Mobil Listrik Mercedes-Benz Debut di Indonesia, Harga Mulai Rp2 M

Jarak tempuhnya bisa 770 km

Jakarta, IDN Times - PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI) akhirnya merilis secara resmi kendaraan full elektriknya yaitu Mercedes EQ di Tanah Air pada Kamis, 8 Desember 2022. Enggak tanggung-tanggung, MBDI langsung memboyong dua model mobil listrik sekaligus, yakni Mercedes-Benz EQS dan EQE.

Salah satu keunggulan yang dimiliki mobil listrik Mercedes EQ selain kemewahan dan kecanggihannya, ialah jarak tempuhnya yang luar biasa. Untuk Mercedes EQS punya jarak tempuh sampai 770 km, sementara EQE 673 km hanya dalam sekali pengecasan.

“Ini hari yang bersejarah, kami tidak bisa lebih bangga lagi dari hari ini. Kami memulai baru dengan mobil listrik, dengan meluncurkan Mercedes-Benz EQ. Kedua mobil listrik ini (EQS dan EQE) merupakan sedan yang elegan,” kata Choi Duk Jun, President Director MBDI di tengah-tengah peluncuran.

Pria yang akrab disapa DJ itu juga membocorkan, kalau pada 2023 nanti setidaknya akan ada tiga model Mercedes-Benz EQ lain yang akan dijual di Indonesia. “Sehingga totalnya akan ada 5 model Mercedes EQ yang kita punya tahun depan,” lanjut dia.

Untuk harganya, Mercedes EQ ditawarkan dengan harga mulai Rp2.215 miliar untuk EQE 350+ Electric Art Line, Rp2.984 miliar untuk EQS 450+ Electric Art Line, dan Rp3.410 miliar untuk EQS 450+ AMG Line. Semuanya merupakan harga off the road.

Baca Juga: Mobil Listrik Mercedes-Benz Lakoni Debut di RI Pekan Depan

Topik:

  • Rendra Saputra

Berita Terkini Lainnya