TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Bermain Ski di Timur Tengah, Coba 5 Ski Resort di Lebanon Ini

Destinasi liburan musim dingin di Timur Tengah

instagram.com/clubfarayamzaar

Lebanon merupakan sebuah negara yang berada di bagian utara Semenanjung Arab dan berbatasan dengan Suriah.

Selama ini mungkin kamu mengidentikan Timur Tengah dengan padang pasir dan gersang, namun ternyata di Lebanon kamu bisa menemukan gunung-gunung yang diselimuti salju tebal dan bisa jadi tempat bermain ski saat musim dingin.

Berikut ini 5 resor ski yang bisa kamu temukan di Lebanon.

1. Faqra Ski Resort

instagram.com/faqraclub

Resor ski yang satu ini berada di kaki Gunung Sannine dan sudah berdiri sejak tahun 1974. Berjarak sekitar 47 Kilometer dari Kota Beirut yang merupakan ibu kota Lebanon, di sini kamu bisa bermain ski dan melakukan banyak kegiatan musim dingin lainnya seperti snowboarding, luge, dan snowshoeing.

Tempat ini juga dekat sebuah situs reruntuhan peninggalan Romawi serta sebuah jembatan alami dari batu kapur sepanjang 35 meter.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Makanan Khas Lebanon yang Dijamin Menggugah Selera

2. Laqlouq Ski Resort 

facebook.com/laqlouq1

Laqlouq merupakan sebuah resor yang menawarkan pemandangan dan kegiatan menarik selama musim dingin. Berada di ketinggian 1750 meter dan 2000 meter serta dikelilingi pegunungan yang dipenuhi hutan, tempat ini merupakan tempat Alpine Skiing dan Country Skiing terbaik yang ada di Lebanon.

Tidak jauh dari tempat ini, kamu juga bisa menemukan Gua Afqa dan Air Terjun Baatara Gorge yang menakjubkan. 

3. The Cedars Ski Resort  

instagram.com/cedarsskislopes

Berada di Pegunungan Bsharri di Lebanon Utara, tempat yang satu ini dikenal sebagai resor ski tertua di Lebanon. Resor ski yang merupakan salah satu tujuan ski utama di Lebanon ini dilengkapi dengan 5 lift ski dengan ketinggian dasar 2025m dan ketinggian tertinggi 3086m.

Selain tempat bermain ski, tempat ini juga berada di dekat Desa Bcharre yang merupakan tempat kelahiran Kahlil Gibran, seorang penyair asal Lebanon yang karya-karya atau mungkin kutipannya sering kita dengar. Di tempat kelahirannya ini kamu bisa menemukan sebuah museum yang menyimpan lukisan, gambar, dan barang-barang pribadinya.

4. Zaarour Club

instagram.com/zaarourclub

Berjarak sekitar 35 kilometer dari Beirut, tempat ini merupakan resor ski yang terdekat dari ibu kota Lebanon dan sangat mudah diakses. Tempat ini menawarkan pemandangan yang indah dan dipenuhi salju selama musim dingin.

Zaarour Club bisa menjadi  tujuan liburan yang sepanjang dingin dan punya berbagai kegiatan luar ruangan. Kamu bisa menemukan berbagai fasilitas yang lengkap termasuk hotel, restoran, kolam renang yang cocok untuk anak-anak dan dewasa, lapangan olahraga, taman bermain, toko ritel, dan banyak lagi. 

Baca Juga: 7 Tempat Ski Terbaik di Eropa, Destinasi Seru saat Musim Dingin Tiba!

Verified Writer

Agithyra Nidiapraja

https://www.instagram.com/veerapracha/

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya