3 Penyebab Lampu Motor Seringkali Menyala dan Mati Mendadak

Aki gak boleh sampai overcharge!

Jakarta, IDN Times - Pada hakekatnya lampu motor memang sangat membantu kita, khususnya saat berkendara pada malam hari. Namun, akan terasa menyebalkan jika lampu pada motor yang kita gunakan ini seringkali mendadak menyala dan mati.

Tentu hal tersebut membuat berkendara jadi gak nyaman dan bahayanya lagi dapat menyebabkan kecelakaan. Mungkin kamu masih bingung kira-kira apa sih penyebab lampu motor sering menyala dan mati mendadak? So, simak berikut ini ya.

1. Mengalami arus pendek

3 Penyebab Lampu Motor Seringkali Menyala dan Mati Mendadaktokoaki.co.id

Lampu motor yang menyala mati tersebut biasanya terjadi karena mengalami arus pendek, yang berpotesi konsleting. Sebab lampu yang menyala mati merupakan salah satu ciri-ciri dari konsleting kelistrikan pada motor.

Kemungkinan arus pendek terjadi karena ditemukan adanya kabel yang mengelupas atau putus. Seharusnya kabel harus tertata dengan rapi setelah dipasang atau diperbaiki. Sehingga kabel tidak terlepas atau tertekuk dari susunannya.

Baca Juga: 3 Bahan Ini Ampuh Bersihkan Mika Lampu Motor

2. Rembesan air masuk ke dalam fitting lampu

3 Penyebab Lampu Motor Seringkali Menyala dan Mati MendadakIlustrasi lampu motor (pexels.com/jagan jijo)

Kalau kamu menyadari, ternyata bagian kap lampu motor itu terbuka lho. Sehingga, air akan merembes ke dalam kap sewaktu datangnya hujan. Nah, rembesan air inilah yang menjadi sumber utama rusaknya reflektor.

Jadi, ketika air masuk ke dalam fitting lampu, lama kelamaan reflektor menjadi kotor dan berkarat. Bukan hanya air tetapi juga suhu udara yang dingin dapat menimbulkan embun di dalamnya. Maka itu, terjadilah lampu motor yang seringkali menyala dan mati.

3. Overcharge pada aki

3 Penyebab Lampu Motor Seringkali Menyala dan Mati MendadakIlustrasi lampu motor (pexels.com/Javier Aguilera)

Sebaiknya, kamu harus perhatikan dengan teliti ketika sedang mengisi tegangan aki biar gak terjadi overcharge, yang menyebabkan lampu motor kadang nyala kadang mati. Overcharge adalah kondisi dimana tegangan pada aki terisi melebihi batas standar.

Perlu kamu ketahui, arus yang mengalir terlalu tinggi dapat mempengaruhi kinerja lampu motor, beserta komponen yang membutuhkan daya listrik lainnya. Karena itu, jangan sampai terjadi overcharge ini agar tegangan mengalir dengan tepat.

Baca Juga: Lampu Belakang Motor Kok Sering Mati? Cek 3 Bagian Ini

Topik:

  • Rendra Saputra

Berita Terkini Lainnya