TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Fakta Unik Kelok 9 Sumatera Barat, Bukan Sekedar Jalan Biasa

Jalur mudik paling hits nih!

instagram.com/padang_travel

Jika kamu berkunjung ke Sumatera Barat, cobalah sesekali tak menggunakan pesawat. Jalan Sumatera cukup panjang namun cukup asik buat kamu yang ingin berpetualang menikmati pulau Sumatera. Salah satu alasannya karena adanya Kelok Sembilan.

Jalan yang mirip seperti area balap ini memiliki pesonanya sendiri. Tak heran jika banyak wisatawan yang rela mengunjungi Sumatera Barat melalui jalur darat demi melihat indahnya Kelok Sembilan.

1. Nama yang unik

instagram.com/bang_adek07

Nama Kelok Sembilan diadaptasi dari jalan berkelok-kelok yang melewati perbukitan di Nagari Sarilamak, Kecamatan Harau, Kabupaten Limapuluh Sumatera Barat. Bangunan yang sudah bisa digunakan sejak 4 tahun silam ini memiliki kontstruksi jembatan yang kokoh. Jadi, tak perlu khawatir melintas di jalan ini!

Baca Juga: 5 Destinasi Alam yang Keren di Sumatera Utara, Gak Boleh Dilewatin!

2. Menghubungkan dua provinsi

instagram.com/cengiz.topelb

Jalur ini menjadi jalan utama pusat perekonomian masyarakat sekitar. Karena semakin tingginya mobilitas masyarakat, maka dibangunlah jalan Kelok Sembilan. Akses Sumatera Barat dan Riau itu kini tak hanya digunakan oleh warga Sumatera, namun juga bagi mereka yang mudik setiap setahun sekali.

3. Rehat sambil menikmati pemandangan alam

instagram.com/didiekhardiana

Seiring berjalannya waktu, di sekitar Kelok Sembilan terdapat restoran yang memungkinkan para pengendara untuk rehat sejenak sambil menikmati pemandangan Bukit Barisan di sekitarnya. Secara tidak langsung, hal ini juga menunjang perekonomian masyarat sekitar.

4. Tempat foto hits

instagram.com/pendografer

Tak kalah pentingnya buat millenial, tempat ini instagramble banget. Banyak pengunjung yang rela berhenti sejenak untuk mengabadikan jalanan indah ini. Eits, jangan sampai mengganggu pengunjung yang lain juga!

Baca Juga: Main ke Sumatera Barat? Jangan Lupa Kunjungi 10 Situs Bersejarah Ini

Verified Writer

AKbar

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya