Vivo Rilis Funtouch OS 14, Tawarkan Pengalaman yang Lebih Lancar

Berikut ini detailnya!

Pada Sabtu (7/10/2023), vivo mengumumkan peluncuran Funtouch OS 14 untuk pengguna vivo di pasar internasional. Sistem berbasis Android ini menghadirkan berbagai fitur menarik. Selain itu, vivo menjanjikan pengalaman pengguna yang lebih lancar dan mulus.

Mau tahu selengkapnya tentang Funtouch OS 14? Berikut kami rangkumkan untukmu!

1. Yang paling utama, menawarkan pengalaman yang lebih lancar

Di dalam Funtouch OS 14 terdapat Smooth Envision yang menjadikan pengalaman OS lebih lancar. Dengan mengurangi jumlah proses yang persisten dan mengoptimalkan penggunaan RAM, akan meningkatkan kinerja sistem, daya tanggap, dan kemampuan untuk menjaga banyak aplikasi tetap aktif secara bersamaan.

Selain itu, terdapat fitur RAM Saver yang bisa menambah ruang RAM hingga 600 MB pada perangkat yang memiliki RAM 8 GB ke atas, membuat multitasking lebih lancar. Ada pula fitur App Retainer yang membuat aplikasi yang belum ditutup secara manual tetap pada tampilan interface terakhir, sehingga pekerjaan pada aplikasi tersebut tidak hilang dan bisa segera diteruskan.

Fitur lainnya adalah Motion Blur, yang meningkatkan kehalusan tampilan dan membuat transisi visual menjadi lebih smooth. Namun, fitur ini hanya tersedia pada model smartphone tertentu.

2. Fitur multitasking ditingkatkan, sehingga bisa melakukan banyak hal sekaligus

Vivo Rilis Funtouch OS 14, Tawarkan Pengalaman yang Lebih Lancarilustrasi melakukan multitasking di smartphone (pixabay.com/Semevent)

Kamu perlu melakukan banyak hal sekaligus? Tenang, karena Funtouch OS 14 telah meningkatkan fitur multitasking. Kita bisa membalas pesan sembari menonton film atau bermain game serta browsing sambil membuka peta digital.

Fitur ini diciptakan agar pengguna bisa fokus pada satu aplikasi, sembari tetap memantau aplikasi lainnya. Selain itu, pengguna bisa mengaktifkan maksimal 12 jendela kecil di latar belakang.

3. Pilih gaya jam, tata letak, dan font sesuai keinginan

Funtouch OS 14 memperkenalkan sederet opsi personalisasi baru, di mana kita bisa memilih style jam di lock screen, dengan 3 gaya tata letak jam dan 8 gaya font. Jika bosan dengan satu style, kamu bisa menggantinya dengan yang lain.

Ada yang terlihat minimalis, modern, sporty, maupun cheerful. Selain itu, tampilan visual bisa kamu ubah menjadi grayscale jika ingin menghemat daya ponsel.

Baca Juga: HP yang Dapat Update Android 14, Segera Nikmati Pembaruan ini!

4. Edit video langsung, sehingga tidak bergantung pada aplikasi pihak ketiga

Vivo Rilis Funtouch OS 14, Tawarkan Pengalaman yang Lebih Lancarilustrasi merekam video dengan ponsel (pexels.com/Wei Zen Yang)

Funtouch OS 14 dilengkapi dengan tools untuk edit video yang advanced, sehingga kita bisa membuat konten audio-visual tanpa bergantung dengan aplikasi pihak ketiga. Video juga bisa diekspor tanpa mengurangi kualitasnya berkat dukungan lossless export.

Mendukung hingga resolusi tertinggi, yaitu 4K 60 frame per second (fps), tetapi juga mendukung resolusi yang lebih rendah, seperti 1080p, 720p, dan 480p, serta 50 fps, 30 fps, 25fps, dan 24 fps. Selain itu, terdapat 25 filter yang bisa dipilih sesuai selera.

5. Menjamin privasi dan keamanan pengguna

Terakhir, pengguna bisa berbagi perangkat sembari tetap mempertahankan kontrol atas informasi pribadinya. Berkat fitur Smart Mirroring, pengguna bisa berbagi layar tanpa khawatir notifikasi pribadi (misalnya chat WhatsApp) muncul secara tiba-tiba.

Pengguna juga bisa melindungi foto dan video pribadi sehingga tidak muncul di album utama. Foto dan video tersebut bisa diakses dengan memasukkan password, di mana hanya kita saja yang mengetahuinya.

Baca Juga: Fitur Baru yang Bikin Android 14 Lebih Seru dari Android 13, Apa Saja?

Topik:

  • Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya