Citroen Berencana Produksi Mobil Listrik E-C3 secara Lokal Mulai 2024

Kemungkinan model lainnya menyusul

Jakarta, IDN Times - Citroen mengungkapkan akan membuka fasilitas perakitan mobil di tanah air di pabrik milik Indomobil Group di Purwakarta, Jawa Barat. Rencananya, berbagai model mobil Citroen akan diproduksi pabrik tersebut.

"Pabrik Indomobil dengan dukungan Stellantis sedang persiapkan melakukan CKD (Completely Knocked Down) atau manufaktur di fasilitas yang kami miliki," buka Chief Executive Officer Citroen Indonesia, Tan Kim Piauw, Selasa (23/4/2024).

1. Mobil listrik duluan

Citroen Berencana Produksi Mobil Listrik E-C3 secara Lokal Mulai 2024Interior C3 Aircross (IDN Times/Fadhliansyah)

Kemudian untuk model pertama Citroen yang akan diproduksi secara lokal ialah mobil listrik E-C3. Meskipun belum dibocorkan kapan tepatnya dilakukan, namun Citroen berencana memulainya pada tahun ini.

"Produk pertama yang akan kami produksi adalah mobil listrik E-C3. Kami rencananya tahun ini sudah bisa produksi mobil listrik di Indonesia," lanjut Tan Kim Piauw.

Baca Juga: Beli Citroen C3 Aircross Bisa Dapat Bensin Gratis Selama Setahun

2. E-C3 dapat hasil buruk di Global NCAP

Citroen Berencana Produksi Mobil Listrik E-C3 secara Lokal Mulai 2024Hasilnya buruk (Rushlane)

Oya, pada akhir Maret 2024 lalu muncul hasil tes tabrak dari mobil listrik Citroen E-C3 di India, yang dilakukan oleh Global New Car Assessment Program (NCAP). Dari hasil pengujian, Citroen E-C3 yang dites mencetak peringkat keselamatan bintang nol untuk penumpang dewasa dan bintang satu untuk penumpang anak-anak.

Meskipun secara fitur keselamatan mobil tersebut sudah dilengkapi dengan dua buah airbag di depan, pengingat sabuk pengaman, dan yang lainnya. Hal ini tentu saja dapat membuat khawatir konsumen maupun calon konsumen Citroen E-C3.

3. Komentar Citroen Indonesia

Citroen Berencana Produksi Mobil Listrik E-C3 secara Lokal Mulai 2024Citroen C3 Aircross (IDN Times/Fadhliansyah)

Menanggapi hal tersebut, Tan Kim Piauw mengatakan, kalau E-C3 yang dijual di tanah air sudah mematuhi aturan dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub).

"Kita sudah mematuhi dan melakukan uji layak jalan dengan Kemenhub. Kemudian sudah melakukan berbagai tes yang diadakan pemerintah dan hasilnya sudah lulus," pungkas Tan Kim Piauw.

Baca Juga: Sudah Punya Mobil Listrik, Citroen Enggan Rilis Versi Hybrid

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya