4 Masjid Paling Populer di New Delhi, Penuh Sejarah di Baliknya

Ada yang dibangun pada abad ke 10

New Delhi termasuk salah satu kota di India dengan populasi muslim terbesar. Maka tidak heran jika wisatawan dapat dengan mudah menemukan bangunan masjid di kota tersebut. Bahkan, ada yang dinobatkan sebagai masjid terbesar di India.

Beberapa di antara masjid di New Delhi menyimpan sejarah unik di balik proses pembangunannya. Mengusung gaya arsitektur bangunan yang telihat memukau, inilah empat masjid paling terkenal di New Delhi.

1. Fatehpuri Masjid

4 Masjid Paling Populer di New Delhi, Penuh Sejarah di BaliknyaFatehpuri Masjid (commons.wikimedia.org/Indrajit Das)

Fatehpuri Masjid yang dibangun pada tahun 1650 terletak di area Chandni Chowk, New Delhi. Dilansir laman Kahajaun, ide pembangunannya digagas oleh istri raja Shah Jahan yaitu Fatehpuri Begum. Sedangkan sebagian besar bahan bangunan masjid terbuat dari batu merah.

Pada masa perang, masjid sempat dialihfungsikan sebagai markas pasukan militer India. Setelah itu, seorang pedagang kaya raya membeli masjid tersebut dari orang Inggris dalam acara lelang kemudian merawatnya secara pribadi. Di tahun 1877, pemerintah setempat mengambil alih kepemilikan Fatehpuri Masjid.

2. Quwwat-Ul-Islam mosque

4 Masjid Paling Populer di New Delhi, Penuh Sejarah di BaliknyaQuwwat-Ul-Islam mosque (commons.wikimedia.org/Varun Shiv Kapur)

Quwwat-Ul-Islam Mosque masuk dalam daftar masjid tertua di India. Pembangunan masjid ini rampung pada tahun 1191. Quwwat-Ul-Islam Mosque dibangun atas perintah Qutb ud-din Aibak yang merupakan pendiri Dinasti Mamluk yang berhasil menaklukan India dari para penguasa Hindu.

Beberapa sumber mengatakan bahwa masjid dibangun di atas reruntuhan kuil Janan di kompleks Qutab Minar, New Delhi. Daya tarik dari Quwwat-Ul-Islam Mosque terletak pada gaya arsitekturnya yang terlihat unik. Kamu akan dikenakan biaya sebesar 35 Rupe atau setara Rp7.000 untuk tiket masuk.

Baca Juga: 7 Momen Densu Wisata Kuliner di India, Ada yang Dicelup Tangan Penjual

3. Nizamuddin Dargah

4 Masjid Paling Populer di New Delhi, Penuh Sejarah di BaliknyaNizamuddin Dargah (commons.wikimedia.org/Indrajit Das)

Di area Nizamuddin Dargah terdapat sebuah makam yang sangat populer. Makam tersebut merupakan salah satu tokoh Sufi yang paling berpengaruh di India yaitu Dargah of Khwaja Nizamuddin Auliya. Selain itu, kamu juga bisa menemukan beberapa makam orang-orang penting lainnya seperti penyair Amir Khusro dan putri Mughal, Jehan Ara Begum.

Banyak orang yang datang ke Nizamuddin Dargah untuk berziarah. Ada juga masyarakat setempat yang percaya jika berziarah di makam tersebut maka doa mereka akan terkabul. Nizamuddin Dargah buka 24 jam.

4. Jama Masjid

4 Masjid Paling Populer di New Delhi, Penuh Sejarah di BaliknyaJama Masjid (commons.wikimedia.org/Muhammad Mahdi Karim)

Jama Masjid tidak hanya menjadi bangunan masjid paling terkenal di New Delhi, namun di seluruh India. Masjid ini dinobatkan sebagai masjid terbesar di India. Dilansir laman Trip, ketika perayaan hari besar umat Islam, halaman Jama Masjid mampu menampung lebih dari 25 ribu jamaah.

Dibutuhkan waktu yang cukup lama untuk mengelilingi seluruh area masjid yang sangat luas. Jama Masjid memiliki tiga kubah raksasa dan dua menara setinggi 80 meter. Setiap tahunnya, tempat ini dikunjungi puluhan ribu wisatawan lokal dan asing.

Keempat bangunan masjid di atas menjadi destinasi menarik bagi wisatawan muslim yang berlibur ke New Delhi. Selain berwisata, kamu juga bisa melakukan ibadah sholat di masjid tersebut.

 

Baca Juga: 9 Tips Mencegah Keracunan Makanan saat Liburan di India

IDTM Photo Verified Writer IDTM

Hidup itu mudah jangan dipersulit

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya