5 Alasan Menggunakan Pelat Nomor Palsu

Plat mobil palsu bisa menjadi bukti tindak kriminalitas

Setiap jenis kendaraan apapun biasanya akan selalu menggunakan pelat nomor untuk membedakan antara satu kendaraan dengan kendaraan lain. Mobil tentu saja memiliki pelat nomor yang bisa dibedakan dan tercantum pula hitungan pajak aktif yang dimilikinya, sehingga tidak bisa dimanipulasi.

Ternyata banyak orang yang berusaha menggunakan pelat nomor yang ternyata palsu untuk kendaraan milik mereka, hal ini sebetulnya sangat berpotensi menimbulkan masalah. Biasanya ada beberapa penyebab mengapa seseorang nekat menggunakan pelat nomor palsu.

1. Ingin tampil eksis dengan pelat nomor palsu

5 Alasan Menggunakan Pelat Nomor Palsuilustrasi mobil (unsplash.com/Karim Imanuel Fox)

Tidak sedikit para pengguna mobil yang ternyata ingin tampil eksis dengan pelat nomor palsu. Hal ini karena memang pelat nomor palsu bisa di-custom sesuai keinginan masing-masing.

Sudah tentu para pemilik mobil tersebut jadi bisa memilih urutan nomor dan juga huruf yang mungkin diinginkan. Inilah yang melatarbelakangi alasan mengapa pengemudi mobil tertarik untuk menggunakan pelat nomor palsu, sebab bisa lebih eksis dan tidak perlu membayar ekstra untuk membuat pelat nomor asli yang di-custom.

Baca Juga: Alasan Mobil Diesel Lebih Mahal Dibandingkan Mobil Bensin

2. Bisa jadi merupakan mobil curian

5 Alasan Menggunakan Pelat Nomor Palsuilustrasi mobil hitam (unsplash.com/Campbell)

Pelat nomor palsu sering sekali identik dengan potensi pencurian mobil yang kerap terjadi. Hal ini karena pelat nomor palsu dinilai sering digunakan oleh banyak orang untuk menutupi mobil yang ternyata hasil curian, sehingga nantinya ketika dibawa berkendara di jalan justru tidak ada yang mengenali.

Tentunya potensi pencurian mobil bisa menyebabkan kerugian, apalagi jika pelat nomornya sampai diganti. Bukan tidak mungkin jika proses pencarian mobil pun jadi tampak lebih sulit dan lama dari yang dibayangkan, sehingga akan sangat merugikan korbannya dan juga calon pembeli mobil.

3. Pajaknya tidak aktif

5 Alasan Menggunakan Pelat Nomor Palsuilustrasi mobil (unsplash.com/Erik Mclean)

Setiap kendaraan khususnya mobil dan motor memang memiliki pajak aktif yang harus dibayar oleh pemiliknya secara rutin. Hal ini dilakukan untuk memastikan bahwa memang mobil tersebut masih aktif secara pajak dan bisa digunakan dengan aman tanpa risiko penilangan.

Sayangnya banyak orang malas membayar pajak mobil secara rutin dan pada akhirnya memilih untuk menggunakan pelat nomor palsu. Tentunya hal ini bisa menimbulkan masalah, apalagi jika pelat nomor palsu yang digunakan terdeteksi.

4. Menghindari ganjil genap

5 Alasan Menggunakan Pelat Nomor Palsuilustrasi kemacetan (pexels.com/Mikechie Esparagoza)

Kamu pasti sudah tidak asing lagi dengan peraturan ganjil genap di kota-kota besar. Memang aturan ini dibuat untuk mencegah potensi kemacetan, sehingga nantinya bisa berjalan dengan lancar tanpa masalah.

Sayangnya banyak orang yang justru mencoba menghindari ganjil genap dengan menggunakan pelat nomor palsu dan hal ini sangatlah berisiko. Memang pelat nomor palsu tersebut dapat disesuaikan dengan keinginan masing-masing agar tidak sampai terkena aturan ganjil genap di jalan.

5. Berisiko tertilang polisi

5 Alasan Menggunakan Pelat Nomor Palsuilustrasi plat mobil (unsplash.com/Nils Limp)

Kamu tentunya paham bahwa apa pun alasan untuk menggunakan pelat nomor palsu pasti tidak akan dibenarkan sama sekali. Hal ini karena penggunaan plat nomor palsu sama saja dengan bentuk penipuan, sehingga hal ini bisa menimbulkan masalah apabila sampai diketahui oleh pihak berwenang.

Biasanya polisi akan menilang kendaraan-kendaraan yang memiliki pelat nomor palsu, sebab ada perbedaan yang cukup terlihat jika dibandingkan dengan pelat nomor asli. Oleh sebab itu, jangan sampai coba-coba menggunakan pelat nomor palsu apabila tidak ingin ditilang dan dikenakan denda yang cukup besar.

Baca Juga: Mengenal Dummy, si Boneka Uji Tabrak Mobil

Brilian Damani Photo Verified Writer Brilian Damani

Sudah membaca hari ini?

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya