TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Tradisi Natal Paling Menarik di Argentina, Hangat dan Meriah!

Ada pesta kembang api hingga nonton pertunjukan Tango

ilustrasi perayaan Natal (freepik.com/wirojsidhisoradej)

Argentina merupakan salah satu negara terbesar di Amerika Selatan yang membentang dari puncak Andes yang bersalju hingga pusat kota Buenos Aires. Mayoritas penduduknya beragama Katolik Roma, tapi tradisi dan dekorasinya sedikit berbeda dengan negara lain di belahan Bumi utara. Pasalnya, Natal di Argentina bertepatan dengan awal hingga pertengahan musim panas dengan udara yang cenderung hangat.

Perayaan Natal di Argentina gak kalah meriah, meski tanpa salju dan hidangan musim dingin. Hal tersebut justru menjadi alasan sebagian wisatawan menikmati Natal di Argentina. Ada banyak tradisi dan aktivitas seru yang dapat kamu ikuti.

Mau tahu seperti apa tradisi yang bikin Natal di Argentina semakin meriah? Yuk, simak ulasannya berikut ini!

1. Menghiasi rumah dengan warna merah dan putih

ilustrasi menghias pohon Natal (unsplash.com/jonathanborba)

Pernak-pernik menjadi salah satu kemeriahan menyambut Natal. Kamu pasti sudah biasa menemukan pohon Natal yang dihias di berbagai tempat, tidak terkecuali rumah-rumah bagi yang merayakan. Selain itu, ada pula dekorasi lainnya seperti rangkaian bunga, lentera, stoking, dan masih banyak lagi.

Demikian pula dengan di Argentina. Banyak rumah hingga pusat perbelanjaan didekorasi dengan tema Natal. Alih-alih menggunakan warna hijau dan merah, justru mengombinasikan warna merah dengan putih. Meski merayakan saat musim panas, tapi dekorasinya tetap tetap menambahkan bola kapas untuk pengganti salju di pohon atau sekitar rumah.

Tidak ketinggalan ornamen atau diorama yang menggambarkan kelahiran Yesus. Mereka kerap menyebutnya sebagai pesebre.

2. Makan bersama keluarga untuk menikmati hidangan lezat

ilustrasi makan malam Natal bersama keluarga (pexels.com/nicole-michalou)

Seperti di negara lain pada umumnya, saat malam Natal menjadi momen yang tepat untuk berkumpul bersama keluarga. Umat Kristiani akan memasak dan makan makanan rumahan yang  lezat. Umumnya, menu yang dihidangkan berbahan dasar daging seperti babi atau kalkun.

Vitel tone atau ternera atunada awalnya merupakan hidangan Italia dan sangat disukai orang Argentina. Hidangan ini terbuat dari daging sapi muda yang disiram dengan saus mayones, tuna kalengan, dan kaper. Kemudian disajikan dalam keadaan dingin.

Selain hidangan berbahan dasar daging, makanan manis juga hadir di tengah kebersamaan seperti pan dulce, roti tradisional yang diisi dengan kacang-kacangan dan buah-buahan kering. Camilan manis lainnya seperti mancetol, nougat berbahan dasar kacang akan menjadi makanan penutup klasik sepanjang tahun.

Baca Juga: 5 Makanan Natal Khas Argentina, Salah Satunya Favorit Lionel Messi

3. Pemuda akan keluar tengah malam dan menikmati waktu bersama teman

ilustrasi remaja pesta bersama teman (pexels.com/pavel-danilyuk)

Setelah berkumpul dan menghabiskan makan malam bersama keluarga di rumah, masih ada berbagai aktivitas seru yang patut dilakukan. Biasanya mereka akan menghadiri misa malam dan melakukan kebaktian bersama sekitar pukul 22.00 atau 23.00 waktu setempat. Saat tengah malam, anak-anak akan membuka kado mereka dan kerabat yang lebih tua menikmati segelas sampanye.

Berbeda lagi dengan para remaja hingga usia 20-an, mereka biasanya berkumpul bersama teman-teman dan melanjutkan perayaan hingga dini hari. Mereka berpesta di tepi jalan atau pergi ke klub maupun boliche bar.

4. Pesta kembang api atau lampion pada malam Natal

ilustrasi pesta lampion (unsplash.com/jennyle14)

Umumnya, pesta kembang api menjadi salah satu rangkaian dalam menyambut Tahun Baru. Tapi berbeda dengan Argentina. Negara ini justru menjadikan pesta kembang api atau menerbangkan lampion kertas sebagai salah satu tradisi Natal. Hal ini juga menjadi salah satu aktivitas yang dapat dilakukan para pemuda ketika merayakan bersama teman-temannya.

Kamu juga bisa turut menerbangkan lampion kertas dengan lilin kecil yang dinyalakan. Layaknya balon udara, lampion tersebut akan terbang dan menambah kemeriahan Natal di Argentina. Kalau kurang suka keramaian di luar ruangan, kamu bisa menikmati pertunjukan Tango.

5. Pergi ke pertunjukan Tango

ilustrasi pertunjukan tango (pexels.com/marko)

Tango merupakan tarian dari Amerika Latin, termasuk Argentina yang dilakukan oleh sepasang penari dengan musik romantis. Di Buenos Aires, terdapat Ballroom Tango dan menjadikannya sebagai kota terbaik untuk menemukan pertunjukan Tango yang menakjubkan. Aktivitas ini juga menjadi salah satu tradisi untuk merayakan Natal di Argentina lho.

Meski mungkin banyak restoran dan bar yang tutup saat Natal, tapi pertunjukan Tango tetap berlangsung. Kamu bisa menghabiskan tanggal 24-25 Desember di Argentina dengan menonton pertunjukan Tango, meski tarian ini selalu menghibur wisatawan sepanjang tahun.

Madero Tango menjadi salah satu tempat terbaik untuk menonton pertunjukan Tango.

6. Menikmati sinar matahari di pantai

ilustrasi berjemur di pantai (unsplash.com/wlangenberg)

Layaknya negara lain di belahan bumi selatan yang menikmati Natal saat musim panas, kamu bisa menjadikan pantai sebagai tujuannya. Berjemur di pantai salah satu aktivitas sekaligus menjadi tradisi Natal di Argentina. Hal ini merupakan daya tarik bagi wisatawan yang ingin menghindari hawa dingin saat Natal.

Selain pantai, kamu juga bisa bersantai di tepi kolam renang saat Natal. Mungkin, kamu akan melihat “Sinterklas” mengenakan kaus, celana pendek, dan sandal jepit. Salah satu tempat yang tepat untuk menikmati pantai dan menari sepanjang hari saat Natal, yakni Mar de Plata.

Baca Juga: 8 Tips Liburan ke Argentina untukmu yang Pertama Kali ke Sana

Verified Writer

Fatma Roisatin Nadhiroh

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya