TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

8 Tempat Bergaya Klasik di Palermo yang Bisa Jadi Tujuan Liburan

Cari inspirasi di sini dulu

nozio.com

Posisinya sebagai ibukota wilayah otonom Sisilia di Italia membuat Palermo sering jadi tujuan wisata para turis dari seluruh dunia. Sisilia memang punya eksotisme tersendiri, ia menjadi wilayah Italia yang berbatasan dengan Tunisia dan Malta.

Wilayah ini juga pernah diduduki tiga peradaban secara bergantian, mulai dari Romawi, Arab, dan kembali ke tangan kekuasaan pasukan Kristen. Tak heran banyak hal menarik yang bisa kamu temui di Palermo, ini delapan di antaranya. 

1. Cattedrale di Palermo

instagram.com/wanderlust_photo_

Dibangun pertama kali oleh kaum Katolik Roma di tahun 1185, katedral ini pernah berubah fungsi jadi masjid bahkan pemakaman. Ada pengaruh kebudayaan suku Moor dari Arab di sini yang membuat desainnya beda dengan katedral lain di Italia. 

2. Capella Palatina

instagram.com/josecrespo_222

Berbeda lagi dengan Kapel Palatina ini. Keseniannya banyak dipengaruhi peradaban Bizantium. Usianya lebih tua dari Katedral Palermo dan bagian dalamnya penuh dengan mozaik indah nan classy. Didominasi warna emas, kapel ini terlihat sangat mewah. 

3. Palazzo dei Normanni

instagram.com/iodettoio

Sesuai dengan namanya, bangunan ini dulunya adalah istana Kerajaan Sisilia. Letaknya berdampingan dengan Kapel Palatina. Lokasi yang bisa kamu akses di bangunan ini adalah bagian teras di tengah bangunan yang sangat megah, dipenuhi lorong, pilar tinggi, dan artefak. Ketika ke sini, kamu bisa dapat dua spot wisata klasik sekaligus. 

Baca Juga: 9 Tempat Bersejarah di Terracina Italia yang Seru untuk Dijelajahi

4. La Martorana

instagram.com/marxnotkarl

Nama lainnya adalah Cathedral of St. Mary of the Admiral, sebuah gereja yang lagi-lagi menyimpan ragam karya seni di dalamnya. Mozaik dan ukiran menghiasi seluruh bagian dalam bangunan.

Jika Kapel Palatina didominasi warna emas, gereja ini didominasi warna biru. Lokasinya dekat dengan beberapa spot wisata klasik lain di Palermo seperti Pretoria
Fountain dan Quattro Canti. 

5. San Giovanni degli Eremiti

instagram.com/khomkolga

Keunikan gereja ini adalah bentuk kubahnya yang mirip dengan masjid. Lagi-lagi karena pengaruh suku Moor yang pernah menguasai wilayah ini. Gereja ini berukuran cukup kecil dan terletak di belakang Palazzo dei Normanni. Jika kamu mengambil gambar dari atas, mereka memang terletak berdempetan. 

6. Teatro Massimo

instagram.com/anareis.brog

Ini adalah sebuah gedung pertunjukan yang didapuk jadi yang terbesar di Italia. Dibandingkan beberapa bangunan gereja sebelumnya, gedung ini cukup baru. Ia dibangun pada tahun 1897 dan dibuka untuk umum meski tidak ada pertunjukan atau film yang diputar. Bangunan ini juga pernah digunakan sebagai lokasi syuting film Godfather. 

7. Quattro Canti

instagram.com/callistoh

Ini adalah sebuah persimpangan yang dikelilingi bangunan klasik nan elegan di sekelilingnya. Di setiap bangunannya, kamu akan menemukan ukiran marmer dan patung salah satu orang penting di Italia. Bentuknya yang simetris dan karya seninya yang memukau, membuat lokasi ini selalu dikunjungi para turis. 

Baca Juga: 6 Destinasi Wisata di Nice Selain Pantai yang Harus Kamu Singgahi

Verified Writer

Dwi Ayu Silawati

Pembaca, netizen, penulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya