Cara Mudah Menghilangkan Baret Mobil

Baret mobil bikin pusing, ini caranya!

Jakarta, IDN Times - Baret pada mobil sering terjadi tanpa disadari. Tapi banyak yang gak tahu kalau baret pada cat mobil bisa kamu hilangkan tanpa harus ke bengkel reparasi. Caranya gak sulit, kok.

Nah, artikel kali ini akan membahas cara menghilangkan baret mobil tanpa membawanya ke bengkel.

Baca Juga: 5 Kesalahan Sepele Ini Bikin Mobil Rentan Baret, Hati-hati!

1. Menggunakan kompon penghilang baret

Cara Mudah Menghilangkan Baret Mobildentshop.com

Pertama bersihkan body mobil dengan menggunakan air dan lap kering. Kemudian kamu bisa menggunakan kompon berwarna putih karena punya daya kikis yang kuat. 

Agar kerusakan tidak parah, sebaiknya berhati-hati saat memoles kompon. Trik memoles kompon dengan memoleskan secara tepat dan cepat agar kering dan keras. Poles secara ringan dan satu arah agar hasilnya merata.

Baca Juga: 7 Cara Menghilangkan Baret Mobil Paling Efektif dan Mudah

2. Menggunakan pasta gigi

Cara Mudah Menghilangkan Baret Mobililustrasi pasta gigi dan sikat gigi (pixabay.com/Bru-no)

Langkah kedua memang terdengar aneh, tetapi cara ini bisa dilakukan untuk menghilangkan baret pada bagian dalam mobil. Caranya yaitu dengan membersihkan body mobil terlebih dahulu, kemudian basahi kain dan tuangkan pasta gigi ke kain sebanyak yang dibutuhkan. 

Selanjutnya gosok pada bodi mobil yang terkena baret dengan gerakan melingkar. Tetap berhati-hati saat mengaplikasikan bahan ini dan gunakan secukupnya. 

Baca Juga: 5 Tips Atasi Baret Halus pada Mobil, Bikin Tampilan seperti Baru!

3. Menggunakan minyak rem

Cara Mudah Menghilangkan Baret Mobilhyundaimobil.co.id

Cara menghilangkan baret dalam mobil bisa menggunkana minyak rem. Kamu bisa menyiapkan kanebo kering dan langkah pertama dengan menuangkan kanebo kering dengan minyak rem. Jangan terlalu banyak menungkan minyak tersebut, karena kandungannya yang keras akan merusak mobil bila berlebihan. 

Oles minyak rem secara merata dan hindari bagian mobil yang masih bersih. Kamu juga perlu berhati-hati dan segera mencuci tangan sehabis menuangkan minyak rem tersebut. 

Baca Juga: Biaya Poles Mobil, Coating Mobil, dan Detailing Mobil, Cek!

4. Menggilangkan baret dengan scratch remover

Cara Mudah Menghilangkan Baret Mobilpotret solusi kocak saat kaca mobil rusak (reddit.com/user/EveryXtakeYouCanMake)

Selain minyak rem kamu bisa menggunakan scratch remover untuk menghilangkan baret. Cara penggunaan scratch remover yaitu dengan memoleskan secara merata dan perlahan.

Selanjutnya kamu bisa menggosok permukaan yang telah diolesi scratch remover menggunakan microfiber sampai baret tersebut hilang, dan langkah terakhir kamu bisa menggunakan kanebo basah untuk membersihkannya. 

Baca Juga: Cara Menghilangkan Baret pada Motor, Bisa Pakai Pasta Gigi Loh!

Nah, gimana sudah pahamkan cara menghilangkan baret mobil yang dalam, daripada penasaran dengan seputar otomotif lainynya, yuk simak berita selengkapnya di IDN Times.

Baca Juga: 3 Alasan Cat Oven Lebih Mahal Dibanding Cat Biasa

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya