TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kasus COVID-19 Menggila, Akankah Ekonomi Indonesia Lanjut Resesi?

Lonjakan kasus COVID-19 mengancam perekonomian nasional

Ilustrasi Resesi (IDN Times/Arief Rahmat)

Jakarta, IDN Times - Kasus COVID-19 di Tanah Air terus mengalami lonjakkan. Ekonomi Indonesia yang sedang dalam proses pemulihan, terancam bisa tersandung lagi.

Akankah resesi di Indonesia tetap berlanjut?

Direktur Eksekutif CORE Indonesia, Mohammad Faisal mengatakan bahwa ekonomi Indonesia bakal lolos dari resesi di kuartal II-2021.

"Pertumbuhan ekonomi Kuartal II-2021 itu sekitar 4-5 persen. Tapi dengan PPKM di ujung kuartal II, posisinya mungkin masih (tumbuh) 4 persen, masih sesuai prediksi," kata Faisal kepada IDN Times, Selasa (22/6/2021).

Baca Juga: Tips Cari Kerja selama Masih Resesi, Fresh Graduate Wajib Nyimak!

1. Ekonomi Indonesia masih akan tumbuh positif di kuartal III-2021

Ilustrasi Pertumbuhan Ekonomi (IDN Times/Arief Rahmat)

Kendati kasus COVID-19 menggila, Faisal memperkirakan bahwa pertumbuhan ekonomi Indonesia masih akan tetap positif di kuartal III-2021 jika dibandingkan kuartal III tahun sebelumnya yang minus 3,49 persen.

"Dibanding kuartal III tahun lalu, secara yoy (year on year) masih positif. Tumbuh positifnya tipis. Potensinya (dari kenaikan kasus COVID-19) memang bisa memperlambat pertumbuhan ekonomi," paparnya.

Baca Juga: Mengintip Peluang Indonesia Lolos dari Jebakan Resesi

2. Pemulihan ekonomi Indonesia seperti sebelum pandemik sulit terjadi di 2021

Ilustrasi ekonomi terdampak pandemik COVID-19 (IDN Times/Arief Rahmat)

Dengan kondisi saat ini, lanjut Faisal, sulit mengatakan bahwa pemulihan ekonomi Indonesia seperti sebelum masa pandemik COVID-19 akan terjadi. Oleh karena itu, dia meminta agar pemerintah fokus dalam menangani masalah kesehatan.

"Kalau pertumbuhannya pemulihannya jadi lambat sekali. Untuk kembali ke posisi sebelum prapandemik. Saya khawatirkan tidak akan terjadi sampai akhir tahun PDB Indonesia di masa sebelum pandemik," terangnya.

Baca Juga: Mau Indonesia Cepat Keluar dari Resesi? Kuncinya Banyak Belanja

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya