TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Jalur Pendakian yang Ada di Gunung Lawu, Semuanya Layak Dijajal!

Ada candi hingga petilasan Prabu Brawijaya V #LokalIDN

commons.wikimedia.org

Gunung Lawu merupakan gunung yang selalu ramai dikunjungi pendaki, karena gunung ini punya panorama alam yang menakjubkan. Mulai dari lautan awan, sabana, hingga kawah.

Untuk mendaki Gunung Lawu, kamu bisa mendakinya lewat jalur pendakian yang ada dan resmi. Di bawah ini adalah 5 jalur pendakian di Gunung Lawu yang harus kamu ketahui sebelum mendakinya nanti.

1. Cemoro Sewu

commons.wikimedia.org

Cemoro Sewu merupakan jalur pendakian termudah di Gunung Lawu walaupun jalurnya cukup panjang. Basecamp pendakian Cemoro Sewu berada di Kabupaten Magetan, Jawa Timur. Jalur Cemoro Sewu ini bersebelahan dengan jalur Cemoro Kandang yang masuk ke wilayah Jawa Tengah.

Baca Juga: 9 Fakta Gunung Lawu, Wajib Diketahui sebelum Berkunjung

2. Cemoro Kandang

instagram.com/amedayy_02

Jalur Cemoro Kandang ini bersebelahan dengan Cemoro Sewu dan jalurnya cukup pendek, namun terjal. Jalur Cemoro Kandang ini merupakan satu-satunya jalur yang bisa dilalui untuk bertemu dengan Kawah Candradimuka.

3. Candi Cetho

instagram.com/anisa.uah

Sesuai namanya, titik awal pendakian jalur yang berada di sebelah barat lereng Gunung Lawu ini berada di Candi Cetho. Selain Cetho, kamu juga bakal bertemu dengan candi lain di jalur tersebut.

4. Tambak

instagram.com/sinoknw_

Berlokasi di Kabupaten Karanganyar, jalur pendakian Tambak ini hutannya sangat rimbun. Walaupun jalurnya rimbun, namun falisitas di basecamp pendakiannya cukup lengkap dan nyaman. Petunjuk arah menuju puncak pun cukup jelas.

Baca Juga: 9 Fakta Gunung Merbabu, Gunung yang Berlapiskan Sabana!

Verified Writer

Mimar Fakhruddin

fine

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya