Apa Itu VPN? Ini Fungsi, Cara Kerja, dan Jenisnya

Ternyata pake vpn aman juga loh

VPN atau Virtual Private Network jadi salah satu tool penting bagi pengguna internet. Salah satu manfaat menggunakan VPN adalah jaminan keamanan pada perangkat. Ketika menggunakan VPN, semua data yang dikirim melalui jaringan internet akan dienkripsi.

Ini berarti semua aktivitas online akan aman dari penyadapan maupun pencurian data. Bahkan ketika kamu menggunakan jaringan publik, VPN tetap memberikan perlindungan enkripsi dalam setiap pengiriman data. Nah, daripada penasaran, berikut penjelasan tentang apa itu VPN yang menarik diketahui.

1. Apa itu VPN?

Apa Itu VPN? Ini Fungsi, Cara Kerja, dan JenisnyaIlustrasi Laptop (freepik.com)

VPN adalah tool yang efektif untuk melindungi privasi saat sedang berseluncur di dunia maya. Fungsinya sangat penting untuk mengamankan transmisi data agar tetap aman dan anonim saat berada di jaringan publik.

Dengan VPN, alamat IP pengguna disembunyikan dan data yang dikirimkan dienkripsi, sehingga hanya pihak yang dituju yang dapat membaca informasi tersebut. Dengan demikian, VPN menjadi alat yang sangat diperlukan untuk menjaga keamanan dan privasi saat beraktivitas online.

2. Fungsi VPN

Apa Itu VPN? Ini Fungsi, Cara Kerja, dan JenisnyaIlustrasi memegang gadget (freepik.com)

VPN memiliki beragam fungsi yang dapat memberikan keuntungan untuk penggunanya. Berikut di antaranya:

1. Menyembunyikan alamat IP (IP Address)

Saat menggunakan VPN, perangkat kamu otomatis akan terhubung ke server yang berbeda. Lewat fungsi ini, alamat IP perangkat kamu tidak akan bisa dilacak oleh pihak ketiga karena berubah menjadi anonim saat berselancar di internet. Dengan begitu, aktivitas online kamu akan tetap aman dan terlindungi.

2. Mengenkripsi data

VPN berfungsi melindungi data pribadi, lalu lintas web, dan semua aktivitas online dari pihak yang tidak berwenang. Data yang telah terenkripsi pun akan lebih aman.

3. Melindungi dari virus atau penyadapan

Selain itu, VPN juga melindungi akun dari ancaman keamanan seperti serangan malware dan penyadapan data. Koneksi VPN yang aman memastikan informasi sensitif tetap terlindungi.

4. Mengakses situs yang diblokir

Berbagai manfaat ditawarkan oleh VPN, salah satunya lewat fungsinya yang bisa mengakses situs yang diblokir. Biasanya, terdapat situs atau konten-konten tertentu yang hanya bisa diakses di negara-negara tertentu. Dengan menggunakan VPN, maka akan tetap bisa mengakses situs tersebut tanpa halangan.

5. Melindungi dari bahaya jaringan WiFi umum

Saat terhubung dengan WiFi umum, kamu wajib selalu waspada. Pasalnya, tidak semua jaringan internet aman untuk digunakan. Bisa jadi WiFi tersebut mampu membobol data pribadi kamu saat terkoneksi. Di sini, fungsi VPN sangat penting karena bisa melindungi data dan aktivitas online kamu dari kemungkinan hacking atau virus.

3. Cara kerja VPN

Apa Itu VPN? Ini Fungsi, Cara Kerja, dan Jenisnyailustrasi sedang mengetik (freepik.com)

Cara kerja VPN bak membuat terowongan virtual yang digunakan sebagai akses jalan penggunanya. Ini adalah jalur terenkripsi yang digunakan untuk mengirim data antara perangkatmu dan server VPN. Ketika data kamu melewati terowongan ini, aktivitas online kamu seolah terlindung dari mata-mata sehingga membuat aktivitas dan data pribadi menjadi lebih aman.

4. Jenis-jenis VPN

Apa Itu VPN? Ini Fungsi, Cara Kerja, dan JenisnyaIlsutrasi sedang mengetik (freepik.com)

Ada beberapa jenis VPN yang umum digunakan. Pertama, Personal VPN adalah untuk melindungi privasi online dan melewati pembatasan geografis. Kedua, Remote Access VPN digunakan oleh karyawan untuk terhubung ke jaringan kantor secara aman.

Ketiga, Mobile VPN dirancang untuk pengguna dengan mobilitas tinggi. Terakhir, Site-to-Site VPN menggabungkan jaringan perusahaan yang terpisah.

5. Apakah VPN aman untuk digunakan?

Apa Itu VPN? Ini Fungsi, Cara Kerja, dan Jenisnyailustrasi seseorang membaca artikel dari tablet (freepik.com/freepik)

VPN itu aman digunakan selama tujuannya tidak untuk hal-hal negatif. Hal ini karena VPN menggunakan enkripsi yang kuat untuk melindungi data saat berada di jaringan publik. Enkripsi ini membuat datamu tidak dapat dibaca oleh pihak yang tidak berwenang, termasuk penyedia layanan internet (ISP) dan pihak ketiga.

Selain itu, VPN juga menyembunyikan alamat IP, menjaga privasi, dan anonimitas online. Penting untuk memilih VPN yang tepercaya dan memiliki kebijakan privasi yang jelas untuk memastikan keamanan yang optimal.

Nah, sekarang kamu sudah tahu apa itu VPN lengkap dengan fungsi, cara kerja, dan jenis-jenisnya. Pastikan untuk menggunakan VPN untuk hal-hal yang positif saja, ya!

Baca Juga: 4 Produk Smart Gadget Terbaik untuk Bayi, Fitur Canggih!

Topik:

  • Reno Alvin
  • Yunisda Dwi Saputri

Berita Terkini Lainnya