TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Pesona Pantai Batu Nenek Kalbar, Mutiara di Perbatasan Malaysia

Suasananya mirip lokasi film Laskar Pelangi #LokalIDN

Pantai Batu Nenek (instagram.com/fuji_sukamoto)

Memiliki banyak kepulauan dan provinsi membuat Indonesia tak akan pernah kekurangan destinasi untuk dijelajahi. Tak terkecuali Kota Sambas, yang merupakan sebuah kabupaten yang terletak di ujung utara Kalimantan Barat dan sekaligus menjadi penanda perbatasan Indonesia dengan Malaysia.

Bila kamu berminat untuk menjelajahi kota ini, tak ada salahnya mengunjungi Pantai Batu Nenek. Pantai ini memiliki keunikan dan cerita tersendiri yang bakal memberikan warna baru buat liburanmu, lho!

Sebelum bergegas ke sana, simak dulu ulasan lengkapnya tentang Pantai Batu Nenek berikut ini!

1. Pantai Batu Nenek terletak di Desa Temajuk, Paloh, Kecamatan Sambas, Kalimantan Barat

Pantai Batu Nenek (instagram.com/santo_epix)

2. Meski memiliki nama yang cukup aneh, destinasi yang berbatasan langsung dengan Malaysia ini seperti sebuah surga tersembunyi, lho!

Pantai Batu Nenek (instagram.com/iwanramadhan10)

3. Konon katanya pantai ini diberi nama Pantai Batu Nenek dikarenakan jika berkunjung ke pantai ini harus mengucapkan "Permisi, nenek"

Pantai Batu Nenek (instagram.com/rockenrollpapa)

4. Terlepas dari mitos tersebut, keindahan Pantai Batu Nenek akan membuatmu terkagum begitu melihatnya

Pantai Batu Nenek (instagram.com/najwafaadilah)

Baca Juga: 9 Pesona Bukit Jamur Kalimantan Barat, Berasa Lagi di Atas Awan

5. Pantai Batu Nenek tak hanya dipenuhi hamparan pasir, tapi juga dipenuhi hamparan batuan granit 

Pantai Batu Nenek (instagram.com/kawantraveling)

6. Batuan granit ini tersebar di setiap penjuru pantai dengan berbagai macam ukuran. Bahkan, ada yang setinggi pohon kelapa, lho!

Pantai Batu Nenek (instagram.com/shella_vidya)

7. Pemandangan ini akan mengingatkanmu pada Pantai Tanjung Tinggi yang menjadi lokasi pengambilan film Laskar Pelangi

Pantai Batu Nenek (instagram.com/fbyprtwi)

8. Waktu terbaik untuk mengunjungi Pantai Batu Nenek adalah saat air sedang surut. Kamu bisa menjejalah ke tengah pantai untuk melihat keindahan karang laut

Pantai Batu Nenek (instagram.com/hesty_mrby)

9. Untuk menuju pantai ini dibutuhkan perjuangan ekstra karena aksesnya terbatas. Dari Kota Sambas, harus menyeberang terlebih dahulu di Penyebrangan Telok Karong Sekura dengan biaya Rp10 ribu per motor

Pantai Batu Nenek (instagram.com/gitapuspita043)

Baca Juga: 7 Kue Lapis Khas Kalimantan Barat saat Lebaran, Bikin Hangat Suasana

Verified Writer

Rena Murtiviana

suka senja, musik dan drakor

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya