5 Rekomendasi Wisata Hits dan Murah di Malang, Dompet Anti Jebol

Bisa jadi tujuan wisata kamu selanjutnya, nih #LokalIDN

Kota Malang menjadi destinasi yang cocok untuk dikunjungi, terkhususnya ketika waktu akhir pekan telah tiba. Banyak wisatawan berkunjung untuk dapat merasakan kuliner dan destinasi wisata di Kota Malang yang sangat menarik sekaligus beragam.

Mulai dari wisata alam hingga buatannya, Kota Malang memang patut untuk diacungi jempol. Tidak hanya sampai di situ saja, bahkan bagi siapa pun yang ingin sekadar berlibur tanpa mengeluarkan budget lebih, Kota Malang dapat menjadi jawabannya.

Oleh karenanya, bagi kamu yang ingin berlibur tanpa harus menguras dompet, di bawah ini terdapat beberapa rekomendasi destinasi wisata di Malang yang dapat kamu kunjungi baik sendiri maupun bersama keluarga. Jangan lupa dicatat dan disimak dengan baik, ya!

1. Taman Gangsar, Pakis

5 Rekomendasi Wisata Hits dan Murah di Malang, Dompet Anti JebolTaman Gangsar, Malang (instagram.com/ervinda_persari)

Wisata Taman Gangsar berada di daerah pinggiran dari Kota Malang, tepatnya berlokasi di Kecamatan Pakis. Destinasi wisata yang satu ini sangat cocok untuk dikunjungi bersama dengan orang-orang tersayang, terutama keluarga.

Oleh karenanya, Taman Gangsar dapat diperuntukkan sebagai tujuan berlibur keluarga dengan berbagai kegiatan yang seru dan tidak hanya sekadar untuk hunting foto. Kegiatan seru tersebut di antaranya bermain air maupun berenang, piknik, hingga melakukan aktivitas olahraga. 

Apabila hendak berkunjung kemari, disarankan untuk hanya dapat membawa barang secukupnya saja. Sebab, selain fasilitas yang lengkap berupa wahana, di sini juga terdapat kafe yang menyediakan berbagai macam makanan sekaligus minuman.

Jadi, kamu tidak perlu khawatir merasa lapar bahkan hingga membawa berbagai macam persediaan makanan dan minuman.

Alamat: Jalan Sumber Pasir Nomor 136, Ngerangin, Sumberpasir, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Jam operasional: 

  • Hari Minggu-Kamis, pukul 08.00-21.00 WIB
  • Hari Sabtu, pukul 07.30-21.00 WIB
  • Hari Jumat libur.

Harga:

  • Rp10.000 per orang (tiket masuk area wisata)
  • Rp2.000-3.000 (parkir roda dua dan roda empat)
  • Rp15.000-20.000 per orang (tiket masuk waterpark)
  • Rp250.000-275.000 (tarif homestay tanpa AC)
  • Rp275.000-300.000 (tarif homestay dengan AC).

2. Wisata Bonderland, Pakisaji

5 Rekomendasi Wisata Hits dan Murah di Malang, Dompet Anti JebolBonderland Waterpark, Malang (instagram.com/prima.widhayono23)

Berjarak sekitar 8,7 km dari pusat Kota Malang, tepatnya di daerah Pakisaji terdapat sebuah destinasi wisata air yang cukup lengkap yaitu Bonderland Waterpark

Sejatinya, Bonderland Waterpark ini merupakan sebuah wisata air dengan disertai beberapa wahana permainan yang menarik, termasuk tempat untuk outbond.

Pada tempat wisata ini tersedia fasilitas sekaligus wahana yang cukup lengkap di antaranya go cart, mini coaster, ayunan kora-kora bajak laut, gazebo, kolam renang, area parkir, musala, tempat bersantai dengan kursi serta payung berukuran besar, dan foodcurt.

Jadi, bagi kamu yang ingin merasakan serunya permainan air sekaligus segarnya air kolam dengan harga yang tidak terlalu mahal, maka Bonderland Waterpark solusinya.

Alamat: Jalan Embong Turi Nomor 3-4, Dusun Bunder, Genengan, Kecamatan Pakisaji, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Jam operasional: setiap hari, pukul 07.00-17.00 WIB.

Harga:

  • Rp25.000 per orang (tiket masuk)
  • Rp15.000-25.000 per orang (tarif wahana bermain).

Baca Juga: 27 Tempat Wisata Malang 2023 Terfavorit dan Terpopuler

3. Wisata Sumber Gentong, Pakis

5 Rekomendasi Wisata Hits dan Murah di Malang, Dompet Anti JebolSumber Gentong, Pakis (instagram.com/wibisolid)

Destinasi wisata alam dengan pemandangan yang asri dan menyegarkan kali ini patut sekali untuk kamu kunjungi ketika sedang berada di Malang yakni Sumber Gentong.

Pada dasarnya, Sumber Gentong ialah sebuah sumber air yang kemudian dijadikan tujuan rekreasi di mana waktu tempuhnya kurang lebih sekitar 25 menit dari pusat kota yaitu Alun-Alun Kota Malang.

Ketika berkunjung kemari, pengunjung akan disuguhi dengan pemandangan danau berwarna kehijauan yang sangat jernih.

Tidak hanya sampai di situ, terdapat juga beberapa kegiatan seru yang dapat kamu lakukan ketika berkunjung kemari, seperti halnya berenang maupun hanya sekadar bermain air, mengayuh perahu bebek, dapat menyewa sebuah venue, hingga dapat berwisata kuliner.

Pengunjung dapat berwisata kuliner di sini sebab tersedia spot yang menyediakan makanan, camilan, dan minuman, di antaranya nasi tempe penyet, tahu penyet, sop buntut, lalapan ayam, lalapan mujair, kentang goreng, teh hangat, hingga wedang jahe. Semua tarif makanan serta minumannya cukup terjangkau.

Alamat: Jalan Abdillah 4, Dusun Gentong, Desa Tirtomoyo, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Jam operasional: setiap hari, pukul 09.00-21.00 WIB.

Harga: 

  • Rp3.000 per orang (tiket masuk)
  • Rp3.000 (tarif parkir kendaraan roda dua)
  • Rp6.000 (tarif parkir kendaraan roda empat)
  • Rp10.000 (tarif sewa bebek kayuh, setiap 15 menit)
  • Rp10.000 (tarif sewa perahu, setiap dua putaran).

4. Wisata Milkindo, Kepanjen

5 Rekomendasi Wisata Hits dan Murah di Malang, Dompet Anti JebolWisata Milkindo, Kepanjen-Malang (instagram.com/ranggaindraprast)

Destinasi berikutnya, termasuk ke dalam salah satu wisata edukasi mengenai sapi perah. Cukup berbeda dengan konsep wisata edukasi yang lain, Wisata Milkindo menawarkan pembelajaran kepada pengunjung, terkhususnya anak-anak untuk dapat mengetahui proses pengambilan serta pengolahan susu segar hingga dapat menjadi yoghurt dan produk lainnya secara langsung.

Wisata Milkindo berada di Kepanjen. Apabila hendak berkendara dari pusat Kota Malang setidaknya membutuhkan waktu sekitar 1 jam. Sementara itu, dari Stadion Kanjuruhan hanya berjarak kurang lebih dari 5 menit untuk dapat tiba di sini.

Di sini para wisatawan dapat melakukan banyak hal, di antaranya bermain di area playground, bermain kelinci di taman kelinci, menanam padi, memancing ikan lele, bermain trampolin, memanah, berenang, memerah sapi perah secara individu, bersantai, dan masih banyak lagi.

Tidak ketinggalan, Wisata Milkindo juga menyediakan wisata paket grup yang berlaku untuk siswa sekolah maupun kelompok dengan minimal 10 orang. Disarankan ketika hendak memesan paket grup, ada baiknya untuk terlebih dahulu melakukan reservasi dari jauh-jauh hari karena cukup padatnya jadwal wisata berkelompok.

Alamat: Ngempit, Tegalsari, Kecamatan Kepanjen, Kota Malang, Jawa Timur.

Jam operasional: setiap hari, pukul 08.00-16.00 WIB.

Harga:

  • Rp10.000 per orang (tiket masuk individu, weekday)
  • Rp15.000 per orang (tiket masuk individu, weekend).
  • Rp5.000-20.000 (setiap wahana, tarifnya dapat berbeda)
  • Rp125.000-160.000 (tiket masuk kelompok).

5. Wisata Telaga Sari Garden, Jabung

5 Rekomendasi Wisata Hits dan Murah di Malang, Dompet Anti JebolTelaga Sari Garden, Jabung-Malang (instagram.com/brilly.hidayat)

Wisata unik Telaga Sari Garden ini akan sangat cocok bagi kamu, sang penikmat alam. Bagaimana tidak, wisata yang satu ini menawarkan tempat makan dan minum di tengah-tengah aliran sungai yang berarus tenang disertai suasana alamnya yang masih asri, layaknya sedang berada di tengah hutan.

Telaga Sari Garden berlokasi di daerah Jabung yang terbilang tidak cukup jauh dari pusat Kota Malang, sehingga setidaknya membutuhkan waktu sekitar 50 menit, apabila arus lalu lintas cukup lancar. Sebab biasanya ketika weekend tiba di sekitar area wisata akan terjadi kemacetan akibat padatnya kendaraan.

Berada di antara bukit dan sungai, menyebabkan kafe ini menyuguhkan konsep kafe yang tidak hanya sekadar digunakan untuk bersantai sembari meminum kopi, melainkan kafe yang sekaligus diperuntukkan sebagai destinasi wisata yang seru dan mengasyikan.

Ketika berkunjung kemari tidak perlu takut mengenai tidak tersedianya makanan, sebab berdasarkan dari namanya, di sini menyediakan berbagai jenis makanan serta minuman yang cukup ramah di kantong.

Fasilitas yang dapat dimanfaatkan selama kamu berlibur di sini di antaranya tempat untuk bersantai seperti kursi dan meja dilengkapi dengan payung besar di atasnya, toilet, area parkir kendaraan roda dua maupun roda empat yang luas, spot makanan-minuman, taman, dan masih banyak lagi.

So, apabila kamu ingin nongkrong dengan sensasi yang tidak biasa, murah meriah, dan menyatu dengan alam, Telaga Sari Garden wajib untuk masuk ke dalam bucket list liburan kamu, nih!

Alamat: Dusun Tegir, Pandansari Lor, Kecamatan Jabung, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Jam operasional: setiap hari, pukul 07.30-17.00 WIB.

Harga:

  • Rp5.000 per orang (tiket masuk)
  • Rp5.000 (tarif parkir kendaraan roda dua)
  • Rp10.000 (tarif kendaraan roda empat)
  • Rp10.000-30.000 (tarif makanan dan minuman).

Nah, itulah beberapa rekomendasi tempat wisata hits dan murah meriah di Malang, Jawa Timur yang dapat kamu masukkan ke dalam list tujuan wisata kamu selanjutnya. Tempat mana yang ingin kamu kunjungi untuk pertama kalinya?

Baca Juga: 6 Kuliner Murah di Kawasan Sigura-gura Malang, Langganan Anak Kost!

Elvina Ekaningtyas Damayanti Photo Verified Writer Elvina Ekaningtyas Damayanti

"Don't just study hard but also study smart"

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya