Ini Ciri-Ciri Vanbelt Skutik yang Sudah Harus Diganti

Kalau putus di jalan bisa bikin repot!

Jakarta, IDN Times - Vanbelt atau yang juga dikenal sebagai v-belt, merupakan salah satu komponen penting pada skutik atau motor matic. Kondisi vanbelt yang sudah buruk, bisa saja putus dan menyebabkan motor jadi tidak bisa melaju lagi.

Secara fungsi, vanbelt bisa dibilang punya peran seperti rantai pada motor dengan transmisi manual. Vanbelt bertugas untuk meneruskan perputaran dari puli depan ke puli belakang pada area CVT (Continuosly Variable Transmission).

Baca Juga: Servis CVT pada Motor Matic, Seberapa Penting untuk Dilakukan?

1. Jadwal penggantian

Ini Ciri-Ciri Vanbelt Skutik yang Sudah Harus Digantiilustrasi CVT motor matic (Dok. IDN Times)

Secara umum, vanbelt disarankan oleh pabrikan sepeda motor untuk diganti secara rutin setiap kelipatan 20 ribu kilometer. Jika lebih dari angka tersebut, vanbelt akan mengalami penurunan performa.

Bukan cuma itu, jika terus dipaksakan vanbelt sangat rawan putus saat motor sedang digunakan. Kalau hal itu terjadi, sudah pasti motor tidak akan bisa digunakan lagi untuk bepergian.

2. Bisa dicek saat servis CVT

Ini Ciri-Ciri Vanbelt Skutik yang Sudah Harus Digantikliknss.co.id

Sebenarnya kamu enggak harus selalu berpatokan dengan jarak tempuh vanbelt. Ciri-ciri vanbelt yang sudah enggak bagus juga dapat dilihat secara langsung, saat area CVT motor sedang dibongkar.

Maka dari itu, kamu harus secara rutin melakukan perawatan pada bagian CVT motor. Selain untuk memastikan tak ada kotoran, kamu juga bisa melihat fisik vanbelt secara detail.

3. Ciri-ciri vanbelt yang harus diganti

Ini Ciri-Ciri Vanbelt Skutik yang Sudah Harus DigantiVanbelt motor (Wahana Honda)

Kondisi vanbelt yang sudah tidak layak digunakan di antaranya terlihat munculnya retakan-retakan halus pada vanbelt. Retakan tersebut menandakan kalau kondisi vanbelt sudah tidak lagi prima dan sebaiknya segera diganti.

Oya, vanbelt yang sudah minta diganti biasanya juga membuat tarikan sepeda motor menjadi kasar dan performanya kurang maksimal.

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya