Trenggalek, Kota Kecil yang Menyimpan Ribuan Keindahan

Mari mengenal Trenggalek lebih dekat!

Kabupaten Trenggalek adalah salah satu kabupaten yang berada di Provinsi Jawa Timur, Indonesia. Masih banyak orang yang belum mengetahui letak Trenggalek. Trenggalek berada di pesisir pantai selatan Pulau Jawa dan berbatasan langsung dengan Kabupaten Ponorogo di sebelah utara, Kabupaten Tulungagung di sebelah timur, Kabupaten Pacitan di sebelah barat, serta Samudra Hindia di sebelah selatan.

Trenggalek memiliki banyak pantai indah yang wajib dikunjungi oleh para traveller. Pantai apa saja, sih, yang ada di Trenggalek? Mari kita bahas!

1. Pantai Prigi

Trenggalek, Kota Kecil yang Menyimpan Ribuan KeindahanPantai Prigi, Kecamatan Watulimo Trenggalek (instagram.com/xrprx._)

Pantai Prigi merupakan salah satu pantai yang berada di Kecamatan Watulimo, sekitar 48 kilometer dari jantung kota. Selain digunakan untuk berwisata, pantai ini juga menjadi lahan perekonomian bagi warga Kecamatan Watulimo karena terdapat tempat pelelangan ikan.

Selain itu, juga terdapat Pelabuhan Perikanan Nusantara. Saat berkunjung di sini, kalian wajib membeli oleh-oleh ikan asap dengan berbagai jenis ikan yang dijual oleh para penjual di toko-tokonya.

2. Pantai Pasir Putih

Trenggalek, Kota Kecil yang Menyimpan Ribuan KeindahanPantai Pasir Putih, Kecamatan Watulimo Trenggalek (Doc. Novita Retno)

Pantai ini masih terletak di Kecamatan Watulimo yang berjarak 2 kilometer dari Pantai Prigi. Pantai ini terkenal dengan pasirnya yang putih bersih dan air lautnya yang jernih. Di sini, terdapat sebuah dermaga yang terbuat dari kayu yang biasanya digunakan untuk berfoto.

Baca Juga: 5 Pantai dengan Garis Pantai Terpanjang di Gunung Kidul, Menawan!

3. Pantai Pelang

Trenggalek, Kota Kecil yang Menyimpan Ribuan KeindahanPantai Pelang, Kecamatan Panggul Trenggalek (instagram.com/indraiswanto84)

Pantai ini terletak di sebelah barat daya kota Trenggalek, tepatnya di Kecamatan Panggul yang berjarak kurang lebih 55 kilometer dari jantung kota. Pantai ini terkenal dengan keindahan dan ombaknya yang besar. Tidak jauh dari Pantai Pelang, terdapat sebuah air terjun yang indah.

4. Pantai Blado

Trenggalek, Kota Kecil yang Menyimpan Ribuan KeindahanPantai Blado, Kecamatan Munjungan Trenggalek (instagram.com/vivimusfirotul)

Pantai ini terletak di Kecamatan Munjungan yang berjarak sekitar 47 kilometer dari jantung kota Trenggalek. Kawasan di sekitar pantai yang masih alami memberikan pesona tersendiri bagi pengunjungnya. Jalan yang berkelok-kelok dan naik-turun menjadi tantangan bagi wisatawan yang ingin berkunjung ke sana.

5. Pantai Kili-Kili

Trenggalek, Kota Kecil yang Menyimpan Ribuan KeindahanPantai Kili-Kili, Kecamatan Panggul Trenggalek (instagram.com/winona.andnindyara)

Pantai ini berada di bentangan Pantai Pelang, Kecamatan Panggul. Pesisir pantai yang banyak ditumbuhi pandan membuat banyak penyu bertelur di pantai ini sehingga masyarakat sekitar membuat tempat konservasi penyu.

Selain lima pantai tersebut, Trenggalek juga masih memiliki beberapa pantai yang indah dan wajib dikunjungi, antara lain: Pantai Damas, Pantai Cengkrong, Pantai Konang, Pantai Mutiara, dan lain-lain.

Baca Juga: 5 Pantai dengan Garis Pantai Terpanjang di Gunung Kidul, Menawan!

6. Gua Lowo

Trenggalek, Kota Kecil yang Menyimpan Ribuan KeindahanGua Lowo, Kecamatan Watulimo Trenggalek (instagram.com/kokoian)

Gua terpanjang se-Asia Tenggara ini terletak di Kecamatan Watulimo. Di sini kalian akan menikmati indahnya stalaktit dan stalagmit yang menghiasi dinding gua. Dari namanya saja, kita dapat mengetahui bahwa “lowo" berarti "kelelawar” sehingga di dalam gua ini terdapat ribuan kelelawar yang bergelantungan di dinding-dinding gua.

7. Hutan Mangrove Cengkrong

Trenggalek, Kota Kecil yang Menyimpan Ribuan KeindahanHutan Mangrove Cengkrong, Kecamatan Watulimo Trenggalek (Doc. Novita Retno)

Hutan Mangrove Cengkrong merupakan salah satu destinasi wisata di Trenggalek yang wajib dikunjungi, terutama saat berada di Kecamatan Watulimo karena tempat ini terletak di Watulimo. Tempat ini termasuk salah satu cagar alam yang lokasinya dekat dengan pesisir pantai dan terdapat jembatan yang terbentang menuju ke dalam hutan mangrove tersebut.

8. Agrowisata Dillem Wilis

Trenggalek, Kota Kecil yang Menyimpan Ribuan KeindahanAgrowisata Dillem Wilis, Kecamatan Bendungan Trenggalek (Doc. Novita Retno)

Tempat ini merupakan salah satu tempat bersejarah di Trenggalek. Di dalamnya terdapat kebun dan pabrik kopi bekas peninggalan Belanda. Bertempat di sisi utara Kabupaten Trenggalek, tepatnya Kecamatan Bendungan. Selama perjalanan ke sana, kalian akan disuguhi pemandangan pegunungan yang begitu menakjubkan sehingga membuat perjalanan lebih mengasyikkan.

9. Air Terjun Banyu Nget

Trenggalek, Kota Kecil yang Menyimpan Ribuan KeindahanAir Terjun Banyu Nget, Kecamatan Watulimo Trenggalek (instagram.com/ryanferryhandoko)

Siapa pun yang ingin menghilangkan penat, bisa, nih, datang ke wisata air terjun yang terletak di Kecamatan Watulimo. Di sekeliling air terjun, terdapat hutan yang asri sehingga udaranya segar dan mampu membuat pikiran tenang.

Tempat mana nih yang ingin kalian kunjungi? Masukkan Trenggalek ke dalam list perjalanan kalian, ya!

Di mana pun kalian berwisata, selalu patuhi aturan-aturan yang telah ditentukan. Kita sebagai manusia harus menjaga dan merawat keindahan yang telah diberikan oleh Tuhan kepada kita. Semoga tulisan ini bermanfaat bagi kalian, terima kasih.

Baca Juga: Objek Wisata Tutup, Pelaku Wisata di Dlingo Bantul Utang Kanan-Kiri

Nevin Sandatika Photo Writer Nevin Sandatika

Mahasiswa Politeknik Ketenagakerjaan Program Studi Relasi Industri 2021

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya