6 Alasan Kenapa Kamu Harus ke Korea Selatan Saat Musim Gugur 

Yakin kamu nggak mau kesana? 

Berbicara soal Korea Selatan memang tidak ada habisnya. Negeri Ginseng ini selalu memiliki daya tarik tersendiri yang membuat setiap orang selalu ingin datang mengunjunginya.

Hal menarik dari negara ini dapat kamu lihat saat musim gugur tiba, yaitu antara bulan September hingga November. Karena pada bulan tersebut, pemandangan alam di Korea sedang cantik-cantiknya.

Selain itu, gugurnya daun-daun yang berwarna-warni juga bisa banget kamu jadiin background foto super instagenic. Untuk kamu yang tahun depan berencana berkunjung ke Korea Selatan, berikut ini beberapa alasan mengapa kamu harus datang saat musim gugur. 

1. Cuaca cerah dan udara belum terlalu dingin

6 Alasan Kenapa Kamu Harus ke Korea Selatan Saat Musim Gugur chopsticksandcarryons.com

Saat musim gugur tiba, udara di Korea Selatan terbilang masih hangat dan belum terlalu dingin. Selain itu, cuacanya juga terlihat selalu cerah dengan rona langit yang membiru. Saat musim gugur, daun-daun di Korea juga banyak yang berubah warna dan saling berguguran. Hal ini yang kemudian menjadi daya tarik wisatawan untuk berkunjung ke sana. 

2. Waktu yang pas untuk berwisata serta menikmati hasil panen

6 Alasan Kenapa Kamu Harus ke Korea Selatan Saat Musim Gugur chopsticksandcarryons.com

Untuk masyarakat di Korea Selatan, musim gugur juga sering disebut dengan Cheon-go-mabi. Pada musim ini, mereka akan menghabiskan banyak waktu untuk liburan ke berbagai tempat di Korea. Tak hanya berwisata, kebanyakan dari mereka juga memanfaatkan untuk kumpul bersama keluarga sembari menikmati musim gugur.

Baca Juga: Rekomendasi 5 Negara Buat Menikmati Musim Gugur, Cantik!

3. Waktu yang tepat untuk mendaki gunung

6 Alasan Kenapa Kamu Harus ke Korea Selatan Saat Musim Gugur chopsticksandcarryons.com

Saat musim gugur datang, selain liburan warga Korea Selatan juga memanfaatkan waktu luang dengan kegiatan mendaki. Gunung Naejangsan merupakan lokasi favorit yang biasanya digunakan kegiatan mendaki saat musim gugur.

Selain melihat keindahan kota dari atas ketinggian, mendaki Gunung Naejangsan juga dimanfaatkan untuk melihat daun maple yang saling berguguran. 

4. Waktunya daun-daun cantik saling berguguran

6 Alasan Kenapa Kamu Harus ke Korea Selatan Saat Musim Gugur chopsticksandcarryons.com

Saat musim gugur datang, seluruh penjuru Kota Korea Selatan akan dipenuhi daun warna-warni yang saling berjatuhan. Salah satunya pohon Maple dan pohon Ginko yang memiliki warna merah dan kuning yang cantik. Meski berserakan hampir di sepanjang jalan, namun pemandangan justru terlihat cantik dan fotogenic. 

5. Ada festival musim gugur yang selalu cantik dan seru

6 Alasan Kenapa Kamu Harus ke Korea Selatan Saat Musim Gugur hapskorea.com/HapsMagazineKorea

Satu yang menarik saat musim gugur datang adalah banyak diselenggarakan festival-festival di sebagian wilayah Korea Selatan. Salah satunya adalah festival kembang api yang kerap diadakan di kota Busan. Selain festival kembang api masih ada festival topeng, tari-tarian dan festival budaya lainnya. 

6. Banyak spot-spot foto instagenic

6 Alasan Kenapa Kamu Harus ke Korea Selatan Saat Musim Gugur chopsticksandcarryons.com

Jangan heran akan banyaknya spot-spot foto cantik saat kamu datang ke Korea Selatan di musim gugur. Karena pada musim ini alam seakan sedang menunjukkan keindahannya pada kita semua. Jadi siap-siap membawa kamera terbaik untuk mengabadikan momen liburan musim gugur kamu di Korea Selatan. 

Selain berwisata, kamu juga berkesempatan untuk berburu kuliner khas musim gugur seperti Kepiting Biru dan Jamur Pinus. Selain itu, masih ada Songpyeon, Hangwa dan buah Kesemek yang juga sangat menarik untuk dicicipi.

Satu lagi, jangan lupa untuk selalu menggunakan baju hangat dan menjaga kesehatan tubuh saat liburan musim gugur ke Korea Selatan. Karena meskipun cuacanya belum terlalu dingin, namun untuk kita yang terbiasa dengan iklim tropis sudah cukup membuat badan menggigil. Have fun!

Baca Juga: 7 Tempat Terbaik di Australia untuk Menikmati Musim Gugur, Bikin Betah

Ain Ni 131 Photo Writer Ain Ni 131

I'm IKONIC OT7

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya