5 Akses Transportasi ke Ciwidey Bandung, Mana yang Lebih Efisien?

Bisa naik Trans Metro Pasundan

Intinya Sih...

  • Naik Trans Metro Pasundan dari Stasiun Bandung ke Terminal Leuwi Panjang
  • Turun di Halte Merdeka (Santa Angela), lalu naik Trans Metro Pasundan Leuwipanjang-Dago ke Terminal Leuwi Panjang
  • Alternatif lainnya adalah naik angkot Cisitu-Tegallega, turun di Terminal Tegallega, dan naik angkot Ciwastra-Cijerah hingga Terminal Leuwi Panjang

Terletak di Kabupaten Bandung, Ciwidey memiliki daya tarik wisata alam yang beragam. Ada Kawah Putih, Rancaupas, pemandian air panas, Bukit Jamur, perkebunan teh, gunung, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Namun, lokasi Ciwidey terbilang cukup jauh dari pusat kota. Jadi, akses transportasi umum menuju tempat wisata ini juga tergolong tidak mudah.

Meski demikian, tetap ada beberapa akses transportasi yang bisa kamu gunakan menuju Ciwidey. Melansir dari berbagai sumber, berikut beberapa akses transportasi menuju Ciwidey dari berbagai lokasi di Bandung. 

1. Stasiun Bandung

5 Akses Transportasi ke Ciwidey Bandung, Mana yang Lebih Efisien?Potret Stasiun Bandung atau Stasiun Hall (instagram.com/keretaapikita)

Jika kamu ke Bandung naik kereta api, maka bisa turun di Stasiun Bandung. Stasiun ini merupakan stasiun terdekat dari Terminal Leuwi Panjang.

Dari Stasiun Bandung, kamu bisa naik Trans Metro Pasundan Baleendah-BEC (Koridor 3) dari Halte Stasiun Timur (Peron Selatan) dan Halte Stasiun Bandung (Peron Utara), lalu turun di Halte Merdeka (Santa Angela). Setelah itu, naik Trans Metro Pasundan Leuwipanjang-Dago (koridor 4), kemudian turun di Terminal Leuwi Panjang. 

Selain itu, kamu bisa naik angkot dengan rute Cisitu-Tegallega turun di Terminal Tegallega, lalu jalan kaki ke perempatan Jalan BKR, Jalan Peta, dan Otto Iskandar Dinata, kemudian naik angkot Ciwastra-Cijerah, kemudian turun di Terminal Leuwi Panjang.

2. Terminal Leuwi Panjang

5 Akses Transportasi ke Ciwidey Bandung, Mana yang Lebih Efisien?Terminal Leuwi Panjang, Bandung (IDN Times/Imam Rosidi)

Jika kamu menggunakan bus dari luar kota, turunlah di Terminal Leuwi Panjang. Dari terminal tersebut, ada transportasi umum khusus menuju Ciwidey yang berupa mobil Colt L300.

Mobil ini akan mengantarkan kamu hingga Terminal Cibeureum, Ciwidey dengan tarif Rp20 ribu. Kamu akan menempuh perjalanan sekitar 53 menit.  

Setibanya di sana, kamu bisa menggunakan angkutan umum berwarna kuning dengan rute Ciwidey-Patenggang. Angkot ini bisa mengantarkan kamu menuju Rancaupas, Kawah Putih, dan Pemandian Air Panas Ciamanggu dan Ciwidey. 

3. Bandara Husein Sastranegara

5 Akses Transportasi ke Ciwidey Bandung, Mana yang Lebih Efisien?Bandara Husein Sastranegara, Bandung (Debbie Sutrisno/IDN Times)

Apabila kamu bepergian naik pesawat, turunlah di Bandara Husein Sastranegara. Supaya lebih mudah dan efisien, sebaiknya naik taksi online menuju Ciwidey. Waktu tempuhnya sekitar dua jam melalui tol.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Villa di Ciwidey yang Cocok untuk Staycation Keluarga

4. Taksi online

5 Akses Transportasi ke Ciwidey Bandung, Mana yang Lebih Efisien?ilustrasi taksi (unsplash.com/@xokvictor)

Bagi kamu yang ingin mobilitas lebih fleksibel, kamu dapat menggunakan taksi online. Layanan ini ada di beberapa aplikasi, seperti Gojek, Grab, dan Maxim. Tarifnya tergantung titik keberangkatan kamu.

5. Kendaraan pribadi

5 Akses Transportasi ke Ciwidey Bandung, Mana yang Lebih Efisien?ilustrasi ngobrol bersama teman dalam mobil (freepik.com/freepik)

Bagi kamu yang ingin ke Ciwidey naik kendaraan pribadi, kamu bisa melintasi tol dengan keluar di gerbang tol terdekat, yakni Gerbang Tol Soreang. Dari gerbang tol tersebut, kamu hanya perlu mengikuti petunjuk jalan, karena lokasinya tidak jauh. 

Perjalanan dari Jakarta ke Ciwidey biasanya akan memakan waktu selama 3-4 jam. Jadi, jangan lupa membawa kartu uang elektronik dengan saldo yang cukup. 

Itu dia beberapa akses transportasi ke Ciwidey, Kabupaten Bandung. Semoga informasi transportasi ke Ciwidey ini bisa menjadi referensi kamu. Selamat liburan ke Ciwidey! 

Baca Juga: 9 Wisata Alam Populer di Ciwidey Bandung, Spot Healing Andalan!

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu
  • Mayang Ulfah Narimanda

Berita Terkini Lainnya