TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tips Snorkeling buat Kamu yang Gak Bisa Berenang, Gak Perlu Takut!

Demi keindahan bawah laut

yourswimlog.com

Kalau sedang liburan ke pantai, pasti pengin menikmati keindahan bawah laut, kan? Tapi kendalanya, kamu gak bisa renang. Tenang, kamu masih bisa melihat pemandangan bawah laut melalui snorkeling, kok.

Mau tahu gimana caranya? Penasaran, IDN Times akan memberi tahumu beberapa tips snorkeling untuk pemula. Simak ya!

1. Latihan dulu di kolam renang

yourswimlog.com

Sebelum snorkeling di laut, kamu harus mencobanya dulu di kolam renang. Hal ini diperlukan supaya kamu bisa melatih teknik penafasan dan cara mengapung yang benar. Sebaiknya ketika latihan, kamu ditemani orang yang pandai berenang, supaya dapat membantumu juga.

2. Latihan menggunakan alat snorkeling

reefexperience.com.au

Selain berlatih di kolam renang, hal ini juga penting untuk dilakukan. Sambil latihan di kolam renang, kamu juga harus menggunakan langsung alat snorkelingnya. Supaya saat latihan teknik pernafasan, kamu sudah tahu bagaimana cara bernafas menggunakan alat snorkeling tersebut.

3. Perhatikan pelampungmu

samuipedia.com

Ketika sudah siap snorkeling, kamu harus mencoba langsung ke medan yang sesungguhnya. Karena tak bisa berenang, maka pelampung adalah alat yang benar-benar penting untuk keselamatanmu.

Pelampung yang kamu gunakan harus pas sesuai dengan badanmu. Jangan sampai kelonggaran, karena akan berisiko terlepas. Pastikan semuanya terpasang dengan benar ya. Jangan sungkan minta bantuan teman atau guide-mu.

4. Jangan snorkeling sendirian

salangmutiararesort.com

Karena kamu baru pertama kali mencoba snorkeling di lautan dan belum pandai berenang, sebaiknya kamu ditemani pemandu yang profesional. Agar tidak terjadi apa-apa, kamu bisa langsung meminta bantuan yang lainnya.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya