TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Surga Tersembunyi di Danau Toba, Alamnya bak di New Zealand!

Masih jarang dikunjungi wisatawan, lho

Danau Toba (instagram.com/canro.simarmata)

Selain menyimpan legenda, Danau Toba dikelilingi alam yang akan membuat siapa saja tercengang. Pasalnya, keindahan ini sering kali membuat mata tak berhenti berkedip.

Danau yang terletak di Sumatra Utara ini merupakan danau vulkanik terbesar di dunia, lho. Oleh karena itu, banyak tempat wisata yang dibangun di sekitar danau.

Namun ternyata, masih banyak destinasi wisata di Danau Toba yang belum terjamah oleh wisatawan. Padahal, keindahannya juga gak kalah bikin terpana. Simak surga tersembunyi di Danau Toba buat lokasi liburanmu berikut ini.

1. Menjelajahi Pulau Tulas yang tak dihuni manusia

Pulau Tulas (instagram.com/canro.simarmata)

Bagi kamu pencinta alam dan ingin menemukan kedamaian tanpa diganggu siapa pun, wajib berkunjung ke Pulau Tulas. Pulau yang masih berada di kawasan Danau Toba ini digadang-gadang sebagai objek wisata Geopark oleh UNESCO, lho!

Uniknya, Pulau Tulas tidak dihuni oleh manusia. Jadi, jangan berharap ada fasilitas yang akan menunjang aktivitas, seperti toilet, restoran, bahkan penginapan.

Pemandangan hamparan bukit hijau berpadu dengan birunya air Danau Toba mengingatkan kita pada panorama di Selandia Baru. Sejauh mata memandang hanya ada rerumputan luas dan ilalang yang menyegarkan mata.

Untuk mencapai ke tempat ini, kamu perlu menyeberang ke Pulau Samosir dulu. Kemudian, menuju Kecamatan Sianjur Mula-Mula, lalu langsung menuju Pulau Tulas.

2. Menikmati sejuknya Air Terjun Sitapigagan

Air Terjun Sitapigagan (instagram.com/kedanmelalaksumut)

Tak jauh dari Pulau Tulas, ada Air Terjun Sitapigagan yang bisa kamu jangkau cukup berkendara selama 35 menit melalui Jalan Tulas. Air terjun cukup unik karena memiliki kemiringan sekitar 60 derajat dengan debit air yang deras.

Hal itu membuatnya terlihat seperti seluncuran anak-anak, ya? Namun ,jangan takut untuk bermain air atau mandi di Sitapigagan karena airnya jernih dan sejuk. Dijamin bikin gak mau pulang!

Baca Juga: Selain Toba, 10 Danau Menawan di Sumatra Ini Sarat dengan Legenda

3. Berburu sunset di Tanjung Unta

Tanjung Unta (instagram.com/nana__fadli)

Disebut Tanjung Unta karena tempat yang merupakan perbukitan di daerah Danau Toba ini memiliki bentuk menyerupai hewan unta ketika \beristirahat. Serupa dengan Pulau Tulas, Tanjung Unta juga tidak berpenduduk.

Namun, ada satu hal yang tak boleh dilewatkan ketika menyusuri tempat ini, yaitu berburu sunset. Lembayung senja yang menampakkan sinar kemerahan sangat memanjakan mata. Keindahannya mampu menyihir siapa saja yang memandangnya.

4. Menyusuri wisata edukasi Taman Eden 100

Taman Eden 100 (instagram.com/manurungleo)

Taman Eden 100 merupakan pusat konservasi tumbuhan sekaligus area wisata alam yang cocok dikunjungi bersama keluarga. Terletak di Kabupaten Toba Samosir, Taman Eden 100 menyediakan banyak objek wisata yang menarik, seperti Air Terjun 7 Tingkat, Bukit Manja, Camping Ground, Bukit Tarzan dan lain-lain.

Menariknya, di sini kamu juga akan diajak menanam 1 batang pohon yang diberi label namamu sendiri, lho. Wah, kapan lagi bisa berwisata sambil melestarikan alam, kan!

Baca Juga: 5 Wisata Air Terjun Terindah di Sumatra Utara yang Wajib Dikunjungi 

Writer

Ika Anindia Putri

Aku terlahir untuk menjadi nyata, bukan untuk menjadi sempurna.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya