk komunitas film guna menuliskan ulasan

5 Rekomendasi Website Terbaik untuk Pencinta Filmlogo Letterboxd (letterboxd.com)

Letterboxd memungkinkan pengguna untuk mengikuti film favorit, menulis ulasan, dan bergabung dengan komunitas. Letterboxd didirikan pada 2011 oleh Matthew Buchanan dan Karl von Randow. Website ini awalnya dirancang sebagai cara bagi para sinefil untuk berbagi pendapat dan kecintaan mereka terhadap film. Namunbseiring berjalannya waktu, Letterboxd telah berkembang menjadi komunitas besar dan lebih aktif. Pengguna dapat menulis ulasan film yang mereka tonton. Ulasan-ulasan ini dapat membantu pengguna lain untuk memutuskan apakah mereka ingin menonton film tersebut.

4. Box Office Mojo

5 Rekomendasi Website Terbaik untuk Pencinta Filmlogo Box Office Mojo (boxofficemojo.com)

Box Office Mojo adalah sebuah website memberikan informasi seputar pendapatan box office film secara sistematis dan berbasis algoritma. Situs ini didirikan pada 1999 dan dibeli oleh IMDb di bawah naungan Amazon pada 2008. Box Office Mojo menyediakan berbagai informasi tentang box office, termasuk peringkat akhir pekan, dan rekor box office sepanjang masa. Selain itu, Box Office Mojo juga menyediakan berbagai informasi lainnya seperti berita dan jadwal rilis film. 

5. Justwatch

5 Rekomendasi Website Terbaik untuk Pencinta Filmlogo Justwatch (justwatch.com)

JustWatch adalah sebuah website yang membantu pengguna menemukan tempat menonton film dan serial TV secara legal. Situs ini memiliki database yang mencakup lebih dari 200 layanan streaming di seluruh dunia termasuk Netflix, Amazon Prime Video, Disney+, HBO Max, dan lainnya. Selain itu, JustWatch juga menawarkan berbagai rekomendasi film dan acara TV berdasarkan preferensi pengguna. Cara menggunakannya adalah kamu dapat mengetikan judul film yang akan ditonton, maka JustWatch akan memberikan info di mana film tersebut bisa ditonton secara legal. 

Kelima rekomendasi website terbaik untuk pencinta film tadi bisa kamu andalkan sebagai media agar hobi menonton film menjadi lebih asyik dan seru. Selain itu, kelima website tersebut dapat kamu jadikan referensi dan menambah wawasan terhadap dunia perfilman. 

Baca Juga: 6 Website AI yang Dirahasiakan Banyak Orang, Padahal Berguna!

Hilman Azis Photo Verified Writer Hilman Azis

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya