Cara Membuat Pesan Otomatis WhatsApp, Cocok Untuk Bisnismu

Gak bikin orang lain menunggu, deh

Pada momen tertentu, sangat penting untuk membalas chat dengan cepat. Misalnya, ketika kamu punya toko digital dan mengharuskan merespons customer dengan cepat. Sayangnya, kita gak selalu online, kan?

Nah, WhatsApp memahami kebutuhanmu ini. Di WhatsApp Business, ada fitur khusus yang memungkinkanmu membuat pesan balasan terkirim bahkan saat offline. Simak di bawah untuk cara membuat pesan otomatis WhatsApp.

Cara membuat pesan otomatis WhatsApp

First thing first, fitur untuk membalas otomatis hanya ada di WhatsApp Business, ya. Kalau kamu ingin memanfaatkan fitur ini, maka harus beralih ke aplikasi WhatsApp bisnis. Bisa dengan nomor ponsel yang sama, kok. 

Jika sudah instal aplikasi, login seperti biasa menggunakan nomor ponsel bisnismu. Setelahnya, ikuti langkah-langkah berikut:

  1. Buka aplikasi WhatsApp Business 
  2. Klik ikon titik tiga di pojok kanan atas > masuk ke 'Setelan'. Untuk perangkat iPhone, tinggal klik ikon bergerigi di pojok kanan bawah
  3. Lanjut dengan memilih menu 'Fitur Bisnis'
  4. Pada bagian 'Fitur Perpesanan', pilih menu 'Pesan di Luar Jam Kerja'
  5. Geser toggle menjadi 'ON' 
  6. Sesuaikan jadwal jika ingin menentukan waktu-waktu khusus pesan otomatis dikirimkan. Jika merasa gak perlu, cukup atur 'Selalu Kirim'
  7. Atur juga siapa saja yang akan menerima pesan. Kamu dapat mengatur opsi ini khusus pada kontak tertentu, mengecualikan kontak tertentu, atau mengirim ke seluruh kontak
  8. Di bagian paling bawah, sesuaikan isi pesan balasan otomatis. Misalnya, 'Halo, ada yang bisa dibantu?'
  9. Ketuk panah kembali dan tombol 'Simpan' untuk menyimpan pengaturan. 

Baca Juga: Cara Membuat Fake Chat WhatsApp Tanpa Aplikasi Tambahan

Pengaturan waktu pengiriman pesan

Cara Membuat Pesan Otomatis WhatsApp, Cocok Untuk Bisnismuilustrasi aplikasi WhatsApp (unsplash.com/Christian Wiediger)

Ada tiga pengaturan waktu yang dapat kamu sesuaikan ketika mengaktifkan pesan otomatis di WhatsApp Business. Pilihannya yakni:

  1. Selalu kirim: pesan otomatis terkirim kapan pun, bahkan jika kamu sedang online dan bisa membalas pesan manual
  2. Di luar jam kerja: pesan otomatis hanya akan terkirim jika gak lagi di work hours. Untuk menyalakan opsi ini, kamu perlu mengatur waktu kerja terlebih dahulu melalui menu 'Deskripsi' > 'Jam Kerja'
  3. Jadwal khusus: kamu dapat menentukan sendiri waktu-waktu pesan otomatis dinyalakan atau dinonaktifkan.

Cara membuat pesan otomatis WhatsApp memang bisa disesuaikan. Namun, WhatsApp belum menyediakan pesan personalize yang menyebut nama pelanggan. 

Baca Juga: Cara Enter di WhatsApp Web untuk Membuat Baris Baru

Topik:

  • Laili Zain
  • Lea Lyliana

Berita Terkini Lainnya