5 Tips Penting agar Kamu Tetap Produktif Selama Traveling

Traveling kamu bakal makin bermanfaat dan menyenangkan!

Bukan perkara gampang untuk bisa selalu produktif setiap waktu, terutama saat traveling. Bahkan, mungkin kamu juga menganggap bahwa traveling hanya membuang-buang waktu berharga saja.

Duh, padahal saat traveling pun kita juga bisa tetap produktif, loh. Caranya gimana? Tenang saja, berikut lima tips penting agar kamu tetap produktif selama traveling. Yuk, buruan simak!

1. Catat momen penting perjalananmu dalam sebuah jurnal

5 Tips Penting agar Kamu Tetap Produktif Selama Travelingpexels.com/Porapak Apichodilok

Jangan biarkan momen berharga dari traveling kamu jadi sia-sia, ya. Selain foto atau video, ada baiknya kamu juga mencatat setiap momen dan pengalaman berhargamu dalam sebuah jurnal. 

Hal ini penting mengingat ingatan kita bisa memudar seiring berjalannya waktu. Jadi, dengan mencatat, kamu bisa tetap produktif. Selain itu, kamu pun bisa merangsang otakmu melalui tulisan. Ya, hitung-hitung kamu punya catatan perjalanan khusus yang bisa kamu baca kembali kapan saja. Asyik, 'kan?

2. Gunakan traveling sebagai latihan untuk mengatur waktu dan mendisiplinkan diri

5 Tips Penting agar Kamu Tetap Produktif Selama Travelingpexels.com/Dominika Roseclay

Mungkin, ada di antara kamu yang berpikir kalau traveling ini waktu yang tepat untuk bermalas-malasan alias tidak produktif. Well, tidak ada yang salah, sih. Itu tergantung pola pikir dan sudut pandangmu.

Namun, bagi yang merasa tetap ingin produktif selama traveling, kamu bisa mencoba mengubah cara pandangmu. Kamu bisa menggunakan waktu traveling yang menyenangkan dan berharga ini sebagai sarana untuk melatih diri agar dapat mengatur waktu dan mendisiplinkan diri.

Mulai dari bangun pagi, kamu bisa merencanakan secara efektif apa saja yang mau kamu lakukan selama traveling. Mudah dan tetap produktif, 'kan?

Baca Juga: 5 Tips Memilih Destinasi Liburan Supaya Solo Travelingmu Tetap Aman

3. Membaca buku di sela-sela waktu kosong bikin perjalananmu makin produktif

5 Tips Penting agar Kamu Tetap Produktif Selama Travelingpexels.com/Porapak Apichodilok

Supaya kamu tetap produktif selama traveling, bacalah buku. Dalam agenda perjalananmu, pasti ada waktu kosong, salah satu contohnya ketika dalam perjalanan. Manfaatkan waktu tersebut untuk membaca buku yang kamu suka. Kamu bisa memilih bacaan yang ringan, namun tetap informatif.

4. Santai dan merelakskan diri saat traveling sangat penting agar lebih mudah mendapat inspirasi

5 Tips Penting agar Kamu Tetap Produktif Selama Travelingpexels.com/rawpixel.com

Memang benar, salah satu tujuan traveling adalah untuk bisa melepaskan stres dan penat. Perasaan pun akan terasa nyaman, santai, relaks, dan lebih bahagia.

Jangan biarkan hal-hal kecil mengganggumu selama traveling. Hal itu hanya akan mengganggu perasaan positifmu dan ide-ide inspiratifmu. Selepas traveling, kamu akan rasakan kualitas hidup yang meningkat untuk bisa diterapkan pada kehidupan sehari-hari.

5. Tersambung dengan internet dan media sosial agar tetap update dengan informasi

5 Tips Penting agar Kamu Tetap Produktif Selama Travelingpexels.com/Porapak Apichodilok

Ke mana pun kamu traveling, pastikan agar kamu tetap tersambung dengan internet dan media sosial, ya. Mungkin ada yang berpikir kalau liburan harusnya jauh dari pengaruh internet dan media sosial agar bisa menikmati traveling secara maksimal. Sah-sah saja, sih.

Namun, gak ada salahnya agar tetap update dengan informasi terkini selama traveling. Malah seharusnya kamu bisa semakin jernih dalam berpikir.

Meski begitu, tetap batasi penggunaan internet dan sosial media agar waktu liburanmu benar-benar maksimal.

Jadi, dapat disimpulkan dari kelima tips di atas bahwa kamu tetap bisa produktif selama traveling, kok. Semoga menginspirasi ya!

Baca Juga: 7 Tips Solo Traveling Murah ke Jepang, Hemat Budget!

Frederick K Photo Verified Writer Frederick K

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya