7 Desa Wisata di Lombok Utara yang Wajib Masuk Bucket List Liburanmu

Bisa belajar budaya dan melihat keindahan alamnya

Lombok Utara merupakan salah satu kabupaten di Pulau Lombok, Provinsi Nusa Tenggara Barat, yang dikenal memilki berjuta pesona wisata. Di wilayah ini, terdapat banyak destinasi wisata alam, seni, dan budaya yang wajib dikunjungi. 

Tempat-tempat tersebut umumnya terletak di pedesaan. Beberapa desa yang potensial pun telah tumbuh dan berkembang menjadi desa wisata. Bahkan, tak sedikit yang masuk nominasi Anugerah Desa Wisata Indonesia dari Kemenparekraf.

Penasaran di mana saja desa wisata di Lombok Utara yang wajib masuk bucket list liburanmu? Yuk, intip ulasannya di bawah ini, yuk!

1. Desa Sigar Penjalin

7 Desa Wisata di Lombok Utara yang Wajib Masuk Bucket List LiburanmuPotret pantai di Desa Sigar Penjalin (indonesia.travel)

Terletak di Kecamatan Tanjung, Lombok Utara, Desa Sigar Penjalin menyimpan beragam pesona wisata yang wajib kamu ketahui. Desa yang sebagian besar penduduknya merupakan Suku Sasak ini dapat dijangkau sekitar 1,5 jam perjalanan dari Bandara Internasional Lombok.

Di sini, wisatawan bisa mengunjungi barisan pantai yang menawan. Salah satunya Pantai Sejuk. Banyak aktivitas yang bisa dilakukan di pantai tersebut, seperti berenang, naik perahu, dan berinteraksi para perajin kapal kayu yang ada di sekitarnya.

Untuk para pencinta satwa, ada Lombok Wild Life Park yang juga tak kalah seru. Di kawasan seluas tiga hektare ini, ada orangutan, gajah, kudanil, rusa, aneka burung, dan masih banyak lagi yang lainnya. Kamu juga bisa ikut memadikan gajah, lho.

Terakhir, jangan lupa membeli madu trigona di peternakan lebah yang ada di Dusun Rangsot, tak jauh dari Lombok Wild Life Park. Konon, madu trigona ini memiliki cita rasa yang agak masam dan memiliki lebih banyak khasiat daripada madu jenis lainnya.

2. Desa Sokong

7 Desa Wisata di Lombok Utara yang Wajib Masuk Bucket List LiburanmuPotret Kampung Prawira di Desa Sokong, Lombok Utara (instagram.com/life.on.sarung)

Sama seperti Desa Sigar Penjalin, Desa Sokong ini juga terletak di Kecamatan Tanjung, Lombok Utara. Di sini terdapat Kampung Prawira yang dulunya menjadi markas prajurit Kerajaan Sokong Kembang Dangar. Keturunan prajurit tersebut mendiami wilayah ini dan masih menjaga beberapa peninggalan kerajaan di Bale Gede.

Setiap wisatawan yang hendak memasuki Bale Gede harus mengenakan kain adat dari ketua kampung sebagai tanda penghormatan terhadap para leluhur. Di dalamnya terdapat bebadong para prajurit, rambut putri kerajaan Sokong, tulisan Al-Qur'an di atas kain sepanjang 1,5 meter, pakaian adat, dan sebagainya.

Selain itu, desa ini juga memiliki wisata alam Mata Air Kakong yang menawarkan suasana yang tenang, udaranya bersih dan segar, serta airnya sangat jernih. Wajib banget masuk bucket list, nih!

3. Desa Jenggala

7 Desa Wisata di Lombok Utara yang Wajib Masuk Bucket List LiburanmuPotret Air Terjun Tiu Saong di Desa jenggala, Lombok Utara (twitter.com/WayToLombok)

Satu lagi desa di Kecamatan Tanjung, Lombok Utara, yang wajib kamu kujungi. Namanya Desa Jenggala. Desa ini memiliki surga tersembunyi yang sangat memesona, yakni Air Terjun Tiu Saong.

Air terjun ini dikelilingi hutan yang cukup rimbun, sehingga suasananya sejuk dan segar. Air yang mengalir langsung dari mata air pegunungan membentuk kolam dan bisa digunakan untuk mandi atau berenang. Beberapa bebatuan yang ada di sekitar alirannya bisa digunakan untuk duduk-duduk santai sambil berfoto. 

Selain wisatawan lokal, banyak wisatawan asing yang berkunjung ke Air Terjun Tiu Saong ini. Untuk mencapainya, wisatawan harus berjalan kaki di sepanjang jalan setapak sejauh dua kilometer selama kurang lebih 30-45 menit. Kamu juga tertarik ke sini, gak?

