TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Potret Wisata Banyuwangi yang Dikunjungi Ricis Bulan Madu

Bulan madu butuh pemandangan yang seger-seger

Ria Ricis saat berada di Puncak Kawah Ijen. IDN Times/Tangkapan layar

Pasangan artis konten kreator YouTube, Ria Ricis dan suaminya, Teuku Ryan berlibur ke Kawah Ijen dan De Djawatan. Keduanya sedang menikmati masa bulan madu setelah menikah pada 12 November lalu. Bagaimana potret keindahan wisata alam di Banyuwangi, Jawa Timur yang dikunjungi pasangan muda tersebut?

Kawah Ijen, gunung yang memiliki ketinggian 2.443 Mdpl tersebut dikenal memiliki panorama api biru, atau blue fire. Fenomena tersebut tergolong langka sebab di dunia hanya ada dua tempat, Ijen dan sebuah gunung di Islandia. Kawasan Ijen, saat ini juga sedang diusulkan menjadi UNESCO Global Geopark (UGG)

Tidak hanya di Kawah Ijen, Ricis dan Ryan juga tampak mengunjungi destinasi wisata De Djawatan di Desa Benculuk, Kecamatan Cluring, Banyuwangi. De Djawatan terkenal dengan suasan rindang pepohonan trembesi (samania saman) yang sudah berusia puluhan hingga ratusan tahun di lahan seluas 14 hektare.

De Djawatan merupakan kawasan KPH Banyuwangi Selatan. Pernah menjadi Tempat Penimbunan Kayu (TPK) Benculuk yang beroperasi terakhir pada tahun 1962, sehingga membuat kawasan tersebut masih menyisakan pepohonan tua di tengah pemukiman padat.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, MY Bramuda mengatakan, untuk menjamin keamanan pengunjung, pemesanan tiket sudah tersedia secara online.

“Masing-masing destinasi juga kami lengkapi aplikasi peduli lindungi. Sertifikasi destinasi dan pengelola wisata juga terus kita lakukan sehingga keamanan pengunjung selalu terjamin,” katanya.

Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Banyuwangi menyebutkan, kunjungan wisatawan ke Banyuwangi terus meningkat sejak destinasi dibuka pada pertengahan September 2021.

"Hingga Oktober, ada 30 ribu lebih orang yang menginap di hotel-hotel Banyuwangi. Khusus pekan ini, dalam pantauan kami yang menginap di hotel berbintang rata-rata di atas 90 persen lebih. Homestay juga ramai," ujarnya.

Baca Juga: Ria Ricis Bulan Madu di Banyuwangi Naik Troli Penambang

1. Saat mendaki Kawah Ijen, pengunjung akan menyaksikan para penambang yang sedang mengangkut belerang dari dasar Kawah Ijen.

Penambang belerang. IDN Times/Mohamad Ulil Albab

2. Suasana jalan saat berada di puncak Gunung Ijen. Kawasan Ijen secara administratif masuk dalam dua kabupaten. Banyuwangi dan Bondowoso.

Jalur puncak Gunung Ijen. IDN Times/Mohamad Ulil Albab

3. Ria Ricis dan pasangannya Teuku Ryan tampak naik troli milik penambang. Troli tersebut selain untuk mengangkut belerang, juga dimanfaatkan para penambang untuk jasa angkutan wisatawan bagi yang ingin mendaki gunung cukup dengan duduk.

Naik troli milik penambang belerang. IDN Times/Tangkapan layar

4. Terdapat penanda batas aman saat mengabadikan momen foto bersama di lereng Kawah Ijen. Jadi pastikan di posisi aman.

Pemandangan kawah Ijen. IDN Times/Mohamad Ulil Albab

5. Kawah Ijen saat dini hari akan tampak mengeluarkan api biru pada bagian belerang. Jangan mendekat bila tidak dilengkapi alat pelindung diri.

Panorama Kawah Ijen. IDN Times/Istimewa

6. Suasana De Djawatan mirip dalam film Lord of The Rings. Pepohonan ini sudah berusia ratusan tahun, masuk kawasan KPH Banyuwangi Selatan.

Suasana di Djawatan. IDN Times/Istimewa

7. Saat pandemik, seluruh wisatawan wajib mengenakan masker dan mematuhi protokol kesehatan.

Panorama De Djawatan. IDN Times/Istimewa

8. Di Djawatan wisatawan bisa naik delman sambil menikmati suasana yang rindang. Anda akan diantar keliling melihat pepohonan trembesi di lahan seluas 14 hektare.

Panorama De Djawatan. IDN Times/Istimewa

9. Ricis dan pasangannya Teuku Ryan saat mengunjungi destinasi De Djawatan. Kapan pun ke sana, suasana akan tetap teduh dan sejuk.

Kunjungi De Djawatan. IDN Times/Tangkapan layar

Baca Juga: Pemuda Banyuwangi Kenalkan Desa Wisata Lewat Pameran Benda Kuno 

Verified Writer

Mohamad Ulil Albab

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya