5 Landmark Paling Populer di Itaewon, Didominasi Cerita Bersejarah

Ada pasar barang antik hingga patung kontrovesial

Itaewon menjadi salah satu kawasan yang populer dan multi kultural di Seoul. Di balik hiruk pikuk dan keteranannya, Itaewon memiliki latar belakang bersejarah. Bahkan, kamu dapat menemukan spot-spot tersebut yang kini menjadi landmark.

Landmark yang ada di Itaewon berupa tempat belanja barang antik hingga museum seni yang berusia puluhan tahun. Berikut ini lima landmark paling populer di Itaewon. Yuk, simak ulasannya di bawah ini!

1. Antique Furniture Street

5 Landmark Paling Populer di Itaewon, Didominasi Cerita BersejarahGolden Antique di Itaewon Antique Furniture Street (itaewonantique.com)

Antique Furniture Street yang ibarat Pasar Cikapundung-nya Itaewon ini menjadi surga bagi penggemar barang-barang vintage. Kawasan ini muncul bermula di tahun 1960-an, saat tentara Amerika menjual barang miliknya di sini sebelum kembali ke asalnya. Tradisi tersebut yang akhirnya mengubah jalan menjadi pasar antik.

Seperti namanya, banyak mebel antik dijual di sini. Kamu juga dapat menemukan pemutar piringan hitam, pernak-pernik rumah, jam, serta berbagai benda antik dan langka lainnya yang menarik untuk dikoleksi.

Biasanya Antique Furniture Street juga menjadi tempat perhelatan festival Itaewon Antique & Vintage Fleamarket tahunan. Tahun 2022 saja, sudah digelar pada 26 - 29 Mei dan 6 - 9 Oktober lalu. Kalau tertarik, kamu bisa berkunjung saat festival tersebut digelar.

2. Gyeongnidan-gil Road

5 Landmark Paling Populer di Itaewon, Didominasi Cerita BersejarahGyeongnidan-gil Road (visitkorea.or.kr)

Kalau sebelumnya identik dengan deretan penjual barang antik, Gyeongnidan-gil Road juga gak kalah ramai. Terletak di sepanjang sisi jalan sempit di Itaewon, kamu bakal menemukan deretan cafe, restoran internasional, dan toko. Di Gyeongnidan-gil Road, kamu ibarat menemukan berbagai kuliner dari seluruh penjuru dunia di satu tempat.

Buat kamu yang pertama kali ke sini, lebih baik dengan berjalan kaki atau bersepeda untuk menyusuri Gyeongnidan-gil Road. Kamu bakal memiliki pengalaman terbaik dengan mencicipi berbagai kuliner unik yang bisa bikin kalap. Gak cuma barang dagangannya yang unik; desain deretan toko, cafe, dan restorannya pun instagramable.

Baca Juga: 5 Wisata Seru di Itaewon Korea Selatan, Ada yang Gratis Lho!

3. Itaewon Bugundang History Park

5 Landmark Paling Populer di Itaewon, Didominasi Cerita BersejarahItaewon Bugundang (instagram.com/hyejin_bbbbb)

Itaewon Bugundang merupakan taman bersejarah yang terletak di Itaewon-dong, Yongsan-gu, Seoul. Sebuah kuil di atas bukit menjadi ikonnya. Kuil itu menghadap ke Gunung Namsan dan Sungai Han. Di situ pula, ritual dilakukan dan doa dipanjatkan untuk kesejahteraan masyarakat.

Di taman ini juga terdapat batu peringatan untuk Yoo Kwan Sun, salah satu pemimpin gerakan kemerdekaan Korea melawan pendudukan Jepang. Setelah kematiannya untuk tanah air, ia dimakamkan di Pemakaman Itaewon.

Namun, ketika Jepang mendirikan markas di sana, jazadnya menghilang. Maka, taman bersejarah ini didirikan di tempat yang dianggap paling dekat dengan hilangnya jazad tersebut.

4. Patung Perdamaian

5 Landmark Paling Populer di Itaewon, Didominasi Cerita BersejarahPatung Perdamaian di Seoul (unsplash.com/hakannural)

Patung Perdamaian merupakan salah satu patung paling ikonik dan diperebutkan. Asal kamu tahu, patung ini didedikasikan untuk "wanita penghibur". Nama dan maknanya akan berbeda dalam bahasa Korea, So-nyeo-sang yang berarti Patung Gadis.

Konon, banyak gadis dan wanita dari Korea, China, Filipina, Taiwan, dan bahkan Indonesia dipenjarakan. Gadis-gadis berusia belasan tahun dipaksa melayani tentara. Selain pemerkosaan, para wanita juga dilecehkan secara verbal dan emosional, bahkan kelaparan, dan disiksa. Hanya sekitar 30 persen dari mereka yang selamat dari perang.

Patung ini diresmikan tahun 2011, tapi justru menjadi salah satu sumber perselisihan antara Jepang dan Korea Selatan.

Patung Perdamaian menghadap ke bawah Kedutaan Besar Jepang. Di sisi lain dianggap sebagai seni, tapi ada pula yang menjadikannya kontroversi. Untuk diketahui, da sekitar 50 patung serupa di Korea Selatan.

5. Paik Hae Young Gallery

5 Landmark Paling Populer di Itaewon, Didominasi Cerita BersejarahPaik Hae Young Gallery (paikhaeyounggallery.com)

Paik Hae Young Gallery merupakan salah satu galeri seni kontemporer terkemuka di dunia yang mewakili seniman Kora dan internasional. Galeri tersebut telah digunakan untuk rumah pribadi Paik Hae Young sejak tahun 1977. Ia adalah serorang kolektor seni dan telah menjalankan galeri tersebut.

Paik Hae Young Gallery dibuka untuk umum sebagai galeri seni kontemporer sejak tahun 1988. Sejak saat itu, galeri ini berkembang dengan berbagai cara. Termasuk memberikan program pendidikan sambil mempromosikan seniman pendatang baru Korea di kancah internasional.

Selama bertahun-tahun, Paik Hae Young Gallery memperluas perannya untuk pameran internasional, konsultan senin untuk perusahaan, kolektor, hingga akademik. Buat kamu pencinta seni kontemporer, wajib nih berkunjung ke Paik Hae Young Gallery.

Ternyata, setiap landmark di Itaewon memiliki latar belakang sejarah yang penting bagi masyarakat setempat ya. Seperti Patung Perdamaian yang juga disebut Comfort Women Statue dan batu peringatan untuk Yoo Kwan Sun.

Baca Juga: 5 Tempat Belanja di Itaewon yang Wajib Dikunjungi, Awas Kalap!

Fatma Roisatin Nadhiroh Photo Verified Writer Fatma Roisatin Nadhiroh

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya