Cara Selfie dengan Kamera Belakang OPPO Find N2 Flip, Gampang!

Dengan Cover Screen, selfie jadi makin oke

OPPO Find N2 Flip menjadi salah satu smartphone yang banyak dilirik karena fitur lipatnya. Smartphone ini dilengkapi dengan layar sekunder yang memiliki berbagai macam fungsi. Salah satunya adalah menampilkan aplikasi kamera secara langsung pada Cover Screen.

Dengan fitur ini, kamu bisa melakukan selfie dengan hasil foto yang lebih sesuai dengan keinginan kamu. Terlebih lagi, kamera utama OPPO Find N2 Flip memiliki resolusi 50 MP. Ini tentunya cocok untuk para content creator dan buat kamu yang selalu tampil eksis. Berikut cara selfie menggunakan Cover Screen OPPO Find N2 Flip.

Cara selfie menggunakan Cover Screen OPPO Find N2 Flip

Cara Selfie dengan Kamera Belakang OPPO Find N2 Flip, Gampang!OPPO Find N2 Flip (dok. oppo.com/OPPO Find N2 Flip)

Ikuti langkah di bawah ini untuk mengambil selfie menggunakan Cover Screen OPPO Find N2 Flip. 

  • Pertama, pastikan OPPO Find N2 Flip yang kamu miliki dalam mode dilipat.
  • Kemudian, tekan tombol Power atau tap Cover Screen dua kali untuk menyalakan layar Cover Screen.
  • Geser menu layar Cover Screen ke kanan, kemudian pilih Photo untuk mengambil gambar menggunakan kamera belakang.
  • Kamu juga bisa memilih Portrait untuk melakukan selfie dengan efek bokeh.
  • Saat tampilan kamera muncul di Cover Screen, posisikan ponsel kamu untuk mengambil angle selfie yang kamu inginkan.
  • Setelah itu, tekan layar Cover Screen atau tombol volume untuk mengambil foto.
  • Selain menggunakan tombol volume, kamu juga bisa melambaikan tangan untuk mengambil foto secara otomatis.

 

Itu lah cara yang selfie menggunakan kamera belakang OPPO Find N2 Flip. Gimana? Gampang kan?

Baca Juga: OPPO Bawa Kaká ke Indonesia, Ungkap Alasan Pakai OPPO Find N2 Flip!

Topik:

  • Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya