TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Kuliner Jogja yang Layani Take Away, Buruan Sikat!

#IDNTimesFood Banyak promonya juga, lho

Kepiting Bang Jai (https://www.instagram.com/masclink_kulineran/)

Masa PPKM memang membuat penggemar kulineran sulit buat bergerak, apalagi cuma buat sebatas jalan-jalan cari menu yang cocok.

Tapi tenang saja, karena di Jogja ada beberapa resto favorit yang menyajikan layanan take away. Solusi terbaik, nih! Bahkan kamu gak perlu keluar rumah, tinggal pesan lewat aplikasi pun makanan tinggal datang. Buruan cek, yuk!

1. Iga bakar Jogja

Iga bakar jogja (www.instagram.com/klikoleholeh)

Walaupun menunya dibakar, tapi di sini juga tetap layani take away dong. Bakal jadi sasaran penggemar iga, nih. Biasa disebut juga dengan Iga Bajog, kamu bisa memesan kapan pun kamu mau. Karena di sini melayani 24 jam penuh.

Meskipun menu utamanya bertema bakaran, tapi di depot ini juga menyediakan soto sapi. Buat kalian penggemar pedas, di sini juga ada iga bakar samber gledek yang jadi menu favorit. Untuk pelayanan take away kamu gak perlu takut kemasannya, karena di tempat ini akan membungkus aman dengan kotak dus. Buruan sikat!

Lokasi: Jalan Ringroad Utara No. 1, Sanggrahan, Condongcatur, Depok, Sleman

Hari dan jam buka: setiap hari, buka 24 jam

Harga: mulai dari Rp13.000

2. Lalawuh Sunda

Lalawuh Sunda (https://www.instagram.com/jogja/)

Pengen kulineran ala Sunda, tapi sulit buat keluar rumah. Apalagi buat keluar kota, harus pintar cari solusi, nih. Santai saja, di Jogja ada alternatif resto yang bisa kamu pilih. Terlebih juga melayani take away.

Lalawuh Sunda ini menyediakan berbagai fasilitas menarik. Yang paling menarik mereka sering menawarkan diskon atau potongan harga. 

Lokasi: Jalan Rogoyudan 1 Nomor 1 Sinduadi, Sleman, Yogyakarta

Hari dan jam buka: setiap hari, 10.00 sampai 20.00

Harga: mulai dari Rp20.000

Baca Juga: 5 Kuliner Malam Jogja yang Seru buat Dicoba, Semuanya Enak!

3. Kepiting Bang Ja'i

Kepiting Bang Jai (https://www.instagram.com/masclink_kulineran/)

Lama terkurung dalam rumah dan pengen merasakan aroma masakan pantai. Inilah salah satu resto yang menyajikan berbagai olahan ikan laut. Sesuai dengan nama resto, paling spesial di sini adalah olahan kepitingnya. Wajib coba!

Daripada harus liburan jauh-jauh ke pantai saat pandemik, langsung pesan aja di Kepiting Bang Ja'i. Selain kepiting, kamu bisa pilih olahan lobster, cumi, udang, kerang, ataupun ikan lainnya. Di sini juga menawarkan berbagai jenis bumbu masakannya, lho. Langsung serbu aja!

Lokasi: Jalan Kabupaten, Nogotirto, Gamping, Sleman dan Jalan Seturan Raya, Caturtunggal, Depok, Sleman, Yogyakarta

Hari dan jam buka: setiap hari, 11:00 sampai dengan 21.00

Harga: mulai dari Rp15.000

4. Kurnia Seafood

Kurnia seafood (https://www.instagram.com/jogjabikinlaper/)

Masih tentang menu aneka ikan laut, kali ini di Kurnia Seafood. Kurnia juga menawarkan layanan take away yang bisa kamu pilih saat rindu aroma pantai. Bumbunya pun juga sangat lengkap. Bebas pilih, deh.

Buat puasin para pelanggan, di resto ini juga menawarkan beragam paket makan. Bisa kamu sesuaikan kebutuhanmu, deh. Mulai dari paket hemat, hingga paket makan besar. Jenis bumbunya ada asam manis, lada hitam, saus mentega, dan lain sebagainya.

Lokasi: Jalan Laksda Adisucipto No. 48B, Yogyakarta

Hari dan jam buka: Senin sampai Jum'at pukul 12.00 hingga 20.00 dan hari Sabtu -sampai Minggu buka pukul 11.00 hingga 20.00

Harga: mulai dari Rp35.000

Baca Juga: 6 Tempat Makan Brongkos di Jogja, Kuliner Khas yang Rasanya Enak

Verified Writer

senja sandera

.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya