5 Wisata Terpopuler di Bima NTB, Pemandangannya Bikin Enggan Pulang

Jika liburan ke wilayah timur Indonesia, orang biasanya akan langsung memilih Lombok sebagai destinasi utama. Gak heran sih, ibu kota Provinsi Nusa Tenggara Timur ini memang punya banyak tempat yang mempesona. Namun kalau kamu kebetulan mau liburan ke wilayah timur, gak ada salahnya kalau kamu juga berkunjung ke Bima yang merupakan ibukota Provinsi Nusa Tenggara Barat.
Gak kalah dari Lombok, Bima juga memiliki segudang wisata. Gak hanya pantai yang jadi andalan utamanya, Kota Bima juga memiliki sejumlah tempat wisata populer yang wajib untuk disambangi. Jadi, ke mana aja kamu harus berkunjung selama berada di Bima?
1. Gunung Tambora

Dikenal karena letusannya tahun 1815 yang berhasil bikin dunia sengsara, Gunung Tambora kini menjadi salah satu gunung favorit para pendaki di Indonesia. Di bagian puncak, kamu akan menyaksikan sisa dahsyatnya ini berupa sebuah kaldera raksasa berdiameter 7 kilometer dengan luas 16 kilometer. Selain punya kaldera raksasa, sunset di Gunung Tambora juga gak kalah mempesona.
Yup, berbeda dengan gunung lain yang punya sunrise, puncak Tambora justru sangat terkenal dengan sunset-nya. Untuk mengunjungi Tambora, waktu terbaiknya jatuh di bulan April.
Jika kamu beruntung, kamu juga bisa menyaksikan Festival Pesona Tambora, sebuah acara tahunan yang berlangsung di awal bulan April. Di festival ini, kamu bisa menyaksikan berbagai pertunjukan musik dan tari tradisional yang dibawakan oleh ratusan penari.
Alamat: Gn. Tambora, Kawinda Toi, Kecamatan Tambora, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat
Jam buka: setiap hari, 24 jam
Harga tiket pendakian: Rp20.000
2. Pantai Lakey

Pantai Lakey memang gak begitu populer di telinga orang Indonesia. Namun untuk turis asing yang hobi berselancar, pantai ini selalu masuk dalam list destinasi mereka. Di bulan April hingga Oktober, ombak di pantai ini akan jadi lebih tinggi. Ketinggiannya bahkan bisa mencapai tinggi 1,5 meter sampai 3 meter.
Menariknya, ombak di sini kidal. Kenapa kidal? Ini karena sapuan ombak hanya mengarah ke kiri, bukan ke kanan seperti kebanyakan ombak di pantai lainnya. Buat kamu yang gak suka selancar, kamu tetap bisa menikmati pantai ini dan bermain air di pinggirannya. Tapi pastikan kamu gak berenang sampai ke tengah, ya!
Alamat: Jl. Pantay Nangas Lakey, Huu, Kec. Hu'u, Kabupaten Dompu, Nusa Tenggara Bar. 84271
Jam buka: setiap hari, 24 jam
Harga tiket: Rp15.000
3. Pulau Sangeang

Awalnya Pulau Sangeang sendiri merupakan pulau berpenghuni. Namun pada tahun 2014, Gunung Sangeang meletus sehingga pemerintah melarang pulau ini untuk ditempati secara permanen. Namun hanya karena gak boleh dihuni, bukan berarti pulau ini gak boleh dikunjungi. Jika kamu termasuk pendaki pemula, namun ingin mencoba gunung dengan trek menantang, Gunung Sangeang di pulau ini bisa jadi solusinya.
Gunung Sangeang memiliki dua puncak, yakni Doro Api dengan ketinggian 1.949 mdpl dan puncak Doro Mantoi yang memiliki ketinggian 1.795 mdpl. Meski gak setinggi Gunung Tambora, namun Gunung Sangeang terkenal dengan treknya yang cukup menantang dan bikin kaki pegal-pegal. Tertarik mencoba?
Alamat: Sangiang, Kecamatan Wera, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat
Jam buka: setiap hari, 24 jam
Harga tiket: gratis (Belum termasuk harga sewa perahu)
4. Bukit Matompo

Bisa dibilang, Bukit Matompo ini merupakan tempat wisata favorit anak muda di Bima untuk healing. Berjarak 100 km dari pusat kota, Bukit Matompo memiliki ketinggian 100 mdpl. Dari atas bukit, kamu akan disuguhi pemandangan yang indah banget.
Mulai dari pemandangan Kota Bima dari ketinggian, lautan biru yang luas, padang rumput hijau, hingga Gunung Tambora di kejauhan. Ditambah lagi, suasana di Bukit Matompo ini tenang banget, apalagi kalau menjelang sore. Gak heran kalau akhirnya banyak anak muda memilih tempat ini untuk healing!
Alamat: Pantai Kilo, Kecamatan Kilo, Kabupaten Dompu, Nusa Tenggara Barat
Jam buka: setiap hari, 24 jam
Harga tiket: gratis
5. Pulau Kelapa

Kamu yang mau melakukan berbagai aktivitas, tapi gak mau melakukan perjalanan jauh, kamu bisa tinggal di Pulau Kelapa selama seharian. Terletak di sebelah timur Kota Bima, di pulau ini merupakan surga tersembunyi di Bima.
Untuk bisa sampai ke Pulau Kelapa, kamu bisa berkendara ke arah timur sampai ke daerah bernama Lambu. Dari sana, kamu baru bisa menyebrang ke pulau. Begitu tiba, kamu bisa memulai wisata dengan jalan-jalan mengelilingi pulau.
Naik ke puncak bukit, kamu bisa mendirikan tenda dan bermalam disana untuk menyaksikan sunrise yang indah keesokan paginya. Turun dari bukit, jangan lupa bersantai di pantai berpasir putih sambil menyaksikan birunya lautan. Terakhir, kamu juga bisa banget gabung sama anak-anak nelayan setempat untuk snorkeling dan mengeksplorasi keindahan bawah laut Pulau Kelapa.
Alamat: Desa Nggelu, Kecamatan Lambu, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat
Jam buka: setiap hari, 24 jam
Harga tiket: Mulai dari Rp350.000 untuk sewa perahu per orang
Bima mungkin gak sepopuler Lombok. Namun soal wisata, kota ini juga gak kalah indah, terutama buat kamu yang suka wisata alam tapi dengan suasana yang lebih tenang. Berwisata ke Bima di Nusa Tenggara Barat bakalan bikin kamu betah!