Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Harbin Ice Festival 2026 Resmi Dibuka, Langsung Ramai Turis!

Harbin Ice Festival
Harbin Ice Festival (wikimedia.commons.org/Rincewind42)
Intinya sih...
  • Atraksi es dan salju spektakuler menjadi daya tarik utama Harbin Ice Festival 2026, dengan kawasan es raksasa yang mencakup 1,2 juta meter persegi serta berbagai struktur ikonik hasil pahatan es.
  • Event internasional dengan nuansa budaya global memperkuat posisi Harbin Ice Festival sebagai pusat seni es kelas dunia, melalui kompetisi patung es dan salju internasional serta kehadiran wisatawan mancanegara.
  • Harbin Ice Festival 2026 menjadi penggerak utama pariwisata musim dingin di China, meningkatkan jumlah wisatawan dan mendukung ekonomi lokal, serta menarik minat turis internasional untuk merasakan sensasi musim dingin unik di timur laut China.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Musim dingin kembali membawa pesonanya ke Harbin, kota di timur laut China yang dijuluki sebagai Ice City. Pada 5 Januari 2026, Harbin International Ice and Snow Festival ke-42 resmi dibuka dan langsung menyedot perhatian wisatawan dari berbagai penjuru dunia.

Festival tahunan ini menjadi salah satu agenda musim dingin paling ditunggu, karena memadukan seni pahatan es, budaya, dan pengalaman wisata salju dalam satu perayaan megah, di tengah suhu dingin yang bisa mencapai di bawah minus 20 derajat Celsius. Pembukaan festival berlangsung meriah di Harbin Ice and Snow World, kawasan ikonik di ibu kota Provinsi Heilongjiang yang setiap tahun menjadi pusat keramaian.

Sejak hari pertama, ribuan wisatawan memadati area festival untuk menikmati suasana kota es yang hanya muncul sekali dalam setahun. Hal ini membuktikan bahwa Harbin Ice Festival bukan sekadar atraksi musiman, melainkan simbol pariwisata musim dingin berskala global yang kini menjadi agenda wajib bagi para pencinta liburan musim dingin.

1. Atraksi es dan salju spektakuler yang menjadi ikon utama

Harbin Ice Festival 2026 kembali menghadirkan Harbin Ice and Snow World serta Sun Island International Snow Sculpture Art Expo, dua kawasan es dan salju raksasa dengan total luas sekitar 1,2 juta meter persegi. Area ini dipenuhi bangunan megah hasil pahatan balok-balok es yang diambil langsung dari Sungai Songhua yang membeku, menghadirkan lanskap kota es yang spektakuler dan menjadi daya tarik utama festival musim dingin ini.

Berbagai struktur ikonik seperti istana, menara, jembatan, hingga lorong-lorong es disusun menyerupai kota fantasi yang seluruhnya terbuat dari es murni. Menara utama sebagai struktur tertinggi sekaligus terbesar di taman ini dirancang menyerupai aksara Tiongkok yang berarti gunung, dikelilingi motif kepingan salju sebagai simbol ambisi China dalam mengembangkan ekonomi es dan salju.

Perayaan Tahun Baru Imlek mendatang, yakni Tahun Kuda, juga ditampilkan melalui patung-patung es bertema kuda yang dinamis. Lebih dari itu, terdapat juga replika es Manneken Pis sebagai bentuk penghormatan kepada Belgia yang menjadi negara tamu tahun ini.

Pesona kawasan festival semakin terasa saat malam hari, ketika struktur es diterangi lampu warna-warni yang memantul indah di permukaan es, termasuk di kawasan bersejarah seperti Central Street. Selain menikmati pemandangan bak negeri dongeng, pengunjung juga dapat mencoba berbagai aktivitas seru, mulai dari seluncuran es raksasa hingga wahana salju ramah keluarga, menjadikan Harbin Ice Festival 2026 sebagai destinasi wisata musim dingin yang cocok dinikmati oleh semua kalangan.

2. Event internasional dengan nuansa budaya global

Harbin Ice Festival
Harbin Ice Festival (wikimedia.commons.org/Rincewind42)

Sejak pertama kali digelar pada 1985, Harbin Ice Festival telah berkembang dari acara lokal sederhana menjadi event internasional bergengsi. Pada edisi 2026, festival ini kembali mempertemukan seniman dan wisatawan dari berbagai negara sekaligus memperkuat posisinya sebagai pusat seni es kelas dunia melalui Kompetisi Patung Es Internasional Harbin China ke-37 dan Kompetisi Patung Salju Internasional ke-28.

Beragam patung es dan salju yang ditampilkan tidak hanya mengangkat tema lokal, tetapi juga merepresentasikan ikon budaya sekaligus arsitektur dari berbagai belahan dunia, hasil karya lebih dari 100 seniman internasional. Sentuhan global ini memberikan warna tersendiri pada festival sekaligus menghadirkan pengalaman visual artistik lintas budaya bagi para pengunjung.

Kehadiran wisatawan mancanegara, termasuk diplomat dan perwakilan organisasi internasional, membuat suasana Harbin terasa semakin hidup dan kosmopolitan. Hal ini menegaskan peran festival juga sebagai ruang pertemuan budaya yang turut mendukung tujuan peradaban ekologis Tiongkok serta mendorong semangat pertukaran dan pembelajaran budaya di tingkat global.

3. Magnet wisatawan dan penggerak pariwisata musim dingin

Harbin Ice Festival 2026 kembali menegaskan perannya sebagai penggerak utama pariwisata musim dingin di China. Selama festival berlangsung, jumlah wisatawan meningkat signifikan dan berdampak langsung pada sektor perhotelan, transportasi, kuliner, hingga pelaku usaha lokal di kota Harbin.

Menurut keterangan pemerintah setempat, penyelenggaraan festival tahun ini menghadirkan sejumlah zona tematik yang memadukan seni pahatan es, olahraga musim dingin, dan pertunjukan budaya. Berbagai atraksi tersebut digelar hingga akhir Februari, bergantung pada kondisi cuaca dan sebelum kenaikan suhu mulai mencairkan lapisan es.

Selain itu, agenda pendukung juga tersebar di berbagai sudut kota, mulai dari pameran patung salju hingga beragam kegiatan luar ruang. Skala dan konsep festival ini kerap dibandingkan dengan perayaan musim dingin di Jepang dan Kanada, yang sama-sama dikenal sebagai destinasi wisata salju kelas dunia.

Sehingga, antusiasme pun tidak hanya datang dari wisatawan domestik, tetapi juga dari turis internasional yang ingin merasakan sensasi musim dingin ekstrem unik khas timur laut China. Dukungan infrastruktur serta kemudahan akses perjalanan turut membuat Harbin semakin diminati sebagai destinasi liburan musim dingin di Asia.

Lebih dari sekadar atraksi wisata, festival ini menjadi simbol berkembangnya ekonomi es dan salju yang kini menjadi fokus pengembangan pariwisata. Selama lebih dari 6 dekade, Harbin Ice Festival menunjukkan bagaimana perayaan budaya dapat bertransformasi menjadi daya tarik global yang berkelanjutan.

Harbin Ice Festival 2026 kembali membuktikan bahwa musim dingin bisa menjadi momen liburan yang penuh warna sekaligus pengalaman tak terlupakan. Dengan pengalaman musim dingin yang begitu unik, sudah siapkah kamu memasukkan Harbin Ice Festival ke dalam bucket list liburanmu tahun depan?

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Naufal Al Rahman
EditorNaufal Al Rahman
Follow Us

Latest in Travel

See More

3 Tips Tidur Nyenyak di Bus saat Perjalanan Jarak Jauh

10 Jan 2026, 23:12 WIBTravel