Cara Menggunakan Google Translate untuk Terjemahkan Bahasa

Bisa pakai suara, gambar, bahkan dokumen, lho!

Apakah kamu pernah merasa kesulitan saat berkomunikasi dengan orang asing dari negara lain? Atau, mungkin kamu suka membaca dokumen atau artikel dari luar negeri, tapi bahasanya sulit dipahami?

Say no more karena ada Google Translate yang bisa membantumu menerjemahkan berbagai bahasa asing ke bahasa Indonesia (atau sebaliknya). Cara menggunakan Google Translate pun mudah, lho. Bisa pakai tulisan, perintah suara, tautan situs, hingga unggah dokumen dan gambar sekalipun.

Cara menggunakan Google Translate

Untuk mulai menggunakan aplikasi Google Translate, kamu hanya perlu dua hal. Pertama, jaringan internet yang stabil, berikut yaitu perangkat yang mendukung. Setelahnya, kamu dapat mengakses via browser atau aplikasi.

Untuk via browser begini cara menggunakannya:

  1. Buka mesin pencari, misalnya Google Chrome
  2. Kunjungi situs translate.google.com
  3. Masukkan teks yang ingin diterjemahkan pada kolom sebelah kiri. Jangan lupa atur bahasa masukan
  4. Klik 'Terjemahkan' untuk menerjemahkan bahasa. Kamu dapat mengganti hasil terjemahan dengan klik opsi bahasa yang tersedia. 

Sementara, apabila melalui aplikasi, caranya seperti berikut:

  1. Unduh aplikasi 'Google Translate' di toko aplikasi sesuai perangkat. Jalankan seperti biasa setelah proses selesai
  2. Masukkan teks, gambar, atau pesan suara di kotak bahasa asal di bagian atas
  3. Atur pemilihan bahasa terjemahan
  4. Klik 'Terjemahkan' dan hasil terjemahan akan ditampilkan di bagian bawah.

Baca Juga: Perbandingan Google Bard vs ChatGPT, Lebih Canggih Mana?

Kelebihan Google Translate

Cara Menggunakan Google Translate untuk Terjemahkan Bahasailustrasi aplikasi Google Translate (dok. Google)

Google Translate memiliki kelebihan berkat kemampuannya yang cukup baik dalam menerjemahkan bahasa asing. Di luar itu, aplikasi tersebut juga menyediakan fitur pelafalan kata dan kalimat dalam bahasa asing, lho. Jadi, kamu bisa mengikuti cara bacanya, deh.

Selain itu, terdapat fitur terjemahan alternatif kalau kamu ingin mendapatkan kosa kata yang berbeda. Lebihnya lagi, kamu dapat mengunggah gambar atau dokumen yang ingin diterjemahkan.

Bahkan bisa juga pakai tautan pada situs sehingga seluruh website akan ditampilkan dalam bahasa yang kamu kehendaki. Namun, fitur tersebut hanya tersedia pada versi web saja, ya. 

 

Batasan Google Translate

Cara Menggunakan Google Translate untuk Terjemahkan Bahasailustrasi browser Google (pixabay.com/PhotoMIX-Company)

Sama seperti aplikasi lain, Google Translate juga masih punya batasan. Google Translate memiliki batasan dalam menerjemahkan kosakata yang kurang familier. Misalnya, kata-kata slang alias cakapan gaul.

Selain itu, kadang arti kata yang diterjemahkan oleh Google Translate juga tidak tepat atau salah. Untuk terjemahan bahasa asing yang sangat kompleks pun kadang aplikasi terjemahan ini sulit menjangkaunya.

Meski tidak sempurna, fitur dan cara menggunakan Google Translate jelas masih sangat membantu. Apalagi buatmu yang kerap berkutat dengan bahasa asing.

Baca Juga: 3 Cara Mengatasi WhatsApp Lemot dengan Cepat, Bisa Dicoba!

Topik:

  • Timmy Si Penulis

Berita Terkini Lainnya