4. Desa Wisata Senaru

7 Desa Wisata di Lombok Utara yang Wajib Masuk Bucket List LiburanmuDesa Wisata Senaru, Lombok Utara (wonderfulimages.kemenparekraf.go.id)

Bagi para pendaki Gunung Rinjani, pasti tidak asing dengan Desa Senaru. Desa ini sering menjadi pos pendakian gunung setinggi 3.726 meter di atas permukaan laut tersebut. Terletak di Kecamatan Bayan, Lombok Utara, desa ini pun memiliki banyak potensi wisata yang tidak boleh dilewatkan.

Desa ini memiliki Air Terjun Sendang Gile yang ada di kawasan Taman Nasional Gunung Rinjani. Aliran air setinggi 31 meter yang jernih ini berasal dari mata air di Gunung Rinjani. Untuk menuju kawasan ini, wisatawan harus melalui sekitar 200-an anak tangga dan sebuah jembatan kayu. 

Selain Air Terjun Sendang Gile, juga terdapat Air Terjun Tiu Kelep yang memiliki ketinggian mencapai 42 meter. Di bagain bawah air terjun terdapat kolam air yang bisa digunakan untuk mandi dan berenang. Konon, kalau mandi di sini jadi awet muda, lho.

Kalau suka wisata budaya, kamu bisa mengunjungi rumah-rumah adat yang ada di Desa Senaru ini. Rumah tersebut diperkirakan sudah berdiri sejak abad ke-13, sehingga menjadi salah satu desa adat tertua di Pulau Lombok.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata di Lombok selain Pantai, Rugi Gak Mampir!

5. Desa Genggelang

7 Desa Wisata di Lombok Utara yang Wajib Masuk Bucket List LiburanmuPotret Desa Wisata Genggelang di Lombok Utara (jadesta.kemenparekraf.go.id)

Berlokasi di Kecamatan Gangga, Lombok Utara, Desa Genggelang menyajikan berbagai panorama alam yang menawan dan pemandangan menakjubkan. Ada Air Terjun Tiu Pituq, Air Terjun Kerta Gangga, dan Gangga Murmas yang sering digunakan untuk berfoto.

Bagi pencinta budaya, ada Museum Desa yang menyimpan beragam benda peningalan Kedatuan Gangga pada zaman dulu dan juga Situs Kampung Besari yang telah hilang, hanya tersisa beberapa pondasinya masjid kampung besari.

Puas jalan-jalan ke air terjun dan museum, wisatawan bisa mengunjungi Kampung Cokelat Senara. Tempat ini memfasilitas wisatawan untuk melihat proses produksi cokelat. Mulai dari panen, fermentasi, hingga pengolahan sampai jadi bubuk cokelat, cokelat batangan, atau lemak cokelat.

6. Desa Wisata Desa Bayan

7 Desa Wisata di Lombok Utara yang Wajib Masuk Bucket List LiburanmuPotret Desa Wisata Bayan di Lombok Utara (ntb.jadesta.com)

Desa Wisata Desa Bayan merupakan salah satu dari tiga desa wisata di Kecamatan Bayan, Lombok Utara. Terdapat beragam kegiatan adat warisan leluhur yang masih dilestarikan di sini. Di antaranya seperti maulid adat, lebaran adat, ngaji makam, dan sebagainya.

Di desa ini juga ada hutan adat yang benar-benar dijaga kelestariannya oleh masyarakat setempat. Di dalamnya ada sumber mata air yang menjadi salah satu penyokong kehidupan, terutama untuk kegiatan irigasi dan pertanian.

Wisatawan juga bisa mengunjungi area persawahan yang cantik sembari berfoto dengan latar belakang terasering dan matahari terbenam. Pasti cantik banget, kan?

7. Desa Wisata Karang Bajo

7 Desa Wisata di Lombok Utara yang Wajib Masuk Bucket List LiburanmuPotret wisatawan di Desa Adat Karang Bajo, Lombok Utara (instagram.com/karangbajo_explore)

Desa Wisata Karang Bajo berada di Kecamatan Bayan, Lombok Utara, sekitar dua jam perjalanan dari pusat kota Mataram atau tiga jam dari Bandara Internasional Lombok. Desa ini sebenarnya merupakan pemekaran dari Desa Bayan yang dilakukan pada 2004.

Di sini, wisatawan bisa menyaksikan adat istiadat dan nilai-nilai spiritual warisan leluhur yang masih dipegang dengan kuat oleh generasi saat ini. Seperti bale adat atau rumah adat, acara adat, serta tarian, musik, dan pakaian tradisional.

Wisatawan juga bisa membeli beragam hasil tenun karya masyarakat setempat, madu lebah trigona, jamu ketan, dan beberapa hasil pertanian atau hasil bumi yang tumbuh subur di sana. 

Itu dia desa wisata di Lombok Utara yang wajib masuk bucket list liburanmu. Seru semuanya, kan? Segera rencanakan liburanmu ke sana, yuk!

Baca Juga: [QUIZ] Siapa Member NCT Dream yang Cocok Menemanimu Liburan ke Gili-gili di Lombok?

Topik:

  • Fasrinisyah Suryaningtyas
  • Dewi Suci R.

Berita Terkini Lainnya