6 Destinasi Wisata Liburan Musim Dingin di Hokkaido Jepang, Seru!

Kamu bisa bermain ski di Niseko hingga berjalan jalan di Otaru Kanal

Selain Eropa, Jepang menjadi salah satu destinasi liburan musim dingin favorit wisatawan karena banyak tempat mengagumkan yang bisa dikunjungi di Negeri Sakura tersebut, salah satunya adalah Hokkaido.

Di Hokkaido terdapat beberapa spot bermain ski yang terkenal dan wisata alam indah bahkan saat musim dingin. Musim dingin Jepang sendiri berlangsung pada bulan Desember hingga Maret. Bila tujuan liburanmu tahun ini adalah ke Hokkaido, jangan lewatkan enam tempat ini, ya

1. Niseko

6 Destinasi Wisata Liburan Musim Dingin di Hokkaido Jepang, Seru!Niseko Sky Bridge (instagram.com/theluxenomad)

Niseko merupakan kota di Hokkaido yang terkenal memiliki banyak spot ski menakjubkan dan hotel yang mewah. Saat ke sana, tak lengkap rasanya bila tak naik gondola yang biasanya digunakan membawa turis ke atas gunung, tempat awal memulai ski salju.

Tiket untuk bermain salju di sana selama 1 hari adalah sekitar 7.000-8.000 yen. Selain dapat puas bermain ski, wisatawan juga dapat melihat peternakan burung unta, pabrik susu serta mencicipi kuliner khas Niseko yang lezat. 

Lokasi: Niseko, Hokkaido, Jepang

2. Shirogane Blue Pond

6 Destinasi Wisata Liburan Musim Dingin di Hokkaido Jepang, Seru!Shirogane Blue Pond (instagram.com/ryo7192)

Shirogane Blue Pond merupakan sebuah danau bewarna biru yang ada di Hokaido. Danau ini merupakan muara dari Air Terjun Shirahage. Saat cuaca dingin, air danau ini membeku dan semua pohon pinus di sekitarnya berubah menjadi putih. Pemandangan ini sangat mirip dengan yang ada di film Disney Frozen, lho.

Tak hanya indah saat musim dingin, saat cuaca hangat, danau ini juga sangat indah karena lokasinya yang berada di tengah hutan. 

Lokasi: Shirogane, Biei, Kamikawa, Hokkaido

3. Desa Kutchan

6 Destinasi Wisata Liburan Musim Dingin di Hokkaido Jepang, Seru!Kutchan (instagram.com/aliciamermillod)

Kutchan adalah desa di Hokkaido yang lokasinya dekat dengan Niseko. Saat cuaca dingin seluruh desa ini akan berwarna putih karena tertutup salju. Selain melihat indahnya desa yang berselimut salju, traveler/turis juga bisa menyaksikan festival musim dingin yang  selalu diadakan di Kutchan tepatnya pada tanggal 4-12 februari.

Kamu juga bisa mencicipi aneka kuliner seafood enak dan makanan lokal yang ada di Kutchan

Lokasi: Kutchan, Hokkaido

Baca Juga: 6 Tempat Wisata Unik yang Ada di Hokkaido, Banyak Saljunya!

4. Otaru Canal

6 Destinasi Wisata Liburan Musim Dingin di Hokkaido Jepang, Seru!Otaru Canal (instagram.com/travelnowlah)

Di Hokaido, ada sebuah sungai besar yang membelah kota Otaru dan dikenal dengan nama Otaru Canal. Panjangnya mencapai 1140 meter dengan lebar kurang lebih 40 meter.

Di pinggir kanal terdapat deretan toko kue dan suvenir yang menjadi tujuan wisata belanja favorit warga lokal maupun traveler. Selain itu ada trotoar cukup lebar yang dihiasi lampu indah saat malam. Trotoar ini jadi salah satu tempat berjalan-jalan favorit wisatawan untuk melihat keindahan Otaru Canal. Sebelum menjadi destinasi wisata, tempat ini adalah jalur pengiriman batu bara dan ikan laut. 

Lokasi: Minato Machi, Otaru, Hokkaido

5. Shirahige Waterfalls

6 Destinasi Wisata Liburan Musim Dingin di Hokkaido Jepang, Seru!Shirahige Waterfalls (instagram.com/yuuna_iris66)

Shirahige Waterfalls adalah spot wisata di Biei Hokkaido yang cocok dikunjungi pada semua musim termasuk musim dingin karena saat tidak musim dingin, wisatawan akan disuguhi indahnya pepohonan hijau dan derasnya aliran air terjun Shirahige. Namun keindahan air terjun ini berubah semakin menakjubkan saat musim dingin karena banyaknya salju putih yang menutupi pohon dan tebing di sekitarnya. 

Lokasi: Shirogane, Biei, Kamikawa, Hokkaido

6. The Jigokudani

6 Destinasi Wisata Liburan Musim Dingin di Hokkaido Jepang, Seru!The Jigokudani(instagram.com/chellesundae)

Jigokudani Yaen Kaen atau Monkey Snow Park adalah sebuah kolam atau danau di Hokkaido yang sering menjadi tempat berkumpulnya monyet hidung merah. Saat musim dingin tiba, para monyet berendam dalam kolam air hangat. Biasanya hal ini terjadi pada bulan Desember - Maret.

Saat ke sini, pengunjung dapat dengan bebas mengambil foto para monyet yang sedang berendam karena mereka sudah terbiasa dengan kehadiran manusia, asalkan tidak diganggu. Jam buka spot wisata ini adalah 08.30-17.00 waktu Jepang. 

Lokasi: 6845 Hirao, Yamanochi,  Shimotakai, Nagano Jepang

Selain mengunjungi enam tempat di atas, jangan lupa mencoba sensasi berendam dalam onsen air panas khas Jepang, ya. Banyak onsen yang ada di sekitar tepat wisata Hokkaido yang bisa kamu coba. Catat semua tempat di atas agar masuk dalam bucketlist liburanmu, ya. 

Baca Juga: 8 Destinasi Wisata Jepang yang Wajib Dikunjungi Wibu dan Gamer 

Natasha Wiyanti Photo Verified Writer Natasha Wiyanti

🍉

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya