5 Aksesoris Motor Ini Menunjukkan Kamu Biker Egois

Salah satunya knalpot racing

Banyak biker yang tak puas dengan tampilan motor mereka. Karena itu mereka kemudian memasang aksesoris. Selain dianggap bisa mendongkrak tampilan motor, akesoris juga bisa membuat motor mereka jadi lebih personal.

Tapi banyak yang gak sadar kalau beberapa aksesoris motor justru menunjukkan keegoisan. Berikut beberapa aksesoris motor yang dianggap menunjukkan keegoissan bikernya. 

1. Knalpot racing

5 Aksesoris Motor Ini Menunjukkan Kamu Biker Egoissuzuki.co.id

Biker yang memasang knalpot racing sering dianggap egois. Sebab suara knalpot racing yang bising itu sangat mengganggu orang lain, terutama di area pemukiman atau saat berkendara pada malam hari.

Bisa jadi biker tersebut tidak ngeh pada suara knalpotnya mengganggu orang lain, tapi ketidakngehan itu juga bentuk lain dari keegoisan. Ketidakpekaan adalah awal munculnya keegoisan.

Baca Juga: Oli Motor Murah vs Mahal, Ini Perbedaannya!

2. Lampu depan terlalu terang

5 Aksesoris Motor Ini Menunjukkan Kamu Biker EgoisIlustrasi lampu motor (philips.co.id)

Aksesori lain yang sering dianggap mencerminkan keegoisan biker adalah lampu depan yang kelewat terang. Sebab sorot lampu yang kewat terang berpotensi menyilaukan pengendara dari lawan arah. Situasi ini bisa menyebabkan kecelakaan fatal.

Karena itu tak keliru kalau biker yang memodifikasi lampu motor sehingga jauh lebih terang dari bawaan pabrik dianggap egois. Sebab ia tak perduli pada pengendara lain yang terganggu oleh sorot lampu motornya. 

3. Stiker instansi tertentu

5 Aksesoris Motor Ini Menunjukkan Kamu Biker EgoisStiker provost di kaca mobil (narotama.ac.id)

Ada beberapa biker yang sengaja memasang stiker instansi tertentu di motornya. Bisa jadi ia memang bagian dari instansi tersebut, tapi bisa jadi juga bukan. Tujuan memasang stiker tidak lain agar pengendara lain mengasosiasikan stiker tersebut dengan dirinya.

Dengan begitu, mereka akan memberinya prioritas. Sehingga memasang stiker instansi tertentu di motor bisa jadi bentuk lain dari keegoisan.

4. Memasang klakson

5 Aksesoris Motor Ini Menunjukkan Kamu Biker EgoisLazy Motorbike

Aksesoris lain yang mewakili keegoisan biker adalah klakson dengan suara yang terlalu kencang. Klakson jenis ini bisa kamu temukan di berbagai marketplace dengan harga bervariasi, tergantung jenis dan tingkat kebisingannya.

Suara klakson yang terlalu kencang sudah pasti akan sangat mengganggu pengendara lain, bahkan bisa memancing emosi mereka. Karena itu hindari menggunakan klakson jenis ini karena itu hanya akan membuatmu terlihat egois.

Baca Juga: Penyebab Komstir Motor Rusak, Waspadai Jalan Berlubang

Ndoro Anom Photo Verified Writer Ndoro Anom

Pecinta otomotif, motor dan mobil

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya