10 Tempat Wisata Seru di Kawasan Cikini

- Galeri Nasional Indonesia menampilkan seni rupa berupa lukisan dan patung.
- Museum Joang 45 menjadi saksi perjuangan pemuda Indonesia di era Pemerintahan Belanda dan Jepang.
- Masjid Cut Meutia adalah peninggalan sejarah dari zaman kolonial Belanda dengan arsitektur unik.
Siapa bilang di kota metropolitan seperti Jakarta sulit untuk menemukan tempat wisata? Baru-baru ini, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memutuskan untuk mengembangkan kawasan Cikini sebagai destinasi wisata perkotaan atau urban tourism.
Kawasan yang berada di Jakarta Pusat ini sangat mudah dijangkau. Meski tak luas, berwisata santai di Cikini bisa kamu nikmati dengan jalan kaki atau naik sepeda.
Buat yang belum tahu, cukup banyak tempat wisata seru di sekitar kawasan Cikini ini, lho. Kira-kira apa saja, ya? Simak daftar selengkapnya berikut ini, ya!
1. Galeri Nasional Indonesia berfungsi sebagai tempat pameran dan kesenian. Kamu bisa melihat seni rupa berupa lukisan dan patung

2. Terlihat megah dengan jajaran pilarnya, Museum Joang 45 jadi saksi perjuangan pemuda Indonesia di era Pemerintahan Belanda dan Jepang
3. Dulunya, Museum Sumpah Pemuda dijadikan lokasi Kongres Pemuda Kedua dan perkantoran. Kini jadi museum yang estetik dan menarik

4. Masjid Cut Meutia salah satu peninggalan sejarah dari zaman kolonial Belanda. Arsitekur bangunannya unik, banyak jendela dengan balkon

5. Terdapat taman dengan danau di sekitar Cikini, yakni Taman Situ Lembang. Salah satu taman tertua di Jakarta ini terlihat asri dan hijau
6. Taman Tugu Tani terletak di antara gedung-gedung tinggi. Patung di tengahnya menggambarkan petani sebagai kekuatan bangsa
7. Kalau pengin belajar astronomi, datanglah ke Planetarium. Wahana simulasi langit ini akan mengajarkanmu rasi bintang dan planet

8. Terletak di Taman Ismail Marzuki, Graha Bhakti Budaya adalah gedung teater dengan beragam pertunjukan seru. Kini sudah diperbaharui, lho
9. Bangunan Metropole Megaria sudah ada sejak dulu. Kini dijadikan bioskop dan sentra tempat makan dengan menu beragam yang nikmat
10. Terdapat lokasi foto favorit di Cikini, yakni di teras Bakoel Koffie. Toko-toko tua di sekitarnya memberikan kesan retro yang unik
Berlibur di tengah Kota Jakarta kini jadi lebih seru dengan dijadikannya kawasan Cikini sebagai urban tourism. Ke semua tempat di atas dalam sehari pasti bisa, sih. Tempat mana yang pengin kamu datangi dulu?
FAQ seputar Tempat Wisata Seru di Kawasan Cikini
Di mana Bisa Menikmati Pameran Seni Rupa dan Kesenian di Cikini? | Anda bisa kunjungi Galeri Nasional Indonesia, tempat ini berfungsi sebagai pusat pameran dan kesenian, menampilkan berbagai koleksi seni rupa berupa lukisan dan patung |
Adakah Taman Terbuka di Cikini yang Cocok untuk Bersantai? | Ya, Anda bisa bersantai di Taman Tugu Tani dan Taman Situ Lembang |
Mengapa Kawasan Cikini disebut sebagai Urban Tourism yang seru? | Kawasan Cikini disebut Urban Tourism karena menggabungkan kekayaan sejarah dan peninggalan kolonial dengan pusat seni, budaya, dan hiburan modern (seperti TIM dan bioskop). |



















