10 Destinasi Terbaik untuk Menyelam Bersama Hiu, Seru!

Pengalaman yang seru sekaligus menegangkan!

Menyelam adalah olahraga yang menyenangkan dan mengasyikkan bagi kamu yang doyan melihat kehidupan laut. Jika kamu sudah bosan dengan kegiatan diving biasa, maka kamu bisa menjajal untuk berenang bersama hiu.

Nah, 10 tempat ini adalah destinasi terbaik bagi penyelam untuk menyaksikan hiu dari dekat dalam kehidupan nyata.

1. Maaya Thila, Maladewa

10 Destinasi Terbaik untuk Menyelam Bersama Hiu, Seru!insightguides.com

Situs menyelam yang menakjubkan di Maaya Thila, Maladewa adalah rumah bagi banyak kehidupan biota laut, termasuk berbagai jenis ikan, ubur-ubur, gurita, belut, dan tentu saja hiu. Jenis hiu karang abu-abu adalah yang paling umum ditemui. Tetapi hiu paus dan hiu martil juga dapat terlihat melayang di tempat yang indah ini.

Situs ini berdiameter sekitar 80 meter dengan kedalaman mulai dari 6 hingga lebih dari 30 meter dan bisa menjadi pilihan bagi penyelam pemula maupun ahli untuk berenang melalui gua di sekitar situs.

2. Fish Rock Cave, Australia

10 Destinasi Terbaik untuk Menyelam Bersama Hiu, Seru!scientificmystery.com

Terletak di lepas pantai timur Australia, Fish Rock Cave sepanjang 125 meter adalah rumah bagi beberapa kehidupan biota laut yang paling dicari di dunia. Situs ini terkenal karena banyaknya hiu abu-abu yang tinggal di sini sepanjang tahun, sehingga membuat penyelaman menjadi hal yang fantastis.

Selain hiu, penyelam juga bisa melihat biota lainnya seperti cumi-cumi raksasa di dalam gua. Kedalaman di sini berkisar antara 12 hingga 24 meter dan karena biota lautnya yang bervariasi, Fish Rock adalah salah satu situs penyelaman gua paling menakjubkan di dunia.

3. Beqa Lagoon, Fiji

10 Destinasi Terbaik untuk Menyelam Bersama Hiu, Seru!diveplanit.com

Pengalaman menyelam bersama hiu di Beqa Lagoon cukup untuk bisa membuatmu kagum. Jika menyelam di sana, kamu bisa mendapatkan kesempatan untuk berenang dengan berbagai spesies hiu, mulai dari hiu harimau, hiu lemon sabit, hiu sirip abu-abu, hiu terumbu abu-abu, hiu sirip putih, dan hiu sirip hitam.

Beqa Lagoon termasuk salah satu bentangan air yang paling banyak ditinggali ikan hiu. Kamu dapat menyaksikan hingga 50 hiu menyelam di Beqa Lagoon, menemanimu saat kamu meluncur bebas di bawah air.

Waktu terbaik untuk menyaksikan biota laut besar ini adalah dari Juli hingga September.

4. Tiger Beach, Bahama

10 Destinasi Terbaik untuk Menyelam Bersama Hiu, Seru!xray-mag.com

Tiger Beach di Grand Bahama telah menjadi hotspot berenang hiu karena merupakan lokasi utama untuk melihat hiu harimau yang hidup di perairan dangkal di atas gundukan pasir yang luas dan mendekati para penyelam. Di sana, instruktur menyelam menggunakan umpan untuk menarik hiu keluar. Dengan demikian, hal tersebut akan memberimu kesempatan besar untuk mendekat dengan predator sepanjang 5 meter itu.

Di sini, kamu juga diberi kesempatan untuk terlibat dalam membantu melindungi hiu di daerah Miami Fleet yang menawarkan ekspedisi pembelajaran ilmiah di kapal.

5. Moorea, Prancis

10 Destinasi Terbaik untuk Menyelam Bersama Hiu, Seru!aqualized.com

Perairan Polinesia di Prancis menjadi rumah bagi berbagai spesies hiu yang berbeda. Jenis yang paling umum adalah hiu blacktip reef yang dapat dengan mudah diidentifikasi melalui ujung hitam pada setiap siripnya. Semua hiu di dalam laguna ini sebagian besar tidak agresif kecuali diprovokasi.

Jika berlabuh di Moorea, kamu dapat berenang dengan ikan pari dan hiu di lingkungan alami mereka tanpa menggunakan pemandu. Kehidupan laut yang melimpah hanyalah salah satu dari banyak alasan untuk mempertimbangkan menyelam di Polinesia Prancis.

Baca Juga: 5 Spot Menyelam Terbaik di Ambon, Wajib Kamu Coba Sekali Seumur Hidup

6. South Mahe, Seychelles

10 Destinasi Terbaik untuk Menyelam Bersama Hiu, Seru!deeperblue.com

Jika kamu ingin merasakan berenang bersama hiu paus, maka South Mahe di Seychelles adalah salah satu tempat terbaik di dunia yang bisa kamu kunjungi.

Pulau ini berada di jalur migrasi hewan buas yang agung ini. Musim migrasi biasanya dimulai pada bulan September dan berlangsung hingga November, dengan penampakan puncak selama Oktober setiap tahunnya.

Ekspedisi selam untuk mencoba berenang bersama hiu paus dapat kamu masukkan sebagai bagian dari 7 hari menjelajahi Seychelles.

7. Kepulauan Galapagos, Ekuador

10 Destinasi Terbaik untuk Menyelam Bersama Hiu, Seru!dailystar.co.uk

Galapagos adalah gugusan kecil yang memiliki kurang dari 20 pulau, terkenal sebagai laboratorium lapangan Charles Darwin untuk menguji dan menyempurnakan teorinya tentang evolusi. Sama seperti masa penelitian, Galapagos adalah sumber daya internasional utama di mana ratusan spesies yang berbeda berinteraksi, baik di bawah laut maupun di pulau-pulau itu sendiri. 

Terpilih sebagai lokasi penyelaman terbaik di dunia, Galapagos menawarkan kesempatan untuk mendekati hiu martil, hiu Galapagos, dan kadang-kadang bahkan hiu paus. Seperti namanya, salah satu tempat terbaik untuk melihat hiu adalah di Shark Point.

8. Rhode Island, AS

10 Destinasi Terbaik untuk Menyelam Bersama Hiu, Seru!leisurepro.com

Selain memiliki beberapa penyelaman karam terbaik di dunia, Rhode Island juga menawarkan ekspedisi hiu biru. Dinamai berdasarkan warna cerahnya, hiu biru bermigrasi ribuan mil setiap tahunnya tetapi hanya di daerah tertentu mendekati garis pantai.

Untuk melakukan perjumpaan dengan hiu ini, kamu memerlukan pakaian selam lengkap seperti sarung tangan, masker, sirip dan snorkeling. Musim hiu di Rhode Island berlangsung dari Juni hingga Agustus.

9. Kepulauan Cocos, Kosta Rika

10 Destinasi Terbaik untuk Menyelam Bersama Hiu, Seru!divingpassport.com

Pada 1994, Jacques Cousteau mengatakan bahwa Pulau Cocos adalah pulau terindah di bumi. Dan hingga saat ini, Taman Laut Pulau Cocos sama indahnya dan penuh dengan kehidupan laut yang luar biasa, seperti 27 spesies ikan endemik, lumba-lumba hidung botol, singa laut California, dan tentu saja berbagai jenis hiu yang berbeda.

Hiu karang ujung putih banyak dijumpai di Kepulauan Cocos dan kamu juga akan menemukan hiu kepala martil. Jika sangat beruntung, kamu bahkan bisa melihat hiu paus besar di sini.

10. False Bay, Afrika Selatan

10 Destinasi Terbaik untuk Menyelam Bersama Hiu, Seru!sharkzone.co.za

Afrika Selatan telah terkenal sebagai tempat menyelam bersama hiu putih besar dan di False Bay, kamu juga bisa menyelam dengan hiu Sevengill. Kamu bisa mendapatkan pengalaman menyelam seumur hidup dengan hiu putih yang besar di perairan dalam False Bay.

Kunjungi False Bay di bulan Mei hingga Agustus untuk menikmati pengalaman menyelam di sini.

Menyelam di salah satu tempat di atas akan menjadi pengalaman yang tak terlupakan dalam ingatanmu seumur hidup. 

Nah, tempat mana nih yang ingin kamu kunjungi? Bagikan di kolom komentar ya!

Baca Juga: 6 Cara Menikmati Raja Ampat untuk Kamu yang Gak Bisa Menyelam

Ronggo Dhewangkoso Photo Verified Writer Ronggo Dhewangkoso

Workhard, Playhard, Istirahard..

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya