5 Tempat Wisata yang Wajib Dikunjungi di Almaty—Kazakhstan

Wisata alamnya memanjakan mata banget!

Kazakhstan adalah negara di Asia Tengah yang berbatasan dengan China, Rusia, dan Kyrgyzstan. Beribu kota di Astana atau sekarang disebut Nur-Sultan, Kazakhstan tersohor akan pemandangan alamnya yang cantik, perpaduan seni arsitektur kuno dan modern, serta budaya sejarah nomaden.

Almaty adalah salah satu kota besar di Kazakhstan yang kerap dikunjungi wisatawan asing. Dulunya, Almaty adalah ibu kota dari Kazakhstan, tetapi pada 1997, ibu kota dipindah ke Astana.

Sedang jadi tren, berikut ini beberapa rekomendasi wisata di Almaty, Kazakhstan, yang wajib kamu datangi. Bikin kamu enggan dan malas pulang, lho!

Baca Juga: 10 Fakta Menarik Astana, Kota Futuristik Saingan Dubai di Kazakhstan

1. Ascension Cathedral

5 Tempat Wisata yang Wajib Dikunjungi di Almaty—KazakhstanAscension Cathedral di Almaty, Kazakhstan (pexels.com/Erke Baytokaeva)

Ascension Cathedral atau juga disebut Zenkov Cathedral adalah bangunan bersejarah dan kebudayaan yang terkenal di Almaty. Dilansir Visit Almaty, bangunan ini dibangun tanpa menggunakan paku. Konstruksi bangunan juga tahan akan guncangan dari gempa bumi.

Ascension Cathedral terletak di Panfilov Park, Almaty. Tidak ada tiket masuk untuk mengunjungi bangunan gereja ini, tetapi gereja digunakan untuk ibadah pada hari Minggu. Wisatawan juga dapat berjalan-jalan di Panfilov Park dan melihat Monument of Panfilov.

 

2.The Ykhlas Museum of Folk Musical Instruments

5 Tempat Wisata yang Wajib Dikunjungi di Almaty—KazakhstanSeorang perempuan membawa Dombra, salah satu alat musik di Kazakhstan (pexels.com/Konstantin Mishchenko)

Tidak jauh dari Monument of Panfilov, terdapat museum alat musik bernama The Ykhlas Museum of Folk Musical Instruments. Museum ini beroperasi dari hari Selasa hingga Minggu yang dimulai dari jam 10.00—17.00.

Estimasi biaya masuk adalah 500 Tenge Kazakhstan atau Rp18 ribuan per orang. Di dalam museum ini, wisatawan dapat melihat koleksi alat musik yang digunakan di Kazakhstan. Contoh alat musiknya ada dombra, kobyz, dan kol dabyl yang menyerupai drum.

 

3. Charyn Canyon

5 Tempat Wisata yang Wajib Dikunjungi di Almaty—KazakhstanCharyn Canyon yang terletak di sebelah timur kota Almaty, Kazakhstan (unsplash.com/Yelena Vakker)

Wisatawan membutuhkan mobil untuk menuju ke Charyn Canyon. Waktu terbaik untuk mengunjungi tempat ini antara bulan Juni—September. Estimasi biaya masuk yaitu 730 Tenge Kazakhstan atau sekitar Rp26 ribuan per orang. Wisatawan perlu menunjukkan paspor saat membeli tiket.

Terdapat lima canyon di Charyn Canyon. The Valley of the Castles adalah canyon yang paling terkenal dan mudah dilewati. Wisatawan juga dapat mendirikan tenda di sini, tetapi akan ada tambahan biaya, yaitu 350 Tenge Kazakhstan atau Rp12 ribuan per tenda. Sebaiknya membawa air minum, mengenakan pakaian nyaman, dan sepatu mendaki bila berkunjung ke sini.

Baca Juga: 7 Pesona Altyn Emel, National Park di Kazakhstan yang Mirip Mars

4. Big Almaty Lake

5 Tempat Wisata yang Wajib Dikunjungi di Almaty—KazakhstanBig Almaty Lake atau BAO di Almaty (unsplash.com/Polina Skaia)

Big Almaty Lake terletak kurang lebih 20 kilometer dari Almaty. Salah satu keunikan dari danau ini adalah warna airnya yang berubah-ubah. Kemudian, danau ini juga dikelilingi pegunungan megah. Ada tiga gunung atau puncak yang terkenal di daerah ini, yaitu The Tourist, The Ozerny, dan The Soviet Peak.

Estimasi biaya masuk di gerbang utama adalah 200 Tenge Kazakhstan atau sekitar Rp7.000 per orang, tetapi akan ada tambahan biaya lainnya untuk tiba di dekat danau. Untuk memudahkan perjalanan, sebaiknya membeli paket tur atau tur khusus untuk kawasan ini. Keuntungan lain mengikuti tur adalah ada beberapa area di kawasan ini kurang aman untuk didaki dan juga ada peraturan lain, sehingga mengikuti tur yang dipandu oleh pemandu wisata lebih aman.

5. Bermain ski di Shymbulak dan Medeu

5 Tempat Wisata yang Wajib Dikunjungi di Almaty—KazakhstanTempat bermain ski di Shymbulak, Almaty (unsplash.com/Frederick Wallace)

Wisatawan yang menyukai olahraga ski dapat mengunjungi Shymbulak Ski Resort dan Medeu di musim dingin khususnya di bulan Desember—April. Shymbulak Ski Resort terletak di Pegunungan Zailiuskiy Alwatau dengan ketinggian 2.260 meter di atas permukaan laut.

Estimasi tiket masuk 1 hari atau one day pass pada Senin—Jumat, sudah termasuk cable car dan ski lift, adalah 6.500 Tenge Kazakhstan atau sekitar Rp235 ribuan untuk orang dewasa dan 3.000 Tenge Kazakhstan atau Rp108 ribuan untuk anak-anak. Estimasi biaya sewa peralatan ski 5.000—9.000 Tenge Kazakhstan per hari.

Medeu adalah kompleks olahraga di Almaty dengan lapangan ice skating buatan. Wisatawan yang berkunjung ke Medeu dapat menaiki gondola yang panjangnya kurang lebih 4,5 kilometer menuju ke Shymbulak. Letak Shymbulak lebih tinggi dibandingkan Medeu. Estimasi biaya gondola dimulai dari 2.500 Tenge Kazakhstan atau Rp90 ribuan.

Almaty, Kazakhstan, menghadirkan pilihan wisata beragam, seperti arsitektur budaya, seni musik, alam hingga olahraga. Untuk wisata alam, seperti danau dan canyon, sebaiknya wisatawan menggunakan tur yang sudah dikoordinasi jauh sebelum berangkat. Tujuannya agar membuat perjalanan lebih nyaman dan agar bujet perjalanan lebih terkontrol.

Baca Juga: 5 Destinasi Danau Memukau di Kazakhstan, Bikin Tenang Pikiran

Maria  Sutrisno Photo Verified Writer Maria Sutrisno

part time penulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya