Sultan Qatar Mau Lelang Mobil Sport Langka, Tertarik?

Harganya gila-gilaan, bisa buat beli rumah mewah di Jakarta

Jakarta, IDN Times - Salah satu anggota keluarga Kerajaan Qatar dikabarkan bakal melelang salah satu koleksi mobilnya yang langka. Adalah Porsche 959 Komfort yang akan dilepas ke publik dengan sistem lelang.

Mobil ini memang terbilang langka. Produksi pada 1986, Porsche hanya mengeluarkan 337 unit saja. Model ini disuntik mati pada 1989.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Porsche Taycan, Supercar Listrik dari Jerman 

1. Si eksotik dari Porsche

Sultan Qatar Mau Lelang Mobil Sport Langka, Tertarik?Porsche 959 Komfort milik keluarga Kerajaan Qatar dilelang / RM Sotheby's

Tipe 959 disebut-sebut sebagai model eksotik yang pernah diproduksi oleh Porsche. Apalagi, distribusinya sangat terbatas.

Fakta ini menjadikan Porsche 959 sebagai mobil yang diburu oleh para kolektor. Harga bekasnya pun gila-gilaan.

Dengan kondisi standar saja, pada 2014 silam, sebuah diler di Masssachusetts, Amerika Serikat, pernah melelang model 959 dengan harga sebesar 1,4 juta dolar Amerika Serikat.

2. Harga bekasnya sampai puluhan miliar rupiah

Sultan Qatar Mau Lelang Mobil Sport Langka, Tertarik?Porsche 959 Komfort milik keluarga Kerajaan Qatar dilelang / RM Sotheby's

Entah berapa nilai sebenarnya dari Porsche 959 yang mau dilelang oleh anggota Kerajaan Qatar ini. Namun, dilansir dari situs resmi perusahaan lelang yang ditunjuk, RM Sotheby's St Moritz, harga lelangnya berkisar di angka 1,6 juta hingga 1,8 juta dolar AS (setara Rp22,8 hingga Rp25,6 miliar).

Wajar saja jika dihargai begitu mahal. Sebab, mobil yang menggendong mesin V6 dengan kapasitas 2.874 cc twin-turbocharged, sudah dimodifikasi.

3. Jarang dipakai

Sultan Qatar Mau Lelang Mobil Sport Langka, Tertarik?Porsche 959 Komfort milik keluarga Kerajaan Qatar dilelang / RM Sotheby's

Eksteriornya diubah jadi lebih classy dengan warna merah hati. Kemudian, interiornya diubah dengan konsep Burgundy.

Sang pemilik meminta langsung kepada Porsche buat memodifikasinya terlebih dulu, sebelum dikirim kepadanya. Baru pada Agustus 1988, dia menerimanya. Sejak saat itu hingga sekarang, angka kilometer di mobil tersebut masih berada dalam kisaran 961 kilometer. Artinya, jarang dipakai! Tertarik? Siap rogoh kocek kamu yah!

Baca Juga: Porsche Akhirnya Meluncurkan Mobil Listrik, Bakal Jadi Pesaing Tesla 

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya