Yamaha Crosser 150, Calon Lawan Honda CB150X?

Gimana menurut kamu tampilan Crosser 150 ini?

Jakarta, IDN Times - Yamaha baru saja meluncurkan versi terbaru dari motor adventure entry-level miliknya, Crosser 150. Yamaha Crosser 150 ini sayangnya baru dijual untuk pasar Brasil saja. Padahal kalau diperhatikan, Yamaha Crosser 150 ini cocok banget ngelawan Honda CB150X, ya?

Sepertinya bakal cocok juga kalau Yamaha Crosser 150 ini dijual di Indonesia, bisa jadi pelengkap setelah ada Yamaha WR 155 R yang merupakan motor trail. Crosser 150 yang punya dua varian yaitu S dan Z, dijual dengan harga yang kalau dikonversi menjadi Rp50 jutaan.

1. Desain Yamaha Crosser 150

Yamaha Crosser 150, Calon Lawan Honda CB150X?Yamaha Crosser 150 2023 (Yamaha Brazil)

Secara desain Yamaha Crosser 150 ini layaknya motor adventure, dengan perawakan yang tinggi, ada 'paruh bebek' di lampu utama yang menjadi ciri khas motor bergaya adventure, windshield kecil, dan body minimalis.

Selain itu masih ada beberapa bagian yang menjadi highlight dari Crosser 150, antara lain knalpot dengan posisi tinggi di samping body belakang, tangki bensin dengan air scoop atau shroud besar, dan pilihan warna serta grafis baru. Ada empat pilihan warna Crosser 150, yaitu biru, krem, merah, dan hitam.

Baca Juga: Yamaha Mio S, Motor Matic Andalan Yamaha 

2. Kaki-kaki Yamaha Crosser 150

Yamaha Crosser 150, Calon Lawan Honda CB150X?Yamaha Crosser 150 varian Z (Yamaha Brazil)

Sebagai motor bergaya adventure, sudah pasti kaki-kaki Yamaha Crosser 150 ini jenjang. Hal itu berkat penggunaan suspensi depan teleskopik dengan travel 180 mm, dan suspensi belakang mono shock dengan travel 160 mm.

Roda depan menggunakan ban 90/90-19 dan belakang 110/90-17. Berkat spesifikasi tersebut tinggi jok Crosser 150 ini menjadi 845 mm. Buat bagian pengeremannya sudah menggunakan rem cakram di depan dan belakang, lengkap dengan fitur Anti-lock Braking System (ABS) single-channel.

3. Fitur-fitur baru pada Crosser 150

Yamaha Crosser 150, Calon Lawan Honda CB150X?Fitur-fitur baru Yamaha Crosser 150 (Yamaha Brazil)

Yamaha memberikan update pada beberapa fitur krusial di Crosser 150, di antaranya adalah lampu depan LED menggantikan lampu halogen pada versi sebelumnya, lalu ada panel instrumen semi digital kini digantikan dengan panel instrumen full digital dengan latar berwarna biru.

Selain itu pada panel instrumennya juga ada indikator ECO, dan lengkap dengan fitur power socket 12V untuk membantu mengisi daya smartphone.

4. Spesifikasi mesin Crosser 150

Yamaha Crosser 150, Calon Lawan Honda CB150X?Lampu depan Yamaha Croser 150 (Yamaha Brazil)

Yamaha Crosser 150 ini dibekali dengan mesin 149 cc 1-silinder SOHC dengan pendingin udara. Mesin ini secara teknis bisa mengeluarkan tenaga maksimal sampai 12,2 dk pada 7.500 rpm dan torsi maksimum 12,74 Nm pada 6.000 rpm. Mesin tersebut dipadukan dengan transmisi manual 5-percepatan.

Baca Juga: Yamaha Janus 2022, Skutik Retro yang Lebih Murah dari Fazzio

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya