TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Info Wisata Danau Batur Bali: Rute, Harga Tiket, dan Tipsnya

Karena Bali gak cuma soal pantai, Guys!

instagram.com/dewianautami

Bali tidak hanya terkenal dengan pantai-pantainya yang indah, danaunya pun tak kalah menarik jadi tujuan wisata. Salah satunya Danau Batur yang terletak di Ubud, Bali.

Kamu akan merasakan sejuknya udara di sekitar Danau Batur yang bikin betah berlama-lama di sana. Sebelum ke sana, yuk simak dulu informasi wisata Danau Batur berikut ini!

1. Lokasi, jam operasional, dan harga tiket

instagram.com/linalinaloo

Lokasi: Desa Penelokan Utara, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli, Bali

Jam operasional: 08.00-18.00 WITA

Harga tiket: Rp15 ribu

2. Rute menuju Danau Batur

instagram.com/bkhrl_

Rute:

  • Bandara Ngurah Rai-Tol Benoa-Tol Mandara-Jalan Raya Pelabuhan Benoa- Jalan Raya Tulikup-Jalan Brigjen Ngurah Rai : waktu tempuh sekitar dua jam.
  • Singaraja-Desa Kubutambahan : waktu tempuh 1,5 jam.

Baca Juga: Info Wisata Museum Bahari Jakarta: Rute, Harga Tiket, dan Tipsnya

3. Cerita rakyat mengenai awal mula Danau Batur

instagram.com/mashakuprianova

Pada zaman dahulu kala, ada sepasang suami istri yang meminta anak, lalu dikabulkan. Anaknya diberi nama Kebo Iwa. Hari demi hari, ia tumbuh sangat besar seiring dengan nafsu makannya. Tidak hanya itu, Kebo Iwa juga sangat pemarah, bisa menghancurkan apapun di sekitarnya.

Suatu hari, penduduk mulai kehabisan makanan. Mereka menyuruh Kebo Iwa untuk membuat sumur yang sangat besar dengan imbalan makanan. 

Ternyata, para penduduk desa justru membuat Kebo Iwa tenggelam dalam lubang galiannya sendiri. Bahkan, air yang memancar langsung membanjiri seluruh desa, hingga terciptanya Danau Batur. 

4. Apa aja sih yang bisa dilakukan di Danau Batur?

instagram.com/micklor

Hal pertama yang bisa kamu lakukan, yakni menikmati keindahan pemandangan danau berwarna biru kehijauan ini. Udaranya yang sejuk dijamin bikin betah.

Sembari menikmati keindahannya, kamu bisa mengabadikannya dalam foto. Salah satu spot yang terkenal yakni di depan Pura Ulun Danau Batur.

instagram.com/gungeniii

Tak hanya sekadar menikmati keindahan alamnya, kamu juga bisa naik perahu seharga Rp500 ribu untuk sepuluh orang. Setelah itu, kamu bisa menyeberang ke Desa Trunyan di seberang danau. Desa tersebut terkenal dengan pemakaman uniknya, seperti meletakkan mayat tanpa ditutupi kafan.  

instagram.com/cheeto_ego

Terdapat pula pemandian air panas, Toya Bungkah namanya. Harga tiketnya sekitar Rp60-150 ribu. Melepas penat dengan mandi air panas memang jadi kegiatan paling menyenangkan, apalagi kalau pemandangannya menawan.

Baca Juga: Info Wisata Danau Beratan Bali: Rute, Harga Tiket, dan Tipsnya

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya