TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Tips Merawat Mobil Hitam, Biar Gak Gampang Kusam

Mobil hitam itu memerlukan perawatan ekstra, lho

Ilustrasi mobil bekas. (ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay)

Jakarta, IDN Times - Ada tiga warna yang selama ini menjadi favorit saat memilih mobil, yakni putih, silver, dan hitam. Ketiganya memancarkan aura dan kesan tersendiri.

Dari ketiga warna tersebut, warna hitam yang justru paling memerlukan perawatan ekstra. Sebab goresan akan lebih terlihat pada warna hitam dibandingkan warna lain.

Karena itu perlu perawatan khusus. Berikut beberapa tips merawat mobil berwarna hitam.

1. Jangan pernah mencuci mobil di tempat terik

Unsplash/Ethan Sexton

Mencuci mobil di bawah terik matahari justru akan menimbulkan bercak air pada cat mobilmu. Apalagi jika airnya tidak bersih.

Karena itu cucilah mobil di tempat yang teduh atau ketika pagi atau sore hari. Gunakan lap yang bisa menyerap air secara sempurna agar tidak meninggalkan bercak pada cat.

Baca Juga: Hati-hati Cuci Steam Mobil, Tekanan Airnya Bisa Merusak!

2. Hindari penggunaan spons

Ilustrasi mobil bekas. (ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay)

Banyak yang mencuci mobil dengan menggunakan spons. Padahal pori-pori pada spons yang besar bisa disusupi kerikil kecil. Nah, kerikil-kerikil ini bisa membuat baret cat mobilmu tanpa kamu sadari.

3. Jangan menggunakan deterjen

Pexels/Kaboompics .com

Pastikan sabun yang kamu gunakan untuk mencuci mobil tidak mengandung deterjen. Sebab kandungan deterjen justru akan membuat cat terlihat kusam. Gunakan sabun yang memang diciptakan untuk mobil saja, biar aman.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya