7 Fakta Kebun Teh Kayu Aro, Penghasil Teh Hitam Terbaik Dunia

Sudah ada sejak penjajahan kolonial Belanda

Kebun teh Kayu Aro merupakan salah satu kebun teh yang ada di Indonesia. Letaknya berada di Kabupaten Kerinci, Jambi. Menariknya kebun teh ini dibangun oleh Belanda pada tahun 1925.

Ada beberapa fakta menarik tentang Kebun Teh Kayu Aro selain dibangun oleh Belanda. Apa saja? Berikut tujuh fakta tentang Kebun Teh Kayu Aro yang ada di Jambi. Simak ulasannya berikut!

1. Kebun Teh Kayu Aro terletak di kaki Gunung Kerinci yang ada di Jambi. Gunung Kerinci merupakan gunung berapi tertinggi di Indonesia

7 Fakta Kebun Teh Kayu Aro, Penghasil Teh Hitam Terbaik DuniaKebun Teh Kayu Aro (commons.wikimedia.org/Muhamad Izzul Fiqih)

2. Menjadi salah satu kebun teh tertua yang ada di Indonesia. Bahkan kebun teh ini sudah ada sejak penjajahan kolonial Belanda tahun 1925

7 Fakta Kebun Teh Kayu Aro, Penghasil Teh Hitam Terbaik DuniaKebun Teh Kayu Aro (commons.wikimedia.org/Zhilal Darma)

3. Bukan hanya tertua di Indonesia, Kebun Teh Kayu Aro juga menjadi kebun teh tertinggi di Indonesia dan tertinggi kedua di dunia dengan ketinggian 1.600 meter di atas laut

7 Fakta Kebun Teh Kayu Aro, Penghasil Teh Hitam Terbaik DuniaKebun Teh Kayu Aro (commons.wikimedia.org/Utomo, Purbo)

Baca Juga: 5 Kebun Teh Terindah di Sumatra, Ide Wisata yang Menyegarkan

4. Kebun Teh Kayu Aro menjadi salah satu produksi teh hitam terbaik yang ada di dunia dan bahkan menjadi teh kegemaran Ratu Inggris dan Belanda

7 Fakta Kebun Teh Kayu Aro, Penghasil Teh Hitam Terbaik DuniaKebun Teh Kayu Aro (commons.wikimedia.org/Muhamad Izzul Fiqih)

5. Kebun Teh Kayu Aro memiliki luas sekitar 2.500 hektar. Kebun teh ini bisa menghasilkan lebih dari 5.500 ton teh yang diekspor ke berbagai negara

7 Fakta Kebun Teh Kayu Aro, Penghasil Teh Hitam Terbaik DuniaKebun Teh Kayu Aro (commons.wikimedia.org/Muhamad Izzul Fiqih)

6. Kebun Teh Kayu Aro pernah mendapatkan perhargaan dari MURI sebagai kebun teh dengan elevasi tertinggi pada tahun 2018, lho

7 Fakta Kebun Teh Kayu Aro, Penghasil Teh Hitam Terbaik DuniaKebun Teh Kayu Aro (maps.google.com/daffi anggara)

7. Kebun Teh Kayu Aro menjadi tempat wisata populer di Jambi dengan pemandangan alam yang indah. Di sana pengunjung bisa memetik dan melihat pengolahan teh secara langsung

7 Fakta Kebun Teh Kayu Aro, Penghasil Teh Hitam Terbaik DuniaKebun Teh Kayu Aro (maps.google.com/Rozak Singkut)

Kebun Teh Kayu Aro hingga saat ini masih dioperasikan dan bahkan pernah mendapat penghargaan dari Kementrian Pertanian sebagai perkebunan teh terbaik pada tahun 2019. Selain itu, Kebun Teh Kayu Aro pun menjadi tempat wisata dengan pemandangan menawan yang menarik untuk dikunjungi.

Baca Juga: 5 Kebun Teh Hits di Wonosobo, Cocok untuk Liburan! 

Kiswanto Sugeng Photo Verified Writer Kiswanto Sugeng

Penyuka kopi, gunung, game apalagi kamu...!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya