5 Fakta Menarik Porsche Taycan, Supercar Listrik dari Jerman 

Supercar juga bisa pakai listrik!

Diluncurkan pertama kali pada 2019 lalu, Porsche Taycan menjadi mobil listrik pertama yang sepenuhnya dibuat oleh Porsche, pabrikan supercar asal Jerman. Awalnya Porsche Taycan hanya berupa mobil konsep yang diberi nama Mission E pada tahun 2015. Selang beberapa tahun akhirnya Porsche berhasil meluncurkan model versi produksi massalnya.

Porsche Taycan berada di kelas yang berbeda jika dibandingkan dengan model mobil listrik lainnya seperti produk-produk mobil dari Tesla. Porsche tetap ingin membawa Taycan menjadi supercar yang ramah lingkungan tanpa harus mengorbankan identitasnya sebagai mobil yang kencang.

Lalu apa saya yang menarik dari Porsche Taycan, supercar listrik dari Jerman ini? Lihat selengkapnya di bawah ini!

1. Porsche Taycan hadir dengan 4 varian pilihan 

5 Fakta Menarik Porsche Taycan, Supercar Listrik dari Jerman wired.com

Jika banyak produsen mobil membuat model listriknya terkesan spesial, sehingga hanya ada satu model saja yang mereka produksi, hal berbeda terjadi pada Porsche. Tidak tanggung-tanggung, Porsche menghadirkan empat model Taycan sekaligus.

Keempat model ini tentunya memiliki perbedaan performa, kapasitas baterai, dan beberapa perbedaan minor pada bagian eksterior dan interior mobil. Keempat varian ini ialah Taycan Turbo S, Taycan Turbo, Taycan 4S, dan Taycan reguler biasa.

Yang unik pada Porsche Taycan ialah menggunakan platform yang sama dengan yang digunakan pada Audi e-tron GT yaitu, 'J1'.

2. Paket komplet antara performa dan kehematan berkendara

5 Fakta Menarik Porsche Taycan, Supercar Listrik dari Jerman thedriven.io

Porsche sepertinya mengerti apa yang diinginkan konsumen. Empat varian Porsche Taycan seperti mewakili keinginan akan kehematan namun tetap juga performa luar biasa dari sebuah Porsche.

Untuk konsumen yang lebih mengutamakan performa dapat memilih Taycan Turbo S atau Turbo. Kedua model ini memiliki baterai berkapasitas 93 kWh yang menghasilkan tenaga dari 500 kW hingga 500 kW dengan torsi mencapai 1.050 Nm yang membuat mobil ini mampu mencapai kecepatan 100 km/jam hanya dengan 2,6 detik untuk Turbo S dan 3,0 detik untuk varian Turbo. Keduanya mampu mencapai top speed hingga 260 km/jam dan jarak tempuh dengan baterai penuh hingga 329 km untuk Turbo S dan 334 km untuk varian Turbo.

Sedangkan untuk konsumen yang mengedepankan kehematan Porsche memiliki dua varian yaitu, Taycan 4S dan Taycan. Tersedia dengan kapasitas baterai yang hampir sama, Porsche membuat kedua varian ini menghasilkan tenaga yang lebih kecil yaitu, 420 kWh dan torsi 640 Nm. Meski begitu dua varian ini masih mampu mencapai kecepatan 100 km/jam di bawah 5,0 detik dengan top speed hingga 250 km. Dengan konfigurasi ini Taycan 4S dan Taycan dapat berjalan hingga 342 km dalam satu kali isi ulang.

Baca Juga: Wow! Porsche Hadirkan Showroom Virtual di Beijing Auto Show 2020

3. Eksterior ekspresif perpaduan Porsche 911 dan Panamera yang lebih modern 

5 Fakta Menarik Porsche Taycan, Supercar Listrik dari Jerman carbuzz.com

Gaya desain Porsche masih sangat terlihat pada model Porsche Taycan. Tarikan garis yang ekspresif dengan bentuk organik dan abadi, serupa dengan model Porsche lainnya. Porsche Taycan memiliki bodi proporsional seperti pada 911 namun dengan dimensi yang lebih mirip dengan Panamera.

Semua sudut mobil ini sangat berciri Porsche mulai dari garis atap sporty yang semakin landai ke belakang, yang lebih menyerupai coupe ketimbang sedan. Siluet dinamis dari samping ditambah dengan pilar 'B' sewarna dengan kaca dan pilar 'C' yang ditarik ke belakang membuat mobil ini semakin menggugah gairah siapa pun yang melihatnya.

Pada bagian headlights, Porsche Taycan menggunakan matriks LED dengan 84 lapu LED yang dapat diatur secara individual untuk penerangan yang lebih efektif. Tidak hanya itu, ciri khas Porsche juga masih dibawa dengan penggunaan empat titik lampu pada headlights dan tarikan garis LED pada bagian belakang tepat di atas logo Porsche, membuat tampilan mobil ini sangat futuristik namun tetap dengan karakter kuat.

4. Interior kabin bak pesawat luar angkasa

5 Fakta Menarik Porsche Taycan, Supercar Listrik dari Jerman carbuyer.co.uk

Jika pada model terdahulu Porsche identik dengan banyaknya tombol pada konsol tengah dan dashboard, berbeda dengan Porsche Taycan. Mobil ini menggantikan semua tombol menjadi layar sentuh. Ketika mobil dimatikan hanya terlihat panel piano black yang memenuhi area dashboard, namun ketika mobil dinyalakan semua panel itu berubah menjadi layar yang modern.

Pada instrumen pengemudi terdapat panel layar lengkung 16,8 inci yang dapat dikustomisasi sesuai dengan kebutuhan pengemudi. Semakin lengkap dengan jok sporty yang dapat diatur secara elektrik 18 arah.

Sama dengan Panamera, Porsche Taycan hadir dengan konfigurasi empat penumpang. Untuk bahan yang membalut bagian jok tersedia dalam berbagai pilihan sesuai dengan keinginan konsumen, namun dapat dipastikan bahwa opsi terendah yang disediakan Porsche pun masih sangat berkualitas.

Porsche Taycan juga tersedia dengan panoramic fixed glass roof yang memberikan kesan lega dan terang di dalam interior.

5. Kustomisasi Porsche Taycan hampir tak terbatas

5 Fakta Menarik Porsche Taycan, Supercar Listrik dari Jerman motor1.com

Porsche Taycan mendapat perlakukan spesial yang sama dengan saudaranya yang lain. Mobil ini dapat dikustomisasi sesuai dengan keinginan dan kebutuhan konsumen.

Tercatat, terdapat 20 bagian yang bisa dikustomisasi dengan masing-masing bagian terdapat belasan hingga puluhan opsi. Mulai dari warna, interior dan eksterior, aksesori, sistem pengereman, audio, hingga fitur-fitur keamanan dan kenyamanan lainnya. Terbayangkan berapa banyak konfigurasi yang dapat dipilih?

Porsche Taycan menjadi pilihan menarik bagi konsumen yang tertarik dengan teknologi, kecepatan, lingkungan, dan energi terbarukan. Porsche Taycan dipatok dengan harga mulai dari Rp2,65 miliar untuk pasar Eropa, dan akan lebih tinggi lagi berkat skema pajak Indonesia.

Apakah mobil ini akan menjadi pilihan terbaik di tengah ramainya persaingan mobil listrik Indonesia? Mari kita lihat perkembangannya.

Baca Juga: Porsche Akhirnya Meluncurkan Mobil Listrik, Bakal Jadi Pesaing Tesla 

Aryo Phramudhito Photo Verified Writer Aryo Phramudhito

Yohoo, let's be friends @_yophrm

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya