Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

5 Tips Aman dan Hemat Menggunakan Loker di Stasiun Jepang

ilustrasi loker di Stasiun Kyoto, Jepang
ilustrasi loker di Stasiun Kyoto, Jepang (commons.wikimedia.org/Marek Ślusarczyk (Tupungato))
Intinya sih...
  • Pilih ukuran loker sesuai kebutuhan, susun barang dengan rapi
  • Siapkan uang koin atau kartu IC untuk pembayaran praktis dan efisien
  • Simpan bukti dan catat lokasi loker, perhatikan batas waktu penyimpanan
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Kalau berencana jalan-jalan ke Jepang, kamu pasti ingin bergerak bebas tanpa ribet membawa koper ke mana-mana. Loker di stasiun Jepang sering jadi penyelamat, apalagi saat ingin eksplor kota sebelum check in hotel. Namun, kalau tidak tahu caranya, penggunaan loker bisa jadi boros dan bikin panik, lho!

Tenang, menggunakan loker di stasiun Jepang sebenarnya aman dan praktis asal tahu triknya. Dengan sedikit persiapan, kamu bisa menghemat uang sekaligus menghindari drama lupa kode atau loker penuh. Supaya kamu gak kebingungan, ini beberapa tips aman dan hemat menggunakan loker di stasiun Jepang yang bisa diikuti.

1. Pilih ukuran loker sesuai kebutuhan

iustrasi loker di Stasiun Kyoto, Jepang
iustrasi loker di Stasiun Kyoto, Jepang (commons.wikimedia.org/Marek Ślusarczyk (Tupungato))

Loker di stasiun Jepang tersedia dalam beberapa ukuran, mulai dari kecil hingga besar. Banyak traveler langsung memilih loker besar, padahal barangnya tidak terlalu banyak. Sebenarnta, loker kecil jauh lebih murah dan cukup untuk tas ransel atau koper kabin.

Sebelum memasukkan barang, susun terlebih dahulu isi tas agar lebih ringkas. Dengan begitu, kamu bisa menekan biaya dan tidak membayar loker yang ukurannya berlebihan. Cara ini efektif untuk traveling hemat di Jepang.

2. Siapkan uang koin atau kartu IC

ilustrasi uang koin Jepang
ilustrasi uang koin Jepang (pexels.com/olia danilevich)

Sebagian besar locker di Jepang masih menggunakan koin, meski banyak juga yang sudah menerima kartu IC, seperti Suica atau Pasmo. Kalau kamu tidak siap, mencari mesin penukar uang bisa memakan waktu. Situasi ini cukup merepotkan saat stasiun sedang ramai.

Biasakan membawa koin secukupnya atau pastikan saldo kartu IC mencukupi. Selain lebih praktis, pembayaran non-tunai juga mengurangi risiko kehilangan uang. Perjalanan pun jadi lebih efisien.

3. Simpan bukti dan catat lokasi loker

ilustrasi loker di stasiun Jepang
ilustrasi loker di stasiun Jepang (commons.wikimedia.org/Tennen-Gas)

Setelah menyimpan barang, kamu akan mendapatkan kunci atau struk berisi nomor loker. Jangan anggap sepele dan simpan bukti tersebut dengan aman. Banyak orang panik karena lupa loker berada di area mana.

Biasakan mencatat nomor loker dan lokasi lantai stasiun di ponsel. Kalau perlu, ambil foto area sekitar loker sebagai pengingat. Cara sederhana ini sangat membantu saat harus kembali di jam sibuk.

4. Perhatikan batas waktu penyimpanan

ilustrasi loker di stasiun Jepang
ilustrasi loker di stasiun Jepang (commons.wikimedia.org/Gnsin)

Loker di stasiun Jepang umumnya memiliki batas waktu penggunaan, biasanya dihitung per hari. Jika melewati batas, biaya tambahan akan dikenakan secara otomatis. Dalam kasus tertentu, barang bahkan bisa dipindahkan oleh petugas.

Pastikan kamu tahu jam berapa loker mulai dihitung ulang. Ambil barang sebelum batas waktu untuk menghindari biaya ekstra. Ini penting terutama bagi kamu yang ingin menghemat bujet perjalanan.

5. Gunakan loker di stasiun besar atau alternatif sekitarnya

ilustrasi loker di stasiun
ilustrasi loker di stasiun (commons.wikimedia.org/Solomon203)

Stasiun besar seperti Tokyo, Shinjuku, atau Osaka memang punya banyak loker, tapi sering cepat penuh. Jangan langsung panik jika tidak menemukan loker kosong. Biasanya masih ada loker di pintu keluar lain atau stasiun terdekat.

Selain itu, beberapa pusat perbelanjaan dan tempat wisata juga menyediakan loker dengan harga bersaing. Dengan sedikit berjalan kaki, kamu bisa mendapatkan loker yang lebih sepi dan nyaman digunakan. Strategi ini sering dipakai traveler berpengalaman.

Menggunakan locker di stasiun Jepang bisa jadi solusi praktis kalau dilakukan dengan cermat. Dengan tips di atas, kamu bisa menikmati perjalanan lebih ringan, dompet tetap aman, dan waktu liburan tidak terbuang sia-sia. Jadi, siap menjelajah Jepang tanpa beban?

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Naufal Al Rahman
EditorNaufal Al Rahman
Follow Us

Latest in Travel

See More

5 Tips Aman dan Hemat Menggunakan Loker di Stasiun Jepang

17 Jan 2026, 10:20 WIBTravel