Setelah basa-basi alot sejak awal kuartal kedua 2022 lalu, Elon Musk akhirnya resmi membeli Twitter senilai 44 miliar dolar Amerika atau sekitar Rp62 triliun. Transaksi ini bahkan digadang-gadang sebagai salah satu yang terbesar dalam sejarah bisnis teknologi.
Pembelian tunggal yang disokong oleh berbagai investor dan sumber pendanaan pribadi, menjadikan Elon Musk sebagai satu-satunya pemilik Twitter. Secara langsung, ia pun bebas menentukan ke mana arah perkembangan Twitter nantinya.
Katanya, sih, Elon Musk gak membeli Twitter untuk keuntungan. Tujuan utama pembelian ini adalah menjadikan Twitter sebagai platform di mana kebebasan berpendapat dihargai secara penuh. Selain itu, juga menjadi one stop application untuk mendapatkan informasi dan berita terbaru
Untuk mewujudkan Twitter menjadi super app versinya, beberapa cuitan merujuk pada kebijakan Twitter terbaru dari Elon Musk. Penasaran, kira-kira gebrakan apa yang dibawa oleh Bapak Tesla ini